Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Smart PAUD

Keefektifan Pembelajaran Sains Bermuatan Permainan Inovatif Untuk Meningkatkan Pengetahuan Sains Anak Usia 5-6 Tahun Di TK Islam Satria Hasanudin Kota Semarang Rochmawati, Nur Intan; Samsudi, Samsudi; Siskandar, Siskandar
Jurnal Smart PAUD Vol 1, No 2: Juli 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (555.395 KB) | DOI: 10.36709/jspaud.v1i2.4681

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pembelajaran sains bermuatan permainan inovatif efektif untuk meningkatkan pengetahuan sains anak usia 5-6 tahun. Teknik pengumpulan data dengan tes, observasi dan dokumentasi.Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan perubahan rata-rata  kelas kontrol sebelum pembelajaran sebesar 5 menjadi 6,8 dan perubahan rata-rata kelas eksperimen sebelum pembelajaran sebesar 5,5 menjadi 12,1 setelah pembelajaran. Data dianalisis  menggunakan uji gain dan independent sample t-test. Hasil belajar kelas eksperimen mengalami peningkatan yang signifikan dengan hasil sebesar 0,7 jika dilihat pada kriteria tingkat tingkat hasil N-Gain termasuk dalam kategori tinggi dan untuk kelas kontrol mengalami peningkatan dengan rata-rata sebesar 0,2 sehingga masuk dalam kategori rendah.   Kata kunci: Pengetahuan Sains, Permainan Inovatif, Anak  Usia Dini.
POLA ASUH PERMISIF TERHADAP PENGEMBANGAN ARTIKULASI BAHASA ANAK USIA 4-5 TAHUN Rochmawati, Nur Intan
Jurnal Smart PAUD Vol 2, No 1: Januari 2019
Publisher : Jurusan PG-PAUD Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.036 KB) | DOI: 10.36709/jspaud.v2i1.5917

Abstract

Era digital membawa berbagai macam dampak, yaitu dampak positif dan dampak negatif, terutama dalam perkembangan anak usia dini. Salah satu dari dampak yang ditimbulkan yaitu masih ada anak usia 4-5 tahun yang belum jelas dalam pengucapan bahasa, seperti contoh artikulasi bahasa tidak jelas. Hal ini dipengaruhi oleh banyak faktor antar lain faktor orang dewasa disekitar anak. Ibu sebagai orang pertama dan utama dalam memperkenalkan bahasa kepada anak hendaknya memahami tahap perkembangan bahasa anak usia dini sehingga dapat memberikan stimulasi yang tepat kepada anak dalam memperoleh bahasa. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa pola asuh permisif lebih dominan dipilih orang tua dalam mengasuh anak usia dini.Anak diberi mainan gadget atau telepon genggam tanpa pendampingan. Sehingga menyebabkan anak sibuk dengan mainannya sendiri yang akhirnya tidak membiasakan/ melatih anak untuk mengucapkan kata atau berbicara dengan orang dewasa disekeliling bahkan teman sebayanya.Dampakdari pola asuh permisif pada dari profil anak antara lain anak usia 4-5 tahun mengalami kesulitan dalam pengucapan. Ada banyak faktor yang mempengaruhi anak usia 4-5 tahun yang mengalami kesulitan dalam  mengucapkan artikulasi, contoh susu dalam pengucapan menjadi cucu, coklat dalam pemgucapan menjadi totat, dan seterusnya. Perlu perhatian dan penanganan yang cepat supaya perkembangan bahasa anak sesuai dengan tahapan perkembangan usianya. Kata kunci: Pola Asuh Permisif, Artikulasi Bahasa, Anak Usia Dini.