Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

Aplikasi Pengolahan Citra Dalam Pengenalan Pola Huruf Ngalagena Menggunakan MATLAB Rohpandi, Dani; Sugiharto, Asep; Winara, Giri Aji
Proceedings Konferensi Nasional Sistem dan Informatika (KNS&I) 2015
Publisher : Proceedings Konferensi Nasional Sistem dan Informatika (KNS&I)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (610.406 KB)

Abstract

Aplikasi pengenalan pola huruf ngalagena merupakan salah satu jenis pengembangan software yang dapat membantu mengenal dan memahami aksara sunda asli. Penelitian ini dilakukan untuk merancang dan membuat sebuah program yang dapat mengenali pola huruf ngalagena melalui citra digital dengan menerapkan metode template matching. Template matching merupakan suatu metode sederhana yang banyak digunakan untuk mengenali pola. Kelebihan metode ini yaitu mudah untuk diimplementasikan kedalam suatu aplikasi berbasis pengolahan citra digital. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif karena penelitian yang dilakukan sifatnya uji coba atau eksperimen dalam pengenalan pola huruf ngalagena dengan hasil akhir berupa perhitungan persentase pengujian pada aplikasi yang telah dibuat. Berdasarkan hasil pengujian terhadap 3 jenis citra uji yaitu citra pola karakter digital berwarna hitam sesuai dengan template memperoleh hasil persentase pengujian sebesar 88% , citra pola karakter digital berwarna hitam yang berbeda dengan template memperoleh hasil persentase pengujian sebesar 60,87% dan citra pola karakter tulisan tangan berwarna hitam memperoleh hasil persentase pengujian sebesar 32%.
SISTEM PEMANTAUAN RUANGAN DENGAN WEBCAM MENGGUNAKAN METODE MOTION DETECTION Rohpandi, Dani; Permana, Soleh; Muldiana, Fahrurizal
Jurnal VOI (Voice Of Informatics) Vol 1, No 1 (2013)
Publisher : STMIK Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian mengenai deteksi gerakan semakin banyak dilakukan dengan berbagai maksud dan tujuan, diantaranya untuk diterapkan dalam bidang keamanan, diantaranya untuk memantau suatu ruangan. Telah banyak peralatan yang dapat mendeteksi pergerakan suatu objek, tetapi harganya relative tinggi dan gambar yang direkam membutuhkan kapasitas media perekaman yang cukup besar. Penelitian ini menggunakan metode rekayasa, karena itulah penelitian ini bertujuan agar proses perekaman yang terjadi hanya dilakukan jika terdeteksi pergerakan suatu objek sehingga hasil gambar yang terrekam lebih menghemat kapasitas media penyimpanan data, serta kamera yang digunakan pun dapat digunakan yang harganya relatif terjangkau oleh masyarakat umum. Gambar yang direkam berbentuk file gambar statis. Kualitas kamera yang digunakan tentu saja berpengaruh terhadap jarak pantau yang dihasilkan.
Klasifikasi Citra Digital Berbasis Ekstraksi Ciri Berdasarkan Tekstur Menggunakan Glcm Dengan Algoritma K-Nearest Neighbor Rohpandi, Dani; Sugiharto, Asep; Jati, M Yoga Sukma
Jurnal VOI (Voice Of Informatics) Vol 7, No 2 (2018)
Publisher : STMIK Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemrosesan citra adalah ilmu untuk memanipulasi gambar, yang melingkupi teknik-teknik untuk memperbaiki atau mengurangi kualitas gambar, menampilkan bagian tertentu dari gambar, membuat sebuah gambar yang baru dari beberapa bagian gambar yang sudah ada, dan beberapa teknik manipulasi gambar lainnya. Suatu citra yang mempunyai kontras rendah dapat dihasilkan dari sumber citra dengan proses pencahayaan atau penerangan yang rendah atau karena adanya kesalahan setting pada saat pengambilan citra berlangsung. Metode GLCM (Gray Level Co-occurence Matrix) adalah satu cara mengekstrakfitur tekstur statistik orde kedua, matriks GLCM mampu menangkap sifat tekstur tetapi tidak secara langsung dapat digunakan sebagai alat analisi, misalnya membandingkan dua tekstur. Fitur-fitur yang dihasilkan oleh metode ekstraksi ciri kemudian akan digunakan sebagai masukan proses klasifikasi. K-NN adalah sebuah metode klasifikasi yang tangguh terhadap data training yang noisy dan efektif apabila datanya besar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen, yang bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan sebab akibat dari satu alau lebih variabel terikat dengan melakukan manipulasi variabel bebas pada suatu keadaan yang terkendali. Hasil yang didapatkan, klasifikasi dengan menggunakan ekstraksi ciri GLCM 4 arah dimana menggunakan Energi dengan nilai rata-rata 55,99%, Metode K-Nearest Neighbor dapat menghasilkan akurasi yang diharapkan pada sistem klasifikasi.Kata kunci: Klasifikasi, Citra Digital, Ekstraksi, GLCM, K-Nearest Neighbor.
Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Lahan Tanaman Cabai Dengan Menggunakan Metode Simple Additive Weighting Dede Syahrul Anwar; Dani Rohpandi; Indriyanti indriyanti
Proceeding Seminar Nasional Sistem Informasi dan Teknologi Informasi 2018: Proceeding Seminar Nasional Sistem Informasi dan Teknologi Informasi (SENSITEK)
Publisher : STMIK Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30700/pss.v1i1.374

Abstract

Tanaman cabai adalah salah satu komoditas pertanian yang paling atraktif. Pada saat-saat tertentu harganya bisa naik berlipat-lipat, dan pada momen lain bisa menurun drastis. Dikarenakan harga yang sering naik berlipat-lipat banyak para petani yang ingin menanamnya dengan jumlah lahan yg tidak sedikit. Para petani cabai juga sering menuai hambatan, salah satu hambatannya adalah untuk menentukan lahan tanaman cabai, karena produktifitas tanaman cabai tergantung pada kualitas lahan  yang digunakan.  Dengan adanya “Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Lahan Tanaman Cabai” dapat membantu petani untuk membuat keputusan melalui perencanaan yang baik sebelum melakukan apapun terhadap lahan mereka. Kehadiran Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Lahan Tanaman Cabai Dengan Menggunakan Metode Simple Additive Weighting juga akan dapat membantu proses penyebaran informasi dan pengetahuan melalui aplikasi yang dapat diakses kapan saja. Aplikasi ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemograman PHP dan MySQL sebagai databasenya.Kata kunci: Sistem Pendukung Keputusan, Cabai, SAW
Rancang Bangun Sistem Keamanan Kendaraan Berbasis Internet Of Things Menggunakan Raspberry Pi Dani Rohpandi; Hilman Effendi; Susanto Susanto
Proceeding Seminar Nasional Sistem Informasi dan Teknologi Informasi 2018: Proceeding Seminar Nasional Sistem Informasi dan Teknologi Informasi (SENSITEK)
Publisher : STMIK Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30700/pss.v1i1.354

Abstract

Modus pencurian kendaraan bermotor dari tahun ke tahun semakin beragam. Antisipasi yang dilakukan pemilik kendaraan dari tindak pencurian seperti memasang kunci stang, kunci unik, Secure Key Sutter, alarm motor dan gembok cakram bukan ditujukan untuk menghindari pencurian kendaraan, namun lebih kepada memperlambat sekaligus mempersulit kerja pencuri kendaraan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun  konsep IoT sebagai sarana keamanan kendaraan,dengan memanfaatkan mikrokontroler Raspberry Pi sebagai pengatur, diantaranya : sistem dapat memberikan notifikasi  secara real-time kepada user apabila terjadi kasus pencurian, user mengontrol kendaraan menggunakan smartphone. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan model pengembangan perangkat lunaknya menggunakan model Prototyping. Garis besar sistem ini adalah penerapan sistem kontrol kendaraan melalui internet yang diimplementasikan dengan menggunakan GPS dan konsep Internet of Things (IoT), yang mana saat diaktifkan dapat menghasilkan respon sesuai dengan harapan.Kata kunci: Internet Of Things, GPS, Keamanan Kendaraan, Raspberry Pi.
Sistem Monitoring Alat Pendeteksi Asap Rokok Pada Ruangan Berbasis Mikrokontroler Menggunakan Mq-135 Dan Telegram Egi Badar Sambani; Dani Rohpandi; Fahmi Akbar Fauzi
E-JURNAL JUSITI : Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Informasi Vol 10 No 1 (2021): e-Jurnal JUSITI
Publisher : Universitas Dipa Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36774/jusiti.v10i1.820

Abstract

Asap rokok menjadi permasalahan yang sering muncul karena asap rokok selain berdampak pada kesehatan, asap rokok juga mencemari kualitas udara. Para perokok masih banyak yang melakukan pelanggaran yaitu merokok di area yang terdapat tanda dilarang merokok. Oleh karena itu, Peneliti membuat sebuah sistem monitoring alat pendeteksi asap rokok yang telah dikembangkan dari penelitian sebelumnya untuk mengontrol pelanggaran tersebut. Sistem monitoring asap rokok ini menghubungkan microcontroller dengan telegram yang ada pada smartphone, laptop dan komputer sehingga jangkauan monitoring menjadi lebih luas. Alat ini akan secara otomatis hidup ketika asap rokok terdeteksi. Didalam perangkat alat pendeteksi asap rokok terdapat mikrokontroler Wemos D1 ESP8266. Sedangkan sensor asap rokok menggunakan MQ-135.
Rancang Bangun Pompa Air Otomatis Dan Sistem Monitoring Kekeruhan Air Berbasis Iot Pada Tandon Air Dani Rohpandi; Firham Mulady; Egi Badar Sambani
E-JURNAL JUSITI : Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Informasi Vol 10 No 2 (2021): e-Jurnal JUSITI
Publisher : Universitas Dipa Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36774/jusiti.v10i2.896

Abstract

Di setiap rumah penduduk perumahan Endivie Kec. Tamansari Kota Tasikmalaya memiliki tangki air untuk kebutuhan air sehari-hari, tangki air tersebut memiliki kapasitas rata-rata tiap rumah 1200 liter air dari jumlah penduduk 30 rumah pada tahun 2016. Permasalahan yang ada pada setiap perumahan warga adalah kurangnya pengontrolan dan pembersihan tandon air secara berkala sehingga tidak ada pencegahan dini dan pemberitahuan kepada warga apabila air pada tandon keruh. Karena tidak ada system monitoring maka air yang keruh itu mengalir pada bak air. Untuk mempermudah pengontrolan dan pengisian air pada tandon air, perlu adanya sistem otomatis dalam pengontrolan kekeruhan air serta pengisian air. Sehingga muncul ide untuk membuat sistem deteksi dan monitoring kekeruhan air dan pompa air secara otomatis berbasis IOT, sensor yang akan di gunakan dalam mendeteksi kekeruhan air adalah TSD-10 atau Turbidity dan sensor Ketinggian Air menggunakan Ultrasonic. Sistem ini bekerja apa bila air pada tandon keruh maka akan memberikan informasi kepada pengguna melalui perangkat android. Sistem ini berfungsi agar air kotor dan ketinggian air dalam tandon terpantau dan air kotor tidak mengalir langsung pada bak air. Hal yang baru dalam penelitian ini yaitu adanya penambahan pengecekan tingkat keasaman air untuk mencegah terjadinya pencemaran air yang tidak terlihat.
PENDETEKSI BAHAYA KEBAKARAN RUANG SERVER BERBASIS ARDUINO DI DINAS KEPENDUDUKAN KOTA TASIKMALAYA Dani Rohpandi; Anggi Setia Herdiana
Jurnal VOI (Voice Of Informatics) Vol 6, No 1 (2017)
Publisher : STMIK Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pentingnya menjaga keberadaan ruang server dari bahaya kebakaran yang dapat berakibat fatal, hal ini dapat terjadi tidak mengenal tempat dan waktu, bisa terjadi dimana saja. Permasalahan yang muncul dari bagian administrator ruang server selaku penanggungjawab ruangan yang tidak mungkin mengawasi atau memantau keberadaan ruang server selama 24 jam karena waktu kerja yang sangat terbatas. Oleh karena itu dibutuhkan suatu perangkat yang mampu memonitoring ruang server secara optimal. Perangkat yang digunakan untuk memantau keberadaan ruang server yaitu memanfaatkan sensor asap dan sensor api yang dihubungkan dengan mikrokontroler Arduino Uno R3. Sehingga perangkat ini dapat membantu secara maksimal selama 24 jam memantau ruang server apabila terjadi kebakaran, maka perangkat ini akan mengirimkan informasi kepada pihak yang bertanggung jawab dalam mengawasi ruangan tersebut berupa SMS (Short Message Service). Metode yang digunakan yaitu melakukan rekayasa menggunakan prototipe yang dapat diimplementasikan dalam bentuk nyata. Kata kunci : mikrokontroler, sensor api, sensor asap, sms gateway.
PENINGKATAN CONTRAST CITRA BAWAH AIR LAUT MENGGUNAKAN METODE CLAHE (Contrast Limited Adaptive Histogram Equalization) Dani Rohpandi; Asep Sugiharto; Deny Erwandi; Ananda Rizki Andrian Indrapraja
Jurnal VOI (Voice Of Informatics) Vol 9, No 2 (2020)
Publisher : STMIK Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ekosistem bawah laut telah menjadi pusat perhatian internasional sejak efeknya membawa perubahan evolusi pada terumbu karang. Wilayah-wilayah pelestarian terumbu karang banyak yang dijadikan destinasi wisata. Sebagian wisatawan tidak segan-segan mengabadikan ekosistem bawah laut (underwater). Namun, hasil pengambilan citra underwater kualitasnya rendah. Hal ini diakibatkan karena rendahnya kontras di dalam air. Semakin dalam proses pengambilan citra, semakin sedikit warna yang didapat karena cahaya matahari sulit menembus kedalaman air. Oleh karena itu, dibutuhkan penelitian dengan metode yang mampu meningkatkan kontras citra tetapi tidak berlebihan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode CLAHE (Contrast Limited Adaptive Histogram Equalization). Metode CLAHE beroperasi pada tile, kontras yang terdapat pada tiap-tiap tile akan diperbaiki, sehingga histogram yang dihasilkan dari area tersebut cocok dengan histogram yang ditentukan. Tile yang saling bersebelahan dihubungkan menggunakan interpolasi bilinear.  Kata kunci – Contrast Enhancement, CLAHE, Gambar Bawah Air
Penerapan Algoritma Fuzzy C-Means Pada Pengklasteran Hasil Pencarian Hadits Shahih Berbasis Mobile Rahadi Deli Saputra; Dani Rohpandi; Ihsan Jatnika Fahmillah
Jurnal VOI (Voice Of Informatics) Vol 9, No 1 (2020)
Publisher : STMIK Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1014.639 KB)

Abstract

Proses pengambilan data pada search engine yang masih memakai metode konvensional masih menyusahkan user dalam mencari dokumen yang diperlukan. Hasil dari pencarian itu masih berisi dokumen yang tidak relevant yang masih harus diseleksi secara manual oleh user. Clustering merupakan salah satu teknik dalam pengkategorian dokumen. Ide dasarnya merupakan dengan mengelompokkan dokumen-dokumen kedalam grup-grup atau cluster berdasarkan kemiripan (similarity) antar dokumen, sehingga dokumen yang berhubungan dengan suatu topik tertentu ditempatkan pada cluster yang sama. Dengan algoritma Fuzzy C-Means maka hasil pencarian hadits shahih akan di cluster atau dikelompokan beradasarkan kemiripan kata antar dokumen. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan sistem dapat mengelompokkan hasil pencarian hadits shahih berdasarkan kemiripan kata. Selain itu, berdasarkan pengujian sistem dan pengujian manual menghasilkan bahwa algoritma fuzzy c-means memiliki tingkat akurasi sebesar  82,4% yang bekerja pada sistem pencarian hadits shahih.