Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

STUDI PEMASARAN BATU BATA DI DESA BAKERAMBA KECAMATAN KUSAMBI KABUPATEN MUNA BARAT Risnawati, Wa Ode; B.D, Abdullah Igo; Nia, Murni
Jurnal Online Program Studi Pendidikan Ekonomi Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Online Program Studi Pendidikan Ekonomi
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (215.168 KB) | DOI: 10.36709/jopspe.v4i2.13766

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Desa Bakeramba Kecamatan Kusambi Kabupaten Muna Barat dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui pemasaran batu bata di desa Bakeramba Kecamatan Kusambi Kabupaten Muna Barat. Adapun jumlah usaha batu bata adalah 4 (empat). Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti di desa bakeramba bahwa pemasaran batu bata di desa tersebut masih menggunakan saluran langsung di mana penjual bertemu langsung dan berkomunikasi langsung lewat media telfon/sms dengan konsumennya atau pelanggannya. Sebagian pembeli yang  menggunakan media telfon/sms memakai sistem pesan dan sebagian pembeli datang langsung ke tempat pembakaran untuk memuat batu bata yang ia beli. Sehingga para pengusaha batu bata berperan sebagai pembuat batu bata sekaligus sebagai pemasar. Dari empat usaha batu bata di desa tersebut tiga usaha yang memiliki batu bata jika di kena hujan tidak langsung hancur, dan satu tempat usaha batu batanya jika di kena hujan langsung patah dan hancur, dan akibat dari kehancuran batu yang telah masak di sebabkan oleh melakukan pembakaran meskipun batu bata yang di cetak belum kering sempurnah. Promosi yang mereka lakukan masih terbatas sehingga kampung-kampung jauh dari desa tersebut belum mengatahuinya. Sehingga perlu untuk meningkatkan promosi agar pemasarannya pun bisa meluas
Identifikasi Miskonsepsi Suhu dan Kalor pada Peserta Didik Kelas X IPA SMA Negeri 5 Kendari Menggunakan Four Tier Test Diagnostic Risnawati, Wa Ode; Takda, Amiruddin; Eso, Rosliana; Tahir, Tahir
Jurnal Penelitian Pendidikan Fisika Vol 7, No 1 (2022): Edisi Januari 2022
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/jipfi.v7i1.23466

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk:(1) mengetahui tingkat miskonsepsi yang terjadi pada peserta didik  kelas X IPA SMA Negeri 5 Kendari  berdasarkan  sub-konsep  suhu  dan  kalor;  (2) mengetahui faktor-faktor apa saja yang menyebabkan terjadi miskonsepsi peserta didik pada kelas X IPA SMA Negeri 5 Kendari pada materi suhu dan kalor; (3) mengetahui sub konsep apa saja yang mengalami miskonsepsi peserta didik pada materi suhu dan kalor. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh kelas X IPA SMA Negeri 5 Kendari yang terdiri dari 6 kelas paralel dengan jumlah siswa 216 orang.Teknik pengambilan sampel adalah simple random sampling sehingga diperoleh tiga kelas yaitu X IPA 1, X IPA 2 dan X IPA3. Teknikpengambilan data dilakukan dengan melakukan tes, wawancara dan dokumentasi. Analisis tes dilakukan dengan menggunakan instrumen Tes Diagnostik Empat Tingkat (Diagnostic four tier tets diagnostic). Berdasarkan data hasil analisis dan pembahasan diperoleh dari 108 peserta didik 55,59% mengalami miskonsepsi, 31,48% paham konsep, 7,69% tidak paham konsep dan 5,27% menebak. Pada sub materi suhu dan kalor secara keseluruhan mengalami miskonsepsi dengan rentang  kategori  sedang sampai dengan tinggi. Pada konsep kalor mengalami miskonsepsi sebesar 21,02%; Konsep suhu sebesar 56,7%; kesetimbangan termal (asas black) 56,48%; pengaruh kalor terhadap perubahan suhu benda sebesar  61,34%; pemuaian sebesar 46,30%; pengaruh kalor terhadap perubahan wujud benda sebesar61,42%; dan faktor-faktor yang mempengaruhi laju perpindahan kalor sebesar 56,48%.