Nurtias Eka Anggraeni
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TERHADAP DIARE PADA BALITA DI DESA GAMBIRAN RT 35 RW 09 UMBULHARJO V YOGYAKARTA BULAN JANUARI-MARET 2018 Harti Astuti; Nurtias Eka Anggraeni
Jurnal Kefarmasian Akfarindo Vol 3 No 2 (2018)
Publisher : Akademi Farmasi Indonesia Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37089/jofar.v0i0.42

Abstract

Penyakit diare merupakan salah satu penyakit utama morbiditas dan mortalitas pada anak di seluruh dunia yang sampai saat ini diare dinyatakan sebagai “Child killer” peringkat pertama di Indonesia. Hal ini dapat terjadi karena masalah kurangnya pengetahuan keluarga penderita terutama ibu pada anaknya dalam penanganan diare. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu terhadap penanganan diare pada balita di Desa Gambiran RT 35 RW 09 Umbulharjo V Yogyakarta pada bulan Januari-Maret 2018. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi potong silang (Cross Sectional). Subjeknya adalah 32 orang ibu yang memiliki balita. Selanjutnya data dianalisis dengan analisis deskriptif program SPSS 20. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan responden mayoritas memiliki nilai cukup, nilai untuk masing-masing yaitu baik sebanyak 7 responden (21,9%), cukup sebanyak 14 responden (43,8%), dan kurang sebanyak 11 responden (34,4%). Kesimpulan dari penelitian ini adalah gambaran pengetahuan ibu terhadap diare pada balita di Desa Gambiran RT 35 RW 09 Umbulharjo V Yogyakarta pada bulan Januari-Maret tahun 2018 adalah cukup.