Putri, Angelia
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Resiliensi Ibu yang Memiliki Anak Rumah Gadang Cerebral Palsy di Yayasan Cerebral Palsy Putri, Angelia; Nurhastuti, Nurhastuti
Jurnal Penelitian Pendidikan Khusus Vol 10, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/juppekhu1180690.64

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh resiliensi ibu terhadap anaknya yang Cerebral Palsy dan bagaimana besar nilai resiliensi pada setiap aspeknya pada ibu yang memiliki anak Cerebral Palsy khususnya yang berada di Yayasan Rumah Gadang Cerebral Palsy. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak dua puluh dua ibu dari anak Cerebral Palsy di Yayasan Rumah Gadang Cerebral Palsy. Data dikumpulkan menggunakan angket yang diberikan kepada orang tua (ibu) secara langsung dengan memperhatikan protokol kesehatan. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data berupa persentase dengan pengkategorian terbagi menjadi lima yaitu kategori sangat baik, kategori baik, kategori cukup baik, kategori kurang baik dan kategori sangat kurang baik. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa resiliensi ibu yang memiliki anak Cerebral Palsy di Yayasan Rumah Gadang Cerebral Palsy di aspek regulasi emosi, pengendalian impuls, optimisme, analisis kausal, empati, self-efficacy, dan reaching out menunjukkan hasil yang bervariasi. 
Dampak Komunikasi Pemasaran melalui Emotional Advertising terhadap Keputusan Pembelian Putri, Angelia; Puspitarini, Putu Siska; Hellyani, Catharina Aprilia
Prosiding Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis Vol. 4 (2024): Prosiding SENAM 2024: Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma Chung
Publisher : Ma Chung Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Komunikasi pemasaran merupakan jenis komunikasi yang digunakan untuk mempromosikan produknya dengan memberikan informasi dan mendorong pengguna untuk menggunakannya. Periklanan merupakan sarana perusahaan yang digunakan untuk memasarkan produknya. Periklanan merupakan alat yang penting dalam menciptakan sikap dan perilaku pelanggan. Dalam promosi melalui iklan, periklanan seringkali menjadi fokus utama karena periklanan mampu menjangkau konsumen secara luas. Emotional Advertising adalah strategi pemasaran yang memanfaatkan emosi konsumen untuk menciptakan hubungan antara merek dan konsumen. Ikatan emosional yang diciptakan oleh suatu merek adalah faktor paling menonjol terkait pembelian, dan prinsip ini berlaku di negara mana pun. Penggunaan daya tarik iklan emosional dalam komunikasi pemasaran berbagai merek merupakan tren saat ini dan dianggap sebagai bagian penting dari praktik pemasaran modern. Kampanye periklanan yang dirancang dengan tepat dan tepat sasaran serta memiliki daya tarik emosional dapat menciptakan hubungan emosional yang kuat antara pelanggan dan merek. Untuk penelitian ini, metodologi kualitatif yang digunakan adalah studi literasi. Peneliti mengumpulkan data dari hasil penelitian jurnal terdahulu dan artikel terkait komunikasi pemasaran khususnya yang berfokus pada penggunaan emotional advertising untuk meningkatkan keputusan pembelian konsumen. Berdasarkan penelitian ini diketahui bahwa variabel emotional advertising mampu mempengaruhi keputusan pembelian konsumen pada marketplace Shopee. Selain itu penggunaan emotional advertising pada komunikasi pemasaran juga harus memperhatikan karakteristik audiens sehingga efektif dalam mempengaruhi keputusan pembelian.