Ulfa Sholihannisa, Lulu
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

MANAJEMEN PEMBELAJARAN WORK-BASED LEARNING DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH APPLIED COMPUTER DI POLITEKNIK LP3I BANDUNG Ulfa Sholihannisa, Lulu
TEMATIK Vol 4 No 1 (2017): TEMATIK : Jurnal Teknologi Informasi Dan Komunikasi - Juni 2017
Publisher : LPPM POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/tematik.v4i1.172

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui fungsi manajemen pembelajaran Work-Based Learning pada mata kuliah Applied Computer di Politeknik LP3I Bandung serta factor pendukung dan penghambat dalam pembelajaran mata kuliah Applied Computer. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analisis kualitatif. Penelitian ini dilakukan secara langsung dengan melakukan catatan lapangan dan kamera sebagai alat dokumentasi. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi dan wawancara. Instrumen dalam penelitian ini tertuju pada peneliti itu sendiri, karena ia berperan sebagai pengamat penuh dan berperan serta secara lengkap. Hasil dari peneilitian ini adalah manajemen pembelajaran itu sendiri mulai dari perencanaan, pelaksanaan, penilaian pembelajaran, dampak dari manajemen pembelajaran serta faktor pendukung dan penghambat dalam manajemen pembelajaran pada mata kuliah Applied Computer dalam meningkatkan prestasi belajar mahasiswa melalui model pembelajaran Work-Based Learning.
Manajemen Pembelajaran Model Block System Learning pada Pendidikan Tinggi Vokasi di Politeknik LP3I Ulfa Sholihannisa, Lulu; Juliawati, Poniah
TEMATIK Vol 7 No 1 (2020): Tematik : Jurnal Teknologi Informasi Komunikasi (e-Journal) - Juni 2020
Publisher : LPPM POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/tematik.v7i1.368

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pembelajaran pada pendidikan tinggi vokasi dengan menggunakan model pembelajaran block system learning. Penelitian ini dilakukan di Politeknik LP3I dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dan objek penelitian Dosen Polireknik LP3I Bandung. Pengambilan data dilakukan dengan cara melakukan observasi, wawancara, dokumentasi, dan angket. Hasil penelitian diketahui bahwa: 1) pada perencanaan model pembelajaran block system learning, dosen terlibat dalam perancangan kurikulum PT, termasuk silabus dan RPS mata kuliah memperoleh rerata yang paling tinggi sebesar 4,03%; 2) pelaksanaan model pembelajaran block system learning, dosen melaksanakan pembelajaran sesuai dengan tuntutan kurikulum dan kebutuhan kompetensi mahasiswa memperoleh rerata sebesar 3.85%; 3) penilaian dan evaluasi dilakukan dengan cara menentukan prosedur penilaian yang memperoleh rerata sebesar 3,74%, serta Melakukan peniliaian dengan menggunakan tes dalam bentuk teori dan praktikum memperoleh rerata sebesar 4,10%; 4) sebagai faktor pendukung, Institusi memberikan kebebasan dalam pengembangan kurikulum pembelajaran sesuai dengan KKNI dan SKKNI mendapat rerata sebesar 3,65%. Adapun yang menjadi faktor penghambat dalam pembelajaran dengan model block system learning, dosen Mengalami gangguan pada fasilitas yang bersifat software maupun hadware terhadap perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran dengan rerata sebesar 4,00%; 5) Dampak capaian kompetensi mahasiswa sesuai dengan kurikulum PT yang berjalan memperoleh rerata sebesar 3.83%.
Educational Views on The Use of ChatGPT: Research was Conducted on Teachers Umam, Khoirul; Ramadhani Putra, Ivan; Danial, Haris; Masum, Hadiansyah; Ulfa Sholihannisa, Lulu
Journal International Inspire Education Technology Vol. 3 No. 1 (2024)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Hikmah Pariangan Batusangkar, West Sumatra, Indonesia.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55849/jiiet.v3i1.625

Abstract

Artificial intelligence technology is growing rapidly in various fields, including education. One of the artificial intelligence technologies that can be utilized in learning is ChatGPT. ChatGPT can be used in schools to help students learn in a more interactive and interesting way. The purpose of this study was to determine the teachers' views on the use of ChatGPT in the learning process. The method used in this research is a qualitative method, data obtained through distributing questionnaires conducted online. The results of this study indicate that educational views on the use of ChatGPT are very influential on the learning process and increase the confidence of students. The conclusion of this study explains that the ability of ChatGPT artificial intelligence technology determines how active students are in learning. The limitation in this study is that researchers only conducted research on educational views on the use of ChatGPT: The research was conducted on teachers even though there are still many technologies that can be used as alternatives in improving student learning. Researchers hope that there will be similar studies that examine other learning. Researchers also recommend that this research can be used as a benchmark and make a reference for further research.