Ma’fiyah, Ma’fiyah
Unknown Affiliation

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

KISAH NABI SEBGAI PENINGKATAN MOTIVASI DALAM KEGIATAN SANTRIWAN/WATI DITAMAN PENDIDIKAN ALQUR’AN MIFTAHUL HUDA Mutmainnah, Mutmainnah; Dhiani, Hanum Puspa; Ma’fiyah, Ma’fiyah
Jurnal Abdimas Tri Dharma Manajemen Vol. 1 No. 1 (2019): ABDIMAS Desember 2019
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/ABMAS.v1i1.p8-21.y2019

Abstract

ABSTRAKPengabdian ini berjudul Kajian Kisah Nabi Sebagai Peningkatan Motivasi Dalam Kegiatan Santriwan/Santriwati Taman Pendidikan Alquran Miftahul Huda.Tujuan pengabdian ini adalah untuk mengkaji kisah para Nabi dan menyediakan bahan pustaka Buku Ilmu Pengetahuan Umum di TPA Miftahul Huda sekaligus juga meningkatkan minat budaya baca terhadap anak sejak usia dini. Secara rinci, tujuan kegiatan ini diharapkan bias memberikan kajian kisah nabi sebagai peningkatan motivasi kepada anak-anak usia dini, memberikan penyadar tahuan kepada orang tua santriwan dan santriwati tentang pentingnya membaca pada anak sejak usia dini, memberikan penyegaran kembali kepada para tenaga pengajar di TPA tersebut. Metode pelaksanaan pengabdian ini yang kita ambil adalah metode dengan kegiatan utama menggambar yang diselingi dengan mendongeng (storytelling) sekaligus bakti sosial dengan pengurus dan santriwan/santriwati, di Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) Miftahul Huda, Pamulang, Tangerang Selatan. Pelaksanaan kegiatan ini melibatkan sepenuhnya tim dosen didalam kepanitiaan kegiatannya serta melakukan fasilitasi untuk hal-hal yang berkenaan dengan pengembangan minat baca nantinya.Dalam proses kegiatan kali ini metodenya interaktif dimana narasumber akan berinteraksi aktif dengan peserta (audience), kekuatan bercerita menjadi hal kunci dalam pelaksanaan kegiatan ini mengingat nantinya anak-anak akan dibuat suasananya mengikuti alur bicara narasumber. Di akhir acara tentunya diharapkan anak-anak bisa mendapatkan pengalaman baru setelah mendapatkan kisah yang diceritakan dalam kegiatan ini.Kesimpulan dari pengabdian ini berdasarkan pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan di TPA Miftahul Huda yang berlangsung pada tanggal 22 - 25 November 2018 adalah santriwan/santriwati memiliki ketertarikan untuk membaca buku. Selain itu orang tua juga antusias dalam memahami manajemen waktu untuk membimbing anak-anaknya dalam membaca buku sesuai dengan kategori usia mereka. Secara umum kegiatan PKM dapat terlaksana dengan baik dan mendapat dukungan dari pihak Ketua RT dan Ketua TPA Miftahul Huda.Kata Kunci:Motivasi, Membaca, Mendongeng.
Pengenalan E-Commerce Kepada Masyarakat Desa Citorek Tengah Lebak Banten Dimyati, Ahmad; Dhiani, Hanum Puspa; Ma’fiyah, Ma’fiyah; Wardani, Surti
Jurnal Abdimas Tri Dharma Manajemen Vol. 3 No. 2 (2022): ABDIMAS April 2022
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/ABMAS.v3i2.p33-39.y2022

Abstract

Tujuan dari Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di Desa Citorek Tengah, Lebak Banten ini untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai penggunaan e-commerce sebagai salah satu sarana dalam memasarkan produk, dan memberikan demonstrasi kepada masyarakat agar dapat menggunakan market place dan media sosial untuk memasarkan produk. Metode pelaksanaan pengabdian ini berupa seminar dan forum diskusi dengan peserta masyarakat Desa Citorek Tengah yang menjalankan usaha. Kegiatan diawali dengan persiapan, berupa observasi dan koordinasi dengan Kepala Desa serta kelompok mahasiswa Desa Citorek Tengah. Kemudian dibuat penyusunan rencana kegiatan PKM, diikuti dengan pengajuan proposal PKM kepada LPPM sampai persetujuan proposal diperoleh dan pelaksanaan kegiatan pada tanggal yang telah disepakati. Seminar yang diikuti forum diskusi menyampaikan konsep tentang e-commerce, macam-macam jenis e-commerce jangkauan e-commerce, kelebihan dan kekurangan e-commerce, dan hal lain seputar e-commerce Tim pelaksana kegiatan pengabdian pada masyarakat adalah dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Prodi Manajemen S-1 sebanyak 4 (empat) orang. Kegiatan diakhiri dengan praktek langsung oleh peserta dan diskusi guna mencari alternatif solusi dalam mengatasi permasalahan yang ada. Hasil pengabdian masyarakat yang diperoleh adalah bertambahnya pengetahuan bagi para peserta (masyarakat) Desa Citorek Tengah dan dapat langsung mulai menerapkan kegiatan jual-beli secara online dengan E-Commerce guna percepatan dan perluasan pemasaran produknya. Selain itu masyarakat telah ikut andil pada kemajuan teknologi informasi dalam meningkatkan perekonomian masyarakat Citorek Tengah dan juga masyarakat Lebak Banten. PKM ini sekaligus sebagai pengenalan Universitas Pamulang dan bentuk kerjasama antara Universitas Pamulang dengan Desa Citorek Tengah, Lebak Banten
MEMBANGKITKAN UKM DALAM DUNIA PESANTREN: UPAYA MENINGKATKAN EKONOMI UMMAT DI PONDOK PESANTREN YATIM AL HANIF KEL. SERUA, KEC. CIPUTAT, KOTA TANGERANG SELATAN Arsid, H.; Kumara, Dedek; Ma’fiyah, Ma’fiyah; Hanum, Nurillah; Dimyati, Ahmad
Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2021): Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/al-jpkm.v2i1.8795

Abstract

Indonesia adalah salah satu negara yang terdampak terutama pada sisi ekonomi. Indonesia yang didominasi oleh Usaha Mikro, kecil, dan Menengah (UMKM) perlu memberikan perhatian khusus terhadap sektor ini karena kontribusi UMKM terhadap pereknomian nasional yang cukup besar. Kajian yang dibuat oleh Kementerian Keuangan menunjukkan bahwa pandemi COVID-19 memberikan implikasi negatif bagi perekonomian domestik seperti penurunan konsumsi dan daya beli masyarakat, penurunan kinerja perusahaan, ancaman pada sektor perbankan dan keuangan, serta eksistensi UMKM. UKM sendiri berarti usaha kecil dan menengah yaitu dapat berupa usaha rumahan, dan lain lain. Salah satu cara untuk membangkitkan UKM di Pondok Pesantren Alhanif Serua Ciputat adalah dengan meningkatkan perhatian kita baik pemerintah maupun kalangan orang berada juga mahasiswa untuk senantiasa memberikan kontribusi dan dharma bakti kepada masyarakat sekitarnya yang memerlukan bantuan atau santunan. Pada kesempatan kali ini dalam kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang dilakukan tim dosen Universitas Pamulang sebagai bentuk Tri Dharma perguruan tinggi maka tim PKM dosen Universitas Pamulang melakukan kegiatan seminar kepada pengelola ukm, santri/wati, serta guru yang berdampak wabah corona. Kegiatan ini untuk memberikan solusi, motivasi, dan inovasi ketika mempertahankan UKM yang berdampak Covid-19 di Pesantren Alhanif Ciputat Serua Tangerang Selatan. Pelaksanaan pengabdian masyarakat berupa seminar di pesantren Al Hanif dengan mengambil tema “Membangkitkan UKM Dalam Dunia Pesantren: Upaya Meningkatkan Ekonomi Ummat”.
MANAJEMEN SISTEM PENGELOLAAN SAMPAH YANG MAMPU MEMANFAATKAN POTENSI SAMPAH SECARA OPTIMAL Dhiani, Hanum Puspa; Arsid, H.; Awaludin, Taufik; Ma’fiyah, Ma’fiyah; Wardani, Surti
Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 3 (2021): Abdi Laksana : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/al-jpkm.v2i3.13514

Abstract

Produksi sampah setiap hari kian meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah produk dan pola konsumsi masyarakat. Konsekuensinya masalah sampah menjadi terabaikan seperti pengelolaan sampah yang sulit dikendalikan oleh masayarakat. Di masa Pandemi COVID-19 menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal sangat penting dengan cara pengelolaan sampah melalui pemanfaatan fasilitas yang ada untuk mengurangi penumpukan sampah khususnya sampah rumah tangga. Untuk itulah diadakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Dosen Prodi Manajemen ini dengan tujuan untuk memberikan penyuluhan sekaligus guna membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya mengelola sampah. Sebagai bentuk pelaksanaan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi, PKM telah dilaksanakan pada tanggal 1-3 Juli 2021, bertempat di Jalan Abiasa RT 001 RW 002 Kelurahan Pondok Benda, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan. Tema yang diangkat adalah “Manajemen Sistem Pengelolaan Sampah Yang Mampu Memanfaatkan Potensi Sampah Secara Optimal". Metode yang digunakan berupa penyuluhan mengenai sampah sekaligus edukasi tentang cara pengelolaan sampah dengan memanfaatkan fasilitas yang ada dan juga simulasi pemilahan sampah oleh peserta. Hasil pelaksanaan kegiatan PKM ini masyarakat dapat menerapkan pengelolaan sampah yang baik dan benar di kehidupan sehari-hari dan dapat memanfaatkan fasilitas pengelolaan sampah yang ada di sekitar tempat tinggal masyarakat.