Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

PERAN PEMERINTAHAN DESA UNTUK MENINGKATKAN PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN DESA SUBULUSSALAM Mardiansyah
Jurnal Abdi Ilmu Vol 12 No 1 (2019): JURNAL ILMIAH ABDI ILMU
Publisher : UNIVERSITAS PEMBANGUNAN PANCA BUDI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (145.479 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar peranan pemerintah desa untuk meningkatkan partisipasi masyarat dalam pembangunan di desa Subulussalam. Ada pun teknik yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu dengan cara megamati langsung ke lapangan, kemudian mengambil data dengan wawancara, dokumentasi, dan observasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa semua masyarakat serta perangkat desa turut berperan aktif dalam mewujudkan visi dan misi untuk menciptakan desa yang maju dan sejahtera. Hasil survei dari beberapa responden yang mewakili dari semua jumlah penduduk desa Subulussalam. Peran pemerintahan desa juga turut meningkatkan pertisipasi masyarakat untuk mewujudkan masyarakat desa maju, adil, aman dan sejahtera melalui pembinaan di bidang ekonomi, hukum, agama, maupun kesehatan.
Monitoring Suhu Ruangan Server Jaringan Hostpot Berbasis Mikrokontroler NodeMCU ESP8266 Dengan Thingspeak Muarif; Ade Sumaedi; Mardiansyah
Journal Information & Computer Vol. 2 No. 1 (2024): Journal Information & Computer
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer PSDKU Univeristas Pamulang (Kampus Kota Serang)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jicomisc.v2i1.38638

Abstract

Penelitian ini membahas implementasi pemantauan suhu ruang server jaringan hostpot berbasis NodeMCU menggunakan platform IoT Thingspeak. NodeMCU, mikrokontroler berbasis ESP8266, digunakan sebagai perangkat pemantau suhu yang terhubung ke sensor suhu digital. Data suhu yang dikumpulkan oleh NodeMCU dikirim ke platform Thingspeak melalui koneksi Wi-Fi untuk pemantauan jarak jauh.Pada sisi Thingspeak, data suhu disajikan dalam bentuk grafik waktu nyata, memungkinkan pengguna untuk memantau fluktuasi suhu ruang server secara efisien. Selain itu, Thingspeak menyediakan notifikasi otomatis melalui email atau pesan teks jika suhu mencapai ambang batas yang ditentukan. Keuntungan sistem ini termasuk kemudahan implementasi, biaya rendah, dan aksesibilitas pemantauan suhu secara real-time melalui platform web. Hasil eksperimen menunjukkan kehandalan dan responsibilitas sistem pemantauan suhu ini, memberikan solusi yang efektif untuk menjaga kondisi suhu optimal dalam ruang server dan mencegah potensi overheating. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dan simulasi pada Wokwi untuk mengimplementasikan dan mengevaluasi sistem pemantauan suhu ruang server berbasis NodeMCU dengan Thingspeak. Penelitian ini dapat dijadikan dasar untuk pengembangan sistem pemantauan suhu yang lebih kompleks dalam konteks manajemen dan pemeliharaan infrastruktur IT. NodeMCU ESP8266 akan mengirim data pembacaan suhu dari sensor DHT11 ke server platform IOT Thingspeak secara real time, apabila NodeMCU ESP8266 terhubung ke jaringan wifi yang memiliki data internet. Dari hasil pengujian memiliki Rata-Rata penyimpangan selisih 0,6 °C dari 5 sampel pengujiandan memiliki Rata-Rata presentase Error 0,0134 % dari 5 sampel pengujian
PENYULUHAN SOSIALISASI K3 LISTRIK DAN PENGENALAN PEMANFAATAN KOMPONEN ALAT LISTRIK DI SEKOLAH SMK BISMILLAH Mardiansyah; Firman Amir; Romdhoni
Tensile : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 2 (2024): Juli 2024
Publisher : Teknik Mesin ,Universitas Pamulang Serang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keselamatan dan kesehatan kerja (K3) di bidang listrik merupakan aspek krusial yang perlu diperhatikan, terutama di lingkungan pendidikan seperti SMK Bismillah. Dengan meningkatnya penggunaan peralatan listrik di sekolah, pemahaman mendalam mengenai K3 listrik sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan belajar yang aman. Penelitian ini bertujuan untuk menyelenggarakan penyuluhan mengenai K3 listrik dan pengenalan pemanfaatan komponen alat listrik di SMK Bismillah. Metode yang digunakan meliputi penyampaian materi, demonstrasi, praktikum, dan simulasi. Hasil menunjukkan bahwa sebelum penyuluhan, hanya 40% siswa yang memahami konsep dasar K3 listrik. Setelah penyuluhan, pemahaman siswa meningkat signifikan hingga 85%. Penyuluhan juga berhasil meningkatkan kesadaran siswa tentang pentingnya K3 listrik, yang terlihat dari hasil wawancara pasca kegiatan. Selain itu, bagian pengenalan pemanfaatan komponen alat listrik memberikan hasil positif dengan siswa menjadi lebih percaya diri dalam menggunakan dan merakit komponen listrik. Tanggapan dari siswa dan guru sangat positif, dengan rekomendasi agar kegiatan serupa dilakukan secara berkala. Penyuluhan ini terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktis siswa, serta relevan dengan kebutuhan pendidikan vokasi. Keberhasilan kegiatan ini menekankan pentingnya pendidikan berkelanjutan dalam bidang K3 dan pemanfaatan teknologi listrik yang aman dan efisien. Diharapkan penyuluhan serupa dapat terus dilakukan untuk memastikan pengetahuan dan keterampilan siswa tetap up-to-date dan siap menghadapi tantangan di dunia kerja. Kata Kunci : K3, kelistrikan, penyuluhan
PENGENALAN INTERNET,DAMPAK POSITIF DAN NEGATIFSERTA FUNGSI INTERNET DI DUNIA PENDIDIKANSDN 3 RAWA BUNTU Aziz, muhamad wahyuniarto; Muhamad Zidan Alfariz; Mardiansyah; Ahmad Ghozali; Rahmat Hidayat; Nurniat Halawa; M. Fadhillah Sidik; Danang Abiantoro; Jean Fadli Alenski; Muhamad Teguh; Iwan Giri Waluyo
APPA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2024): APPA : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Universitas pamulang
Sanksi Denda Atas Keterlambatan Membayar Hutang Dalam Perspektif Fiqh Mardiansyah
Rayah Al-Islam Vol 8 No 3 (2024): Rayah Al Islam Agustus 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Arab Ar Raayah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37274/rais.v8i3.1075

Abstract

Salah satu permasalahan utama dalam topik ekonomi adalah lambannya pembayaran hutang dan pembayaran yang buruk (al-matl). Permasalahan inilah yang memantik pemikiran para pedagang, investor, dan pelaku bisnis pada umumnya, baik perorangan maupun korporasi. Selain itu, hal ini berdampak buruk pada mereka yang terlibat dalam industri perbankan dan koperasi, baik yang mengikuti praktik perbankan konvensional maupun syariah. Oleh karena itu, setiap produk hukum di pasaran menanggapi masalah ini dengan serius. Bank konvensional yang bertindak sebagai penyedia utang menentukan solusinya dengan meningkatkan jumlah pembayaran yang diwajibkan kepadanya akibat keterlambatan pembayaran utang, seperti bunga, terlepas dari mampu atau tidaknya ia membayarnya. Lembaga atau individu sebagai pemberi pinjaman juga menentukan denda jika debitur terlambat membayar pinjamannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa secara sederhana beberapa hal tentang sanksi denda bagi penghutang yang menunda-nunda pembayaran hutangnya dalam perspektif fiqih. Metode penelitian yang digunakan adalah metode tinjauan pustaka, dengan data primer berupa referensi buku, jurnal dan sumber lainnya yang ada hubungannya dengan tema terkait. Mengacu hukum Islam, dalam perkara hutang sangat diperhatikan faktor kemampuan peminjam dalam pembayaran hutangnya, apakah mereka masuk kategori mampu atau tidak mampu. Sehingga terdapat beberapa sangsi dan konsekuensi sebagai resiko atas keterlambatan pembayaran utangnya. One of the main issues in economic topics is sluggish debt/loan repayment and poor payment (al-matl). This issue has sparked the ideas of traders, investors, and business people in general, whether they are individuals or corporations. This also has negative impact on those involved in the banking and cooperative industries, whether they follow conventional or syariah banking practices. Therefore, every legal product on the market takes this issue very seriously. The conventional banks act as debt provider determine a solution by increasing the amount of payment required of him due to late debt payments, such as interest, regardless of whether he is able to pay it or not. The institution or individual as a loans provider also determine fines if debtor is late in paying his loan. The purpose of this study was to analyze several things regarding fines for debtors who delay paying their debts from a fiqh perspective. The research method used is a library research method that uses primary data in this study are books, journals and others that exist in accordance with the theme of this study. According to Islamic law, in a debt cases, the debtor’s ability to pay their debts is very important, whether they are in the category of capable or not. So there are several types of consequences and risk determinations for those who are late in debt payment.
Rancang Bangun Alat Monitoring Output Panel Surya di Kampus Universitas Pamulang Viktor Menggunakan Internet of Things Dinata, Seflahir; Mardiansyah; Putra, Heru Ade
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 23 No. 1 (2024)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31358/techne.v23i1.355

Abstract

Pada paper ini dilakukan perancangan dan implementasi dengan metode ZMPT11 sebagai pengukur tegangan, SCT013 sebagai pengukur arus, DHT11 sebagai pengukur kelembaban dan suhu, Nodemcu ESP822 sebagai pemroses data, dan sarana komunikasi melalui internet dengan platfrom blynk sebagai media penampil pemantau data secara online di smartphone. Hasil pengujian alat ini menunjukkan nilai rata-rata selisih pada tegangan yang berbeda-beda, nilai dari rata-rata selisih tegangan pada hari-1 sebesar 2,54, pada hari-2 sebesar 3,69, dan pada hari-3 sebesar 3,08. Pada nilai rata-rata selisih arus yang didapatkan pada hari-1 sebesar 0,02, pada hari-2 nilai rata-rata selisih yang didapatkan sebesar 0,05, dan pada hari-3 nilai rata-rata yang didapatkan sebesar 0,02. Pada nilai rata-rata selisih suhu yang didapatkan pada hari-1 0,06, pada hari-2 nilai rata-rata selisih yang didapatkan sebesar 0,10, dan pada hari-3 nilai rata-rata selisih yang didapatkan sebesar 0,11. Pada nilai rata-rata selisih kelembaban yang didapatkan pada hari-1 sebesar 0,92, pada hari-2 nilai rata-rata selisih kelembaban yang didapatkan sebesar 1,38, dan pada hari-3 nilai rata-rata selisih kelembaban yang didapatkan sebesar 1,46. Nilai rata-rata selisih keseluruhan alat pada penelitan ini berada di bawah toleransi 5% yang telah ditentukan.
Perancangan Sistem Komunikasi GSM pada Quadcopter Berbasis Arduino Uno R3 Amir, Firman; Mardiansyah; Sunardi, Ariyawan
Techné : Jurnal Ilmiah Elektroteknika Vol. 22 No. 2 (2023)
Publisher : Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31358/techne.v22i2.356

Abstract

Menanggapi permasalahan yang ada dibidang industri serta kemajuan teknologi elektronika dan komunikasi yang semakin pesat sementara dalam dunia telekomunikasi itu sendiri banyak peningkatan jenis pesan dan komunikasi yang menggunakan GSM, pada era globalisasi dan informasi pada zaman sekarang pengiriman dan penerimaan pesan lebih banyak ragamnya. Mulai dari pesan teks, gambar, data, audio dan video, dari perkembangan pesan dari berbagai regenerasi tersebut. Dalam skripsi ini hanya menggunakan pesan teks SMS untuk pengendalian Quadcopter dengan berbasis arduino uno R3. Pada umumnya Quadcopter dikendalikan dengan remote control atau dengan sensor tertentu, tapi rancangan Quadcopter yang dikendalikan menggunakan modul GSM dengan mode SMS teks untuk perintah kerja dan yang akan dibaca oleh Arduino Uno R3 yang akan dikonversi kedalam bahasa C oleh Arduino Uno R3 itu sendiri melalui library GSM.
OPTIMALISASI PENGGUNAAN PETA DIGTAL: PEMBUATAN TITIK MAPS DI PEKON BAHWAY, LAMPUNG BARAT Zathu Restie Utamie; Salwa Fitria Widianti; Linda Ainoen; Muhammad Fahrizal Tanjung; Mardiansyah
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 9 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi September
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i9.753

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan penggunaan peta digital di Pekon Bahway, Lampung Barat, dengan fokus pada pembuatan titik maps untuk meningkatkan aksesibilitas dan visibilitas wilayah. Metode yang digunakan adalah participatory action research, yang melibatkan keterlibatan langsung masyarakat dalam proses pemetaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi peta digital berhasil memudahkan masyarakat dalam menggunakan Google Maps, meningkatkan efisiensi akses informasi dan navigasi di wilayah tersebut. Penelitian ini memberikan kontribusi signifikan terhadap pemanfaatan teknologi pemetaan digital dalam konteks lokal.
Pengaruh Disiplin Kerja dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT. Lion Superindo Daan Mogot Suriandhi, Denny; Mardiansyah
Journal of Economics and Business UBS Vol. 12 No. 6 (2023): Special Issue
Publisher : UniSadhuGuna Business School

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52644/joeb.v12i6.1614

Abstract

Sumber daya manusia merupakan individu produktif yang bekerja sebagai penggerak suatu organisasi, baik itu di dalam institusi maupun perusahaan yang memiliki fungsi sebagai aset sehingga harus dilatih dan dikembangkan kemampuannya. Disiplin kerja adalah suatu sikap menghormati, menghargai, patuh, dan taat terhadap peraturan-peraturan yang berlaku, baik yang tertulis maupun tidak tertulis serta sanggup menjalankannya dan tidak mengelak untuk menerima sanksi-sanksinya apabila ia melanggar tugas dan wewenang yang diberikan kepadanya. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan apakah ada pengaruh disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan PT. Lion Superindo Daan Mogot di Jakarta Barat. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret 2023 dengan menggunakan Google Form (kuesioner online). Penelitian ini memiliki sampel total sebanyak 52 orang. Dalam sampel ini, tingkat kesalahan 5% menurut metode Slovin adalah 52 orang. Pengumpulan data observasi dilakukan dengan menggunakan kuesioner dengan skala Likert. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif. Semua angket pertanyaan terkait variabel disiplin kerja, motivasi kerja dan kinerja karyawan menunjukkan nilai R hitung lebih dari r tabel yaitu 0,273, yang artinya semua item pertanyaan pada variabel disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan dapat dikatakan valid. Dapat disimpulkan tidak ada pengaruh faktor X1 terhadap Y, yang berarti variabel disiplin kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan.