Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Jurnal MADIA (Jurnal Humas dan Media Kontemporer)

ANALISIS PEMBELAJARAN DARING DALAM MENINGKATKAN STUDENT ENGAGEMENT Hafri Yuliani; Eceh Trisna Ayuh
JURNAL MADIA Vol. 1 No. 1 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (465.362 KB) | DOI: 10.36085/madia.v1i1.3032

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk  menganalisis pembelajaran daring dalam meningkatkan student engagement, Trowel (2010) menjelaskan bahwa Student Engagement diartikan sebagai keterlibatan Mahasiswa dalam aktivitas pembelajaran di dalam kelas secara kognitif, afektif dan behavioral. Penelitian dilakukan di Universitas Terbuka Bengkulu Jurusan Ilmu Komunikasi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa : 1. Hasil pembelajaran menggunakan daring sangat baik dilihat dari tingkat pemahaman dan bertambahnya pengetahuan mahasiswa (kognitif) mengenai konsep dan materi yang dipelajari dan didiskusikan dalam pembelajaran daring sangat baik. 2. Efek yang timbul dan dirasakan Mahasiswa  (Afeksi) dalam pembelajaran daring sangat baik terbukti dari mahasiswa menikmati proses pembelajaran dan mahasiswa aktif dalam berdiskusi, mahasiswa merasa senang, semangat dan kondusif dalam berdiskusi.  3. Perilaku atau tindakan yang ditunjukkan Mahasiswa (Behavioral)  dalam pembelajaran daring, mahasiswa hadir tepat waktu, tidak pernah tidak hadir, mentaati aturan kelas serta kondusif. 4. Pembelajaran daring dengan aplikasi Microsoft team disambungkan langsung ke internet mampu meningkatkan pengetahuan,  pemahaman, memberikan rasa senang, semangat serta menimbulkan tindakan positif bagi mahasiswa. Kata Kunci : Pembelajaran Daring, Student Engagement , Kognitif, afektif, Behaviora
LITERASI DIGITAL DALAM MENANGKAL BERITA HOAX DI MEDIA SOSIAL (STUDI PADA MAHASISWA FISIP KOMUNIKASI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH BENGKULU) Hafri Yuliani
JURNAL MADIA Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (146.954 KB) | DOI: 10.36085/madia.v2i1.3041

Abstract

Penelitian ini mengeksplore kemampuan Literasi digital dalam menangkal berita Hoaks di kalangan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Bengkulu. Didapatkan bahwa kemampuan literasi digital yang dimiliki mahasiswa mampu menciptakan Mahassiwa kreatif, kritis serta memiliki pola pikir maju dan tidak mudah terpropokatif. Metode yang digunakan yaitu metode kualitatif. Menggunakan teori menangkal berita hoaks dari Douglas A.J maka dapat disimpulkan:1. Culture dalam menangkal berita hoaks sangat mempengaruhi, karena nilai-nilai dan norma-norma yang tertanam sejak dahulu mempengaruhi cara berfikir setiap individu. 2) Kognisi, yaitu penilaian isi berpikir.  pengetahuan bertambah, maka untuk menyeleksi dan mengartikan berita tidak hanya dari satu sumber saja tetapi mampu membandingkan antar aberita satu dengan yang lain dan dari bebragai sumber dengan berita yang sama.3) Communication skills, yaitu memahami kinerja jaringan dan komunikasi di dunia digital.4)Bertanggung jawab dan percaya diri; 5)Memecahkan atau kritis menghadapi konten yang ada.untuk menangkal berita hoaks maka : a)Mencari tau Siapa aktor atau sumber yang memberitakan (Komunikator). b) Membandingkan berita dari berbagai sumber dari berbagai media sosial, (Pesan). c)Mencari tau media mana saja yang memberitakan serta memahami tarket atau khalayak sasaran. (Media). d)Bergabung di Grup, sehingga bisa mengkroscek kebenaran data. e) Memahami dan mempelajari WEB yang menyebarkan berita. f). Melihat apakah narasumber terpercaya atau para ahli Kata Kunci: Media Sosial, Mahasiswa, Culture, Kognisi, Communication
TRANSFORMASI MEDIA KOMUNIKASI BISNIS MELALUI INSTAGRAM (Studi Pada Akun Instagram @Bengkuluculinery) Hafri Yuliani
JURNAL MADIA Vol. 2 No. 1 (2021)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.97 KB) | DOI: 10.36085/madia.v2i1.3042

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis transformasi media komunikasi bisnis melalui media baru instagram studi pada akun instagram @bengkuluculinery. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitaitf.  Dengan menggunakan teori Marketing Mix Philip Kothler yaitu 4 P (Produk, Place, Prace dan Promotion) maka hasil penelitian sebagai berikut :1. Produk yang di publikasikan tidak hanya foto, tetapi juga video dan instastory. Produk yang di publikasikan selalu menggunakan talent dalam mempragakan maupun mencoba produk yang akan di publikasikan. Pemilihan foto dan video akan di publikasikan setelah dinyatakan layak untuk publikasi. 2.Place, transformasi komunikasi bisnis saat ini, telah mengubah media konvensional menjadi media baru seperti penggunaan Instagram sebagai media publikasi. selain low badget juga dapat menjangkau semua khalayak baik di kota maupun di pinggiran. 3. Price, harga yang stabil ditambah dengan harga lebih low badget membuat UMKM dan Perusahan menggunakan akun Instagram sebagai media patner dalam mempublikasikan produk. 4. Promotion, Promosi yang dilakukan oleh akun @bengkuluculinery dalam menarik khalayak untuk menggunakan jasanya dalam memasarkan produk dengan cara: 1. Memasang iklan di laman Instagram @bengkuluculinery, 2. Melakukan promo seperti give away, 3. Melakukan Kerjasama dengan UMKM dan perusahaan. 4. Setiap hari selalu mengupload produk baik berupa video, foto maupun instastory.Kata Kunci: Transformasi media, Komunikasi bisnis, produk, prace ,place, promotion
EFEKTIVITAS KOMUNIKASI ANTAR PENDAMPING DAN PENERIMA PROGRAM KELUARGA HARAPAN Eceh Trisna Ayuh; Hafri Yuliani
JURNAL MADIA Vol. 1 No. 1 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (445.568 KB) | DOI: 10.36085/madia.v1i1.3052

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas komunikasi antar pendamping dan penerima program keluarga harapan dengan menggunakan teori Devito sebagai pisau analisis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat di simpulkan bahwa : 1. Pendamping PKH memiliki empat peran keterampilan yaitu peran fasilitator, pendidik, representatif/perwakilan masyarakat, dan teknis. 2. Pendamping PKH memastikan bantuan diterima oleh masyarakat dengan tepat jumlah dan tepat waktu. 3. Pendamping PKH telah membangun komunikasi persuasif kepada masyarakat binaan, terbukti dari adanya keterbukaan informasi yang disampaikan masyarkaat kepada PKH. 4. Adanya Empati yang ditunjukkan Pendamping PKH ketika masyarakat binaan mengutarakan permasalahan. 5. Pendamping adalah jembatan penghubung antara Kementerian Sosial dengan KPM (Kelaurga Penerima Manfaat), penyampai informasi baik dari pusat ke KPM maupun dari KPM ke Pusat secara berjenjang sesuai kelembagaan.Kata Kunci : Efektivitas Komunikasi,Pendamping PKH, Empati, Keterbukaan