Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Faktor Penyebab Kurang Aktifnya Lansia Dengan Hipertensi Dalam Melakukan Pemeriksaan Kesehatan Lalu Muhammad Sadam Husen; hardiansah, yayan; Vera Yulandasari
Jurnal Kesehatan Qamarul Huda Vol. 12 No. 1 (2024): Juni 2024
Publisher : Universitas Qamarul Huda Badaruddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37824/jkqh.v12i1.2024.582

Abstract

Latar belakang: Saat ini, hipertensi adalah penyakit terbanyak yang diderita oleh orang dewasa yang belum banyak diketahui sebagai penyakit yang berbahaya. Namun, hipertensi juga disebut sebagai "pencuri diam-diam" atau "pencuri tanpa nama" karena anak-anak yang mengkonsumsi obat hipertensi menganggap penyakitnya ringan dan tidak mengalami keluhan apa pun. Tujuan: Dalam penelitian ini diharapkan keaktifan lansia dalam melakukan pengobatan secara rutin di layanan kesehatan.  Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross-sectional. 183 responden yang menderita hipertensi dan pernah mengunjungi Puskesmas Bagu dipilih secara acak. Metode pengumpulan data adalah dengan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian: didapatkan Nilai p untuk tingkat pengetahuan adalah 0,000, nilai p untuk akses puskesmas adalah 0,049, nilai p untuk peran petugas kesehatan adalah 0,030, dan nilai p untuk dukungan keluarga adalah 0,005. Untuk penyebab peran tokoh masyarakat, nilai p adalah 0,000. Kesimpulan: Kurangnya Kesadaran lansia dalam melakukan pemeriksaan kesehatan dikarenakan oleh kurangnya pengetahuan yang mereka miliki, akses ke puskesmas yang kurang baik, dan kurangnya dukungan keluarga.
EDUKASI PEMANFAATAN BUNGA TELANG SEBAGAI TANAMAN HERBAL DI DESA MERTAK TOMBOK, LOMBOK TENGAH Yulandasari, Vera; Hardiansah, Yayan; Husen, Lalu Muhammad Sadam; Mastuty, Amalia; Azhari, Anjar Pranggawan
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 6 (2023): Volume 4 Nomor 6 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i6.22472

Abstract

Pengetahuan masyarakat Desa Mertak Tombok, Kabupaten Lombok Tengah tentang jenis dan pemanfaatan tanaman obat untuk mengatasi penyakit degeneratif masih terbatas. Padahal tanaman obat seperti tanaman telang kaya khasiat untuk penyakit degeneratif dan mudah ditemui di alam. Pengabdian masyarakat telah dilakukan dengan tujuan peningkatan pengetahuan masyarakat Desa Mertak Tombok tentang pemanfaatan tanaman bunga telang sebagai tanaman obat anti hipertensi. Sebagian besar dampingan yang merupakan perempuan dewasa dan lansia mendapatkan pengetahuan baru terkait cara pemanfaatan dan khasiat seduhan bunga telang sebagai anti hipertensi. Selain itu masyarakat dampingan telah diinisiasi untuk membudidayakan tanaman obat di pekarangannya sebagai apotek hidup. Namun perlu adanya kegiatan promosi kesehatan lebih lanjut bersama tenaga kesehatan pada seluruh lapisan masyarakat Desa Mertak Tombok sehingga pengetahuan dan pemanfaatan tanaman herbal tetap hidup di tengah masyarakat.
Education and health examination for the elderly Tri Wijayanti, Yoga; Cahya Mulat, Trimaya; Fredy Saputra, M. Khalid; Hardiansah, Yayan; Zaenal, Zaenal
Jurnal Pengabdian Masyarakat Edukasi Indonesia Vol. 1 No. 2: 2024
Publisher : Edukasi Ilmiah Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61099/jpmei.v1i2.38

Abstract

The elderly are one of the population groups that are vulnerable to various health problems. Proper education and health screenings can improve quality of life and prevent diseases that often occur in old age. This service activity aims to identify effective educational approaches and types of health checks that are important for the elderly. Service activities are carried out in the form of free examinations and health counseling to provide information and education about health for the elderly. For counseling activities using the lecture method and focus group discussion. Results show that an integrated educational approach, including information on healthy lifestyles, chronic disease management, and the importance of active socialisation, has a positive impact on elderly health knowledge and behaviours. risk of complications. It can be concluded that education and medical examination are two important aspects of caring for the elderly. An integrated, holistic educational approach can improve the elderly's health knowledge and behaviours, while regular health checkups can help detect health problems early and reduce the risk of complications.