Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Penerapan Konsep Arsitektur Ramah Anak pada Desain Pendidikan Anak Usia Dini Holistik Integratif Bunawardi, Ratriana Said; Wikramiwardana, Andi Ola; Ramadhani, Suci Qadriana; Said, Antarissubhi
Jurnal Linears Vol 6, No 2 (2023): Jurnal LINEARS
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/j-linears.v6i2.12013

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Holistik Integratif merupakan pendidikan anak usia dini yang dijalankan dengan cara memenuhi kebutuhan dasar anak yang beragam dan saling terkait secara sistematis, simultan, dan terintegrasi. Pendidikan anak usia dini seharusnya dilaksanakan secara holistik dan terpadu, meliputi pendidikan, kesehatan, gizi, pengasuhan dan perlindungan, serta harus didesain dengan bangunan yang ramah anak dari segi keamanan dan kenyamanan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keterlaksanaan PAUD secara Holistik Integratif di kabupaten Sengkang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, data dikumpulkan dengan menggunakan teknik wawancara, observasi lapangan dan studi literatur kemudian di analisis dengan data sintesis dan menjadi sebuah konsep desain. Berdasarkan hasil survey, sebanyak 32 gedung PAUD yang terdaftar di kota Sengkang, rata-rata memiliki fasilitas untuk pendidikan dan kebutuhan bermain tetapi belum sampai ke pelayanan secara holistik integratif. Hasil penelitian berupa konsep desain grafis gedung PAUD yang terintegrasi holistik, ramah terhadap anak-anak, dapat menjadi wadah yang menarik bagi anak untuk berkegiatan danĀ  menunjang tumbuh kembang anak. Konsep yang temukan ini diharapkan dapat diterapkan pada fasilitas PAUD di daerah lain.
Contextual design: Pengembangan model pembelajaran problem based learning pada perkuliahan studio perancangan bangunan gedung tinggi Rahmani, Ahmad Ibrahim; Ramadhani, Suci Qadriana
Teknosains Vol 17 No 3 (2023): September-Desember
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/teknosains.v17i3.39746

Abstract

Pendidikan keteknikan merupakan disiplin ilmu yang bertumpu pada aplikasi teori dalam praktek, sehingga lebih efektif jika dibawakan dalam sebuah kerangka pembelajaran yang berbasis problem yang dapat ditawarkan dalam bentuk penugasan berbasis proyek. Penelitian ini merupakan riset pengembangan model pembelajaran yang bertujuan untuk mengevaluasi capaian pembelajaran pada perkuliahan studio perancangan bangunan gedung tinggi, dengan menggunakan metode pedekatan contextual design yang berbasis pada model pembelajaran Problem Based Learning. Penelitian ini dilakukan dengan mengaplikasikan prinsip-prinsip contextual inquiry, interpreasi, dan konsolidasi data pada pengugas, serta menerapkan teknik storyboarding dan prototyping pada penyajian akhir penugasan. Riset ini menyimpulkan bahwa pengembangan metode pembelajaran ini dapat diterima peserta kelas dengan tingkat kelulusan 67%, namun masih memerukan beberapa perbaikan dalam strategi penelusuran bentuk, integrasi sistem struktur dan utilitas, serta pemahaman tentang prinsip kenyamanan dan keberlanjutan lingkungan.