Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

STRATEGI MEMAKSIMALKAN KEUNTUNGAN: METODE PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI PADA USAHA PEYEK 5 KIC Risa Wahyuni EDT; Agusman; Dorris Yadewani; Alhazar Rinaldi; Winona Kumara Dewi
Asawika : Media Sosialisasi Abdimas Widya Karya Vol 9 No 01 (2024): Juni : Asawika
Publisher : LPPM Unika Widya Karya Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37832/asawika.v9i01.151

Abstract

AbstrakPelatihan mengenai praktik perhitungan harga pokok produksi bagi usaha Peyek 5 KIC diharapkan dapat memaksimalkan keuntungan dalam penjualannya. Penetapan metode harga pokok produksi yang digunakan yaitu metode Full Costing yang mana metode ini menghitung seluruh biaya baik bersifat tetap maupun variable, sehingga dalam 1 produk akan diperoleh berapa harga pokoknya dan usaha Peyek 5 KIC dapat menjual barang dagangannya dengan menggunakan keuntungan sebagaimana yang mereka harapkan. Usaha Peyek 5 KIC ini dijalankan oleh para mahasiswa Universitas Sumatera Barat yang tergabung dalam kelompok UKM Kewirausahaan. Kami sebagai dosen Fakultas Ekonomi memberikan pengetahuan kepada mahasiswa mengenai praktik perhitungan metode harga pokok produksi.Kata Kunci: full costing, metode harga pokok produksi, biaya tetap, biaya variable AbstractTraining on the practice of calculating the cost of goods produced for the Peyek 5 KIC business is expected to maximize profits in its sales. Determination of the cost of production method used is the Full Costing method, in which it calculates all costs both fixed and variable, so that in 1 product the cost of goods will be obtained and Peyek 5 KIC business can sell their merchandise and use the profit as they have hoped for. The Peyek 5 KIC business is run by students of the University of West Sumatra who are members of the Entrepreneurship student activity (UKM) group. We, as lecturers of the Faculty of Economics, provide knowledge to students about the practice of calculating the cost of production method.Kdeywords: full costing, cost of goods method, fixed costs, variable costs
ANALISIS PENGARUH KUALITAS BAHAN BAKU DAN PROSES PRODUKSI TERHADAP KUALITAS HASIL PRODUKSI (STUDI KASUS PADA PT. INTRACO AGROINDUSTRY) Agusman
Jurnal Manajemen Akuntansi Dan Administrasi Bisnis Vol 6 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah SMART
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Bisnis (STMB) MultiSmart

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62262/jmab.v6i2.288

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya pengaruh kualitas bahan baku dan proses produksi terhadap kualitas hasil produksi pada PT. Intraco Agroindustry selama 1 (satu) tahun dimulai dari bulan Januari 2020 sampai bulan Desember 2020. Penelitian ini menggunakan non probability sampling. Subjekpenelitian dilakukan pada seluruh karyawan yang bekerja di bagian pengolahan bahan baku, bagian proses produksi, dan karyawan yang bertugas dibagian pengujian kualitas hasil produksi pada PT. Intraco Agroindustry dengan populasi 100 orang. Penelitian populasi menggunakan metode sensus. Instrumen yangdigunakan adalah kuesioner untuk mengumpulkan data dari variabel kualitas bahan baku, proses produksi dan kualitas hasil produksi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, analisis deskriptif, uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heterokedastisitas, analisis regresi linear berganda, uji T, uji Fdan uji koefisien determinasi. Hasil analisis deskriptif dalam variabel kualitas bahan baku, proses produksi dan kualitas hasil produksi pada kategori sangat baik. Hasil penelitian memperoleh hasil Thitung > dari Ttabel; dan Fhitung (59,285) > dari Ftabel (3,089) maka H0 ditolak dan Ha diterima, artinya variabel kualitas bahan baku danproses produksi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas hasil produksi pada PT. Intraco Agroindustry. Nilai koefisien determinasi (R2) menunjukkan bahwa variabel bebas yang diteliti mampu menjelaskan 54.1% terhadap variable kualitas hasil produksi sedangkan 45.9% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini seperti mesin produksi, listrik dan bahan bakar. Berdasarkan pedoman interpretasi koefisien determinasi maka ada pengaruh yang signifikan antara variabel bebas (independen) terhadap variabel terikat(dependen).
ANALISIS PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, HARGA DAN LOKASI TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA RUMAH MAKAN INGAH SEAFOOD PERBAUNGAN Agusman
Jurnal Manajemen Akuntansi Dan Administrasi Bisnis Vol 7 No 2 (2023): Jurnal Ilmiah SMART
Publisher : Sekolah Tinggi Manajemen Bisnis (STMB) MultiSmart

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62262/jmab.v7i2.296

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara kualitas pelayanan, harga dan lokasi terhadap kepuasan konsumen pada Rumah Makan Ingah Seafood Perbaungan sebagai tempat untuk mendapatkan makanan seafood. Penelitian ini dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada konsumen rumah makan yang berjumlah 72 responden. Penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang dilakukan dengan menggunakan pengolahan data SPSS versi 23, diketahui dari hasil uji secara simultan (uji-F) bahwa terdapat pengaruh kualitas pelayanan, harga dan lokasi terhadap kepuasan konsumen pada Rumah Makan Ingah Seafood Perbaungan, selanjutnya melalui pengujian secara parsial (uji-t), hasil uji menunjukkan bahwa terdapat pengaruh variabel kualitas pelayanan dan variabel lokasi terhadap kepuasan konsumen pada Rumah Makan Ingah Seafood Perbaungan, sedangkan pengujian secara parsial terhadap variabel harga menunjukkan hasil bahwa harga tidak terdapat pengaruh terhadap kepuasan konsumen pada Rumah Makan Ingah Seafood Perbaungan. Hasil Koefisien Determinasi adalah 0,522. Hal ini berarti total proporsi dari variabel kualitas pelayanan, harga dan lokasi yang dapat dijelaskan dalam penelitian ini adalah sebesar 52,2%. Sementara sisanya sebesar 47,8% dijelaskan oleh faktor lain yang tidak teliti dalam penelitian ini.
Desain Mimbar Masjid Khoirul Ummah Kelurahan Kampeonaho Kecamatan Bungi Kota Baubau Agusman; Asrasal, Aswad; Muh. Sayfullah. S; Saputra, Miki Alang Reski
Room of Civil Society Development Vol. 1 No. 6 (2022): Room of Civil Society Development
Publisher : Lembaga Riset dan Inovasi Masyarakat Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.405 KB) | DOI: 10.59110/rcsd.46

Abstract

Mimbar adalah sebuah tempat atau ruang kecil yang disediakan di dekat mihrab, dan dipakai sebagai tempat khatib menyampaikan ceramah. Mimbar pada umumnya terbuat dari bahan kayu yang di ukir dengan motif ukiran huruf kaligrafi serta ukiran-ukiran yang nuansa islami, berbeda dengan yang dilakukan pada pengabdian masyarakat pada program studi teknik sipil UM Buton merancang Mimbar mesjid Khoirul Ummah di kelurahan Kampeonaho dengan menggunakan bahan beton. Pada pengabdian masarakat yang dilaksanakan ini selain memberikan ruang konsultasi pada perencanaan pembangunan juga memberikan Gambar denah, Gambar Tampak depan, belakang, samping kiri, samping kanan serta gambar detail 3D. pada pengabdian masyarakat ini juga telah memberikan total cost hitungan RAB sebesar 13,270,000.00.
Land Planning and Site Plane Creation, Faculty of Engineering, University of Muhammadiyah Buton Sayfullah. S, Muh.; Efendi, Ahmad; Agusman
Room of Civil Society Development Vol. 2 No. 1 (2023): Room of Civil Society Development
Publisher : Lembaga Riset dan Inovasi Masyarakat Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (796.233 KB) | DOI: 10.59110/rcsd.97

Abstract

Measurement of land development at the Faculty of Engineering, University of Muhammadiyah Buton is carried out to determine the condition of the land that will be used as a reference for developing, structuring land and planning from the University. Measurement method using the Theodolite tool.  With the division of  benchmark  points (BM) in accordance with the conditions in the development land of the Faculty of Engineering. The measurement results can be used as a reference to carry out development planning appropriately. Processing is carried out in several stages, starting from literature studies, field surveys, data collection, measurement, data processing, to results and conclusions. The measurement process is carried out in several stages ranging from the manufacture and installation of benchmark  (BM) benchmarks, BM point determination, site up Theodolite tools and detailed measurements. The results of this service activity are in the form of a development site plane plan image, elevation plan, and  3D view image. The measurement images can be used as a reference in carrying out future development of the land development of the Faculty of Engineering, University of Muhammadiyah Buton.
Bantuan Syarat Gambar Teknis Pengadaan Air Bersih Desa Tumada Kecamatan Kapontori Kabupaten Buton Side, Muhammad Abdu; Asrasal, Aswad; Agusman; Idwan; Rumbayan, Hendra Kundrad Susanto
Room of Civil Society Development Vol. 3 No. 4 (2024): Room of Civil Society Development
Publisher : Lembaga Riset dan Inovasi Masyarakat Madani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59110/rcsd.391

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengatasi masalah akses air bersih di Desa Tumada, Kecamatan Kapontori, Kabupaten Buton, dengan memberikan dukungan teknis dalam desain dan pelaksanaan sistem penyediaan air bersih yang berkelanjutan. Kegiatan ini melibatkan penyusunan gambar teknis yang esensial untuk pengembangan infrastruktur yang dapat memenuhi kebutuhan air masyarakat secara efisien. Melalui pendekatan partisipatif, tim pengabdian melakukan analisis kebutuhan secara menyeluruh, memetakan sumber daya air, dan merancang sistem yang terintegrasi dengan lingkungan lokal. Gambar teknis yang dihasilkan akan menjadi panduan dalam proses konstruksi, memastikan bahwa sistem penyediaan air yang dibangun efektif dan berkelanjutan. Diharapkan implementasi proyek ini tidak hanya akan meningkatkan kualitas hidup di Desa Tumada, tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya praktik pengelolaan air yang berkelanjutan.
Analisa Sistem Penampungan Air Hujan Berbasis Rumah Di Desa Lapandewa Kaindea Fajrianto, Akbar; Idwan; Agusman
SCEJ (Shell Civil Engineering Journal) Vol. 8 No. 1 (2023): SCEJ (Shell Civil Engineering Journal)
Publisher : Civil Engineering Faculty, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/scej.v8i1.5138

Abstract

Air merupakan sumber daya alam yang diperlukan bagi kehidupan manusia untuk kebutuhan sehari-hari maupun untuk keperluan lainnya. Perancangan PAH yang efektif dan efisien diperlukan sesuai dengan volume air hujan yang akan ditampung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan air sehari-hari dan volume air hujan yang bisa ditampung di Desa Lapandewa Kaindea. Sehingga perlu diketahui berapa volume air hujan dan kebutuhan air untuk dapat mendesain bak PAH yang efisien. Metode yang dilakukan dengan mengumpulkan data curah hujan dan luasan tangkapan air hujan untuk menentukan jumlah volume air hujan yang dapat ditampung. Analisis data dilakukan setelah semua data terkumpul. Dari hasil analisis kemudian didesain bak penampung air hujan berdasarkan kebutuhan dan volume air tangkapan. Perhitungan dilakukan dengan mengolah data curah hujan bulanan yang ada dengan mengurutkan urutan data curah hujan bulanan, sehingga digunakan data curah hujan andalan tahun 2011. Luasan tangkapan air hujan rata-rata dari sampel secara acak adalah 94,97m2. Dari data yang telah diolah volume bak yang sesuai dengan hasil analisis adalah 26m3 untuk dapat memenuhi kebutuhan air setiap bulan. Volume air hujan yang dapat ditampung sebesar 182,137m3 dengan curah hujan rata-rata 2.131mm. Berdasarkan kapasitas bak diperlukan biaya Rp.82.831.000,00 sudah termasuk pajak 10%.
Studi Uji Kelayakan Debit Air Irigasi Liabuku Kota Baubau Takwa, Iman; Agusman; Efendi, Ahmad
SCEJ (Shell Civil Engineering Journal) Vol. 8 No. 1 (2023): SCEJ (Shell Civil Engineering Journal)
Publisher : Civil Engineering Faculty, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/scej.v8i1.5143

Abstract

Pada musim kemarau penyediaan air untuk lahan sawah petani di kelurahan liabuku yang bersumber dari Sungai tetap terpenuhi, pada musim kemarau air yang berada di sungai tersebut tidak pernah mengalami kekeringan kebutuhan air untuk irigasi dapat terpenuhi sepanjang tahun. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui tingkat kelayakan saluran tersier dalam menyalurkan air ke areal sawah dan untuk mengetahui jumlah debit saluran irigasi tersier dalam membantu mencukupi air sesuai kebutuhan areal persawahan yang ada sekarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis data yang meliputi mencari kecepatan aliran air pada saluran dengan menggunakan metode pelampung. Yang menjadi permasalahan adalah pengolahan air irigasi dan managemen distribusinya masi kurang merata sehingga akan mempengaruhi sistem pemberian air dan tingkat pelayanan irigasi yang di terima petani. Jadi yang ingin peneliti kaji adalah menganalisa kembali pengolahan dan pendistribusian air irigasi pada saluran tersier untuk mencukupi kebutuhan air di daerah irigasi liabuku kota baubau, serta perbaikan pada saluran irigasi yang sudah tidak layak pakai agar air yang di peroleh petani tercukupi secara merata .Data yang digunakan dalam analisis adalah kecepatan aliran air (Vav), luas penampang saluran (A), debit aliran di saluran dan kebutuhan air untuk tanaman dan kebutuhan air tiap area irigasi. Berdasarkan hasil pengukuran debit air pada saluran tersier S1 dan S2 memiliki nilai efisiensi pengairan masing-masing 35,421% dan 23,464% berdasarkan hasil perhitungan pada S1 dan S2 belum memenuhi standar efesiensi pengaliran air irigasi tersier.Menurut Direktorat Jendral Pengairan Standar untuk efesiensi pengairan air irigasi Tersier yaitu lebih besar dari 80%.
Analisis Daerah Rawan Kecelakaan Lalu Lintas Kecamatan Lapandewa Kabupaten Buton Selatan Ainullah, Nur Habsatul Masna; Efendi, Ahmad; Agusman
SCEJ (Shell Civil Engineering Journal) Vol. 9 No. 1 (2024): SCEJ (Shell Civil Engineering Journal)
Publisher : Civil Engineering Faculty, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/scej.v9i1.6127

Abstract

Seiring dengan meningkatnya jumlah penduduk di Kecamatan Lapandewa, kebutuhan transportasi juga terus meningkat setiap tahunnya, yang secara tidak langsung memperbesar risiko terjadinya permasalahan lalu lintas seperti kecelakaan. Data dari Satuan Lalu Lintas Polres Buton menunjukkan bahwa dalam tiga tahun terakhir telah terjadi empat kecelakaan di wilayah ini. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis daerah rawan kecelakaan (black site) dengan menggunakan metode AEK (Angka Ekivalen Kecelakaan), metode Cusum, dan metode Z-Score. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat empat ruas jalan dengan angka kecelakaan tertinggi selama periode 2018 hingga 2020. Salah satu ruas jalan tersebut adalah Jalan Poros Lapandewa di Desa Lapandewa Kaindea (Watambululi), yang mengakibatkan satu korban meninggal dunia. Penelitian ini mengidentifikasi bahwa kecelakaan pada empat ruas jalan di Kecamatan Lapandewa disebabkan oleh beberapa faktor utama, termasuk kurangnya rambu lalu lintas yang memadai seperti marka jalan dan tanda perintah serta larangan, medan jalan yang bervariasi antara terjal dan datar, ketumpahan oli, dan kondisi jalan yang licin saat hujan.Ruas jalan yang teridentifikasi sebagai daerah rawan kecelakaan (black site) dan titik rawan kecelakaan (black spot) meliputi Lapandewa Kaindea (Watambululi) dan Jalan Poros Lapandewa di Desa Burangasi Rumbia (depan lapangan), dengan nilai Cusum dan AEK yang menunjukkan tingkat risiko tinggi. Karakteristik jalan di Kecamatan Lapandewa mencakup ketiadaan median jalan, lebar jalan sekitar lima meter, dan medan jalan yang bervariasi antara datar dan terjal.Penelitian ini merekomendasikan peningkatan keselamatan lalu lintas melalui perbaikan infrastruktur jalan dan penambahan rambu-rambu lalu lintas yang memadai untuk mengurangi risiko kecelakaan di wilayah tersebut.
INNOVATIVE STRATEGIES IN CONTEMPORARY DA'WAH: INITIATING A TECHNOLOGY-BASED APPROACH: INNOVATIVE STRATEGIES IN CONTEMPORARY DA'WAH: INITIATING A TECHNOLOGY-BASED APPROACH Hanif , Muhammad; Agusman
Jurnal Da'wah: Risalah Merintis, Da'wah Melanjutkan Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Da'wah: Risalah Merintis, Da'wah Melanjutkan
Publisher : Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam STID Mohammad Natsir

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38214/jurnaldawahstidnatsir.v6i2.212

Abstract

Facing the changing dynamics of contemporary society, da'wah as a means of spreading religious values needs to adopt innovative strategies. In an effort to understand and face the changing times, this paper aims to analyze the potential use of technology in supporting the effectiveness of da'wah, as well as initiating a more adaptive approach to the demands of modern audiences. This research method is based on literature analysis by collecting data from various relevant sources. The results of this study identify changes in people's behavior in interacting with technology and their impact on the delivery of religious messages. In this context, innovative technology-based strategies are proposed as solutions to bridge the gap between the tradition of da'wah and the needs of the times. The research findings underscore the potential of technology in creating a more personalized interaction between the conveyor and receiver of da'wah messages. The technology-based approach allows the adaptation of religious messages into formats that are more interesting and relevant to the characteristics of modern audiences. This opens up opportunities to reach a wider and deeper audience. Keywords : Da'wah; Technology; Innovative.