Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Ilmu Manajemen Pemasaran terkait Strategi Meningkatkan Omset Penjualan melalui Live Streaming di E-Commerce Setiawan, Iwan; Silvany, Silvany; Amir, Mardiyanto; Natalina S, Kristina; Budiman, Ichwan; Sunardi, Nardi; Ahidin, Udin
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen
Publisher : Unpam Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/kmm.v4i1.38442

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pendapatan pedagang UMKM di Desa Jampang, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, terutama dalam konteks era digital. Pelatihan manajemen tentang strategi efektif dalam meningkatkan omset penjualan melalui live streaming di E-Commerce dianggap penting karena memberikan solusi praktis bagi anggota koperasi UMKM Kemang Berdaya dalam mengatasi tantangan pemasaran dan penjualan produk. Metode pengabdian, termasuk survei, penyampaian materi langsung, simulasi, dan diskusi, dipilih untuk memberikan pemahaman komprehensif dan praktis. Hasilnya menunjukkan bahwa pendekatan ini berhasil meningkatkan pemahaman dan keterampilan para pedagang UMKM dalam memanfaatkan live streaming di platform E-Commerce untuk meningkatkan omset penjualan mereka.