Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Rausyan Fikr: Jurnal Studi Ilmu Ushuluddin dan Filsafat

TELAAH HERMENEUTIKA HADIS YUSUF AL-QARDHAWI Syahid, Ahmad
Rausyan Fikr: Jurnal Studi Ilmu Ushuluddin dan Filsafat Vol. 16 No. 1 (2020): Januari-Juni 2020
Publisher : Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24239/rsy.v16i1.551

Abstract

Al-Qardhawi menawarkan konsep dan metodologi yang sangat cerdas dan solutif dalam memahami sunah Nabi. Tidak hanya itu, ia juga menunjukkan bagaimana umat Islam harus melakukan interaksi yang ideal dengan sunah. Tulisan ini adalah studi literatur, yaitu meneliti data yang berkaitan dengan tema dengan memeriksa referensi yang berkaitan dengan studi utama, khususnya pemikiran Yusuf al-Qardhawi tentang hadis. Selain itu, kitab atau buku lain digunakan juga sebagai pelengkap penelitian ini. Metode yang digunakan dalam tulisan ini adalah deskriptif analisis. Dilihat dari jenisnya tulisan ini termasuk riset kepustakaan (library research). Hasil dari tulisan ini menjelaskan bahwa cara al-Qardhawi dalam memahami hadis adalah dengan menerapkan beberapa prinsip yang sesuai dengan maqāṣid al-syarī’ah, yaitu: (1) memahami sunah sesuai petunjuk al-Qur’an, (2) menghimpun hadis-hadis yang terjalin dalam tema yang sama, (3) penggabungan atau pentarjihan antar hadis-hadis yang tampak bertentangan, (4) memahami hadis dengan mempertimbangkan latar belakang serta tujuannya, (5) membedakan antara sarana yang berubah-ubah dan sasaran yang tetap, (6) membedakan yang hakiki dan majazi, (7) membedakan yang gaib dan yang nyata, (8) memastikan makna kata-kata dalam hadis.