Akhmad Amirudin
Double Degree Master Program, University of Brawijaya, Indonesia and Burapha University, Thailand

Published : 14 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Pangripta Jurnal Ilmiah Kajian Perencanaan Pembangunan

SEGMENTASI POLA PENGGUNAAN LAHAN KOTA MALANG: PROFIL AREA BERDASARKAN PENDUDUK, PENGGUNAAN LAHAN DAN ASPEK EKONOMI Amirudin, Akhmad; Ramadhani, Eva Fadilah; Nashihah, Durratun
PANGRIPTA Vol. 6 No. 2 (2023): Pangripta Jurnal Ilmiah Kajian Perencanaan Pembangunan
Publisher : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (374.778 KB) | DOI: 10.58411/e5rcrt69

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pola penggunaan lahan di Kota Malang dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhinya menggunakan metode analisis cluster. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah luas lahan, penduduk, kepadatan penduduk, hotel, pasar, unit usaha, pendidikan, dan kesehatan. Data diperoleh dari publikasi  Badan Pusat Statistik yang berjudul “Kota Malang dalam Angka 2023”. Metode analisis  cluster hierarki dengan jarak Euclidean dan metode ward digunakan untuk mengelompokkan  kecamatan di Kota Malang menjadi cluster. Hasil analisis menggunakan indeks silhouette menunjukkan bahwa terdapat 2 cluster dengan karakteristik yang berbeda. Cluster 1 memiliki karakteristik unggul terkait kepadatan penduduk, banyaknya hotel, pasar, unit usaha, dan  fasilitas kesehatan. Sementara itu, Cluster 2 unggul dalam luas lahan, jumlah penduduk, dan  fasilitas pendidikan. Analisis deskriptif dari setiap cluster membantu dalam memahami profil  area di setiap cluster. Rekomendasi kebijakan yang dihasilkan dari penelitian ini dapat menjadi  panduan bagi pemerintah Kota Malang dalam mengembangkan kebijakan perencanaan tata  ruang yang berkelanjutan. Implementasi rekomendasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup penduduk dan mendorong pengembangan kota yang lebih baik.
ANALISIS KETERKAITAN IMPLEMENTASI REFORMASI BIROKRASI ANTAR WILAYAH DI JAWA TIMUR Amirudin, Akhmad; Rahmawati, Amalia; Fahmi, Yahya
PANGRIPTA Vol. 5 No. 2 (2022): Pangripta Jurnal Ilmiah Kajian Perencanaan Pembangunan
Publisher : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (793.521 KB) | DOI: 10.58411/cf7ncm29

Abstract

Reformasi birokrasi merupakan upaya dasar manajemen yang diharapkan akan membawa hasil yang baik dalam perubahan sistem dan struktur. Reformasi birokrasi yang efektif bergantung pada informasi melalui jaringan komunikasi interpersonal. Sebagian besar penelitian sebenarnya telah mempelajari struktur dan pentingnya penyampaian layanan publik, namun mengabaikan keterkaitan interaksi antara anggota jaringan. Padahal meningkatnya kompleksitas dalam manajemen publik telah menghasilkan pertumbuhan jaringan aktor yang beroperasi secara saling bergantung, secara bersama-sama menghasilkan layanan publik. Selain itu pengalaman empiris proses reformasi birokrasi beberapa negara juga mengungkapkan bahwa reformasi birokrasi terutama dipengaruhi oleh interaksi politik birokrat dan politisi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterkaitan 38 Kabupaten/Kota di Jawa Timur dalam indeks reformasi birokrasi. Metode analisis yang digunakan adalah autokorelasi spasial. Hasil analisis menunjukkan terdapat keterkaitan beberapa wilayah di Jawa Timur dalam indeks reformasi birokrasi. Yaitu Kota Malang dan Kabupaten Sidoarjo pada tahun 2018, Kabupaten Sampang tahun 2018, serta Kabupaten Situbondo dan Kabupaten Sampang tahun 2020. Perkembangan pelaksanaan reformasi birokrasi Pemerintah Kabupaten/Kota di Jawa Timur tahun 2018-2022 terus meningkat, walaupun belum signifikan. Oleh sebab itu upaya peningkatan indeks reformasi birokrasi harus terus dilakukan.