Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH KESESUAIAN NILAI INDIVIDU ORGANISASI, PENGEMBANGAN KARIR, DAN PEMBERDAYAAN PSIKOLOGIS TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA KARYAWAN PT. BANK MUAMALAT KC. BALAIKOTA MEDAN Farah Indah Azhari; Isnaini Harahap; Khairina Tambunan
Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi (MEA) Vol 7 No 2 (2023): Edisi Mei - Agustus 2023
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31955/mea.v7i2.3033

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh kesesuaian nilai individu-organisasi, pengembangan karir, dan pemberdayaan psikologis terhadap kepuasan kerja karyawan PT. Bank Muamalat KC Balikota Medan. Penelitian ini didasarkan pada beberapa keadaan seperti penurunan asset selama delapan tahun, dari Rp 62 T tahun 2014 menjadi 51 T tahun 2020., penurunan pembiayaan dari Rp 42 T menjadi hanya Rp 29 T, penurunan DPK BMI sebesar 19 persen, dari Rp 51 T menjadi Rp 41 T pada akhir tahun 2020, dan menurunnya kepercayaan masyarakat meletakkan dananya di BMI. Menurunnya kinerja PT. BMI, secara teoritis tentu akan mempengaruhi kepuasan kinerja karyawan, termasuk psikologis karyawan maupun program-program pengembangan karyawan. Desain penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan teknik analisis regresi linier. Teknik pengumpulan data dengan menyebarkan angket/ kuisioner kepada 33 orang karyawan Bank Muamalat KC Balaikota Medan yang menjadi sampel penelitian. Dari hasil penelitian t-statistik bahwa variabel kesesuaian nilai individu-organisasi tidak signifikan mempengaruhi kepuasan kerja.Sementara variabel pengembangan karirdan variabel pemberdayaan psikologis signifikan mempengaruhi kepuasan kerja karyawan. Secara simultan diperoleh bahwa F-hitung lebih besar dari Ftabel sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa variabel kesesuaian nilai individu-organisasi, pengembangan karir, dan pemberdayaan psikologis secara simultan berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan Bank Muamalat KC Balaikota Medan