Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERUBAHAN STRUKTUR UPACARA ADAT PERKAWINAN BUDAYA TOLAKI DI KOTA KENDARI Halra, Agustiani; Aso, La
Jurnal Penelitian Budaya Vol 2, No 2 (2017): Jurnal Penelitian Budaya
Publisher : Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (831.091 KB) | DOI: 10.33772/jpeb.v2i2.7863

Abstract

Tujuan Penelitian adalah untuk: (1) menjelaskan struktur upacara adat perkawinan budaya Tolaki,(2) menjelaskan perubahan struktur upacara adat perkawinan budaya Tolaki,(3) Menjelaskan penyebab perubahan struktur adat perkawinan budaya Tolaki. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data dianalisis secara kualitatif dengan menggunakan metode induktif dalam pengertian bahwa analisis bergerak dari data menuju konsep. Teknik analisis data yang diterapkan dalam beberapa tahapan berikut secara berurut; (1) pemerolehan data sebanyak mungkin dengan berbagai variasinya, (2) penataan kembali data tersebut sesuai kategori untuk dikembangkan kearah proposisi dan analisis hubungan kategori yang ada, dan (3) klasifikasi dan pemeriksaan kategori inti melalui perbandingan hubungan  dengan kategori lain guna menghasilkan simpulan berupa rancangan umum. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Struktur perkawinan adat Tolaki terbagi dalam tiga bagian yaitu sebelum perkawinan, pelaksanaan perkawinan adat, setelah perkawinan adat, (2) Terjadi perubahan struktur pada adat perkawinan budaya Tolaki, (3) Perubahan yang terjadi disebabkan oleh beberapa aspek yang dibagi dalam dua bagian yaitu dari dalam(intern) dan dari luar (ekstern). Dalam Adat perkawinan Tolaki di Kota Kendari, mulai terjadi pergeseran sedikit demi sedikit yang dikuatirkan dapat mengaburkan budaya aslinya, yang bisa saja akan mengakibatkan hilangnya budaya tersebut.Kata Kunci: Adat perkawinan, struktur perkawinan, perubahan, budaya Tolaki,