This Author published in this journals
All Journal SN-Biosper
Siti Nina Ilmayuni
Jurusan Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Siliwangi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERAPAN MODEL GROUP INVESTIGATION DENGAN PENDEKATAN PROBLEM POSING LEARNIG (PPL) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS Siti Nina Ilmayuni; Edi Hernawan; Liah Badriah
Seminar Nasional Biologi, Saintek, dan Pembelajarannya (SN-Biosper) Seminar Nasional Biologi, Saintek, dan Pembelajarannya I Tahun 2019 ISBN: 978-602-9250-40-4
Publisher : Seminar Nasional Biologi, Saintek, dan Pembelajarannya (SN-Biosper)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada abad 21 sumberdaya manusia dituntut untuk memiliki kemampuan berpikir tingkat tinggi, diantaranya yaitu kemampuan berpikir kritis. Fakta dilapangan menunjukkan bahwa dalam pembelajaran di SMA Islam peserta didik hanya mampu mencapai level intermediate yang mengukur kemampuan sampai applying. Sedangkan untuk mengukur kemampuan berpikir kritis peserta didik harus memenuhi sampai level analyzing, evaluate, dan create. Sehingga berpikir kritis peserta didik masih rendah. Sehingga perlunya penerapan model Group Investigation dengan pendekatan Problem Posing Learning (PPL) untuk mengembangkan kemampuan berpikir kritis peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh penerapan model group investigation dengan pendekatan problem posing learning (PPL) terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis peserta didik pada materi psikotropika di kelas XI MIPA SMA Islam. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2018 sampai dengan bulan Mei 2019 di SMA Islam. Metode penelitian yang digunakan adalah true eksperimental dengan desain pretest-posttest control group desain, populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh kelas XI MIPA SMA Islam Cipasung sebanyak lima kelas, dengan jumlah peserta didik sebanyak 155 peserta didik. Sampel yang digunakan sebanyak dua kelas yang diambil dengan teknik cluster random sampling, yaitu kelas XI MIPA 3 sebanyak 32 peserta didik sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIPA 2 sebanyak 32 peserta didik sebagai kelas kontrol. Untuk mengukur kemampuan berpikir kritis peserta didik digunakan instrumen berupa tes kemampuan berpikir kritis dengan lima indicator dari Ennis yang berjumlah 16 butir soal uraian. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t dengan taraf signifikan (α) = 5%. Hasil penelitian menunjukkan thitung berada di daerah penolakan H0. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penerapan model group investigation dengan pendekatan problem posing learning (PPL) terhadap peningkatan kemampuan berpikir kritis peserta didik pada materi psikotropika di kelas XI MIPA SMA Islam Cipasung.