Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : eProceedings of Engineering

Perancangan Dan Implementasi Kendali Model Driven Pid Pada Sistem Pemanas Air Tommy Hondianto; Erwin Susanto; Agung Surya Wibowo
eProceedings of Engineering Vol 2, No 2 (2015): Agustus, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Kendali PID telah banyak digunakan sebagai salah satu aplikasi sistem kendali di industri. Namun, untuk pengaturan parameter tidaklah sederhana dan memiliki kendala dalam menangani sistem dengan respon yang lambat, sebagai contoh sistem boiler misalnya. Oleh karena itu, kendali Model Driven PID (MD PID) dirancang untuk menangani masalah ini, terutama untuk plant dan proses dengan respon yang relatif lambat. Kendali MD PID menggunakan model dari plant sebagai model acuan sistem kendali. Respon yang telah didapat, dianalisis dan dibandingkan antara kendali PI dan MD PID. Hasil dari pengujian, kendali PI sedikit lebih cepat dengan rise time 106.4969s sedangkan MD PID memiliki rise time 110.0801s. Namun kendali MD PID memiliki nilai overshoot lebih kecil yaitu 3.4°C, sedangkan kendali PI memiliki nilai overshoot 7.325°C Kata kunci : Model Driven PID, Pemanas Air, PT100, Matlab