Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Peta Layanan Informasi Publik Pada Website Pemerintah Kabupaten Di Jawa Tengah Budi Widjajanto; Yuliman Purwanto; Nova Rijati
Semantik Vol 3, No 1 (2013): Semantik 2013
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (235.125 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memetakan kondisi layanan informasi publik pada website pemerintah. Metode yang dilakukan adalah studi pustaka, dokumentasi dan observasi website Pemerintah Kabupaten Wonogiri, Cilacap, Kudus, Semarang, Pekalongan dan Kebumen sebagai sampel. Tujuan observasi adalah untuk mengidentifikasi layanan-layanan pada website pemerintah kabupaten berdasarkan tingkatan e-government, kualitas informasi dan ketersediaan konten informasi pubik pada website berdasarkan ketentuan Undang-Undang No. 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, serta melakukan diskusi terarah dengan pihak-pihak yang terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 6 website pemerintah kebupaten masih bersifat “informatif” dan didukung dengan informasi yang berkualitas. Sedangkan konten informasi publik berdasarkan UU No.14/2008 pada situs pemerintah kabupaten di Jawa Tengah adalah 43%.
Profile Matching Untuk Sistem Pendukung Keputusan Penilaian Kinerja Driver Achmad Wahid Kurniawan; Budi Widjajanto; Ida Farida
Jurnal Transformatika Vol 19, No 1 (2021): July 2021
Publisher : Jurusan Teknologi Informasi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26623/transformatika.v19i1.3128

Abstract

Penilaian secara periodik terhadap driver perlu dilakukan, untuk mengevaluasi kinerja. Pelaksanaan evaluasi membutuhkan waktu sehingga evaluasi sering dilakukan ketika terjadi keluhan dari penumpang, memberikan efek perubahan yang sifatnya sementara juga, setelah keluhan teratasi maka driver maupun pimpinan divisi transportasi menganggap tidak akan terjadi lagi kejadian yang sama. Bentuk evaluasi seperti di atas seringkali hanya  dilakukan terhadap driver yang dikeluhkan penumpang.  Penilaian kinerja yang termodel dan menyeluruh terhadap semua driver, yang sifatnya periodik dengan Sistem Pendukung Keputusan berbasis Profile Matching mampu meminimalisir kejadikan yang dikeluhkan penumpang..  
Pelatihan Excel (Pengelolaan Administrasi) Bagi Guru Sekolah Dasar Pada Korwilcam Kecamatan Ambarawa Aries Setiawan; Budi Widjajanto
ABDIMASKU : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 3, No 3 (2020): September 2020
Publisher : LPPM UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/ja.v3i3.103

Abstract

Pengelolaan administrasi pada sekolah dasar menggunakan proses komputer akan mempermudah dari sisi pengarsipan, perhitungan serta penyediaan laporan. Tidak akan butuh waktu lama dalam menyediakan berkas yang sedang dicari. Hal ini juga berpengaruh terhadap layanan terhadap siswa dan orang tua siswa. Sejauh ini pemanfaatan komputer pada sekolah dasar hanya sebatas pada aktivitas pengetikan. Perlu pengembangan pada potensi guru-guru sekolah dasar di wilayah ini terutama dalam pengelolaan administrasi sekolah. Untuk itu perlu diberikan pembekalan mengenai pengelolaan administrasi dengan memanfaatkan Microsoft Excel. Pelatihan Excel (Pengelolaan Administrasi) Bagi Guru Sekolah Dasar Pada Korwilcam Kecamatan Ambarawa mampu memberikan khasanah baru bagi guru-guru sekolah dasar dalam mengelola administrasi. Perhitungan yang otomatis mampu mengefektifkan kinerja guru dalam merekap administrasi keuangan, selain itu mampu mengefisienkan waktu pembuatan. Pembuatan laporan dan rangkuman perhitungan dapat mudah didapatkan dengan melakukan operasi pivot untuk selanjutnya dapat dijadikan referensi pengambilan keputusan
Pelatihan Pemanfaatan Pivot Tabel Untuk Pembuatan dan Analisa Laporan Kependidikan Pada Kelompok Kerja Guru (KKG) Kelompok I Kecamatan Ngaliyan Achmad Wahid Kurniawan; Budi Widjajanto
ABDIMASKU : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4, No 3 (2021): September 2021
Publisher : LPPM UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/ja.v4i3.289

Abstract

Pivot tabel memiliki tujuan penggunaan, diantaranya memandu guru dalam melakukan pengolahan data aktivitas kegiatan belajar mengajar, memandu menyajikan hasil olahan dalam format model laporan. Hal ini mempunyai manfaaat diantaranya membuat analisa kualitatif berdasar hasil pengolahan data kuantitatif serta melengkapi model laporan akademik dengan sajian tabel maupun grafik secara otomatis. Pemanfaat lebih dari pivot tabel ini adalah mampu menghitung frekwensi munculnya data tertentu seperti dalam sebuah dokumen data yang terlalu panjang maka akan sekali kesulitas jika dilakukan secara operasi Microsoft excel tanpa menggunakan pivot karena memungkinkan juga jika pengelompokan data nilai berdasarkan kelas tertentu yang di padu padankan secara otomatis. Dengan pivot pengelompoka data akan mudah dilakukan dengan penyajian data yang sudah terangkum dan layout grafik yang sangat mudah dipahami oleh user. Diperlukan pelatihan pivot tabel bagi Kelompok Kerja Guru (KKG) Kelompok I Kecamatan Ngaliyan. Pivot akan membantu memberikan kemudahan bagi guru ketika mengolah data Microsoft excel dengan cakupan data yang besar untuk kemudian perlu merangkum dalam sebuah bentuk layout dan grafik sederhana namun mudah dipahami selanjutnya menganalisa tanpa harus melakukan proses detail yang terlalu panjang.
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Komputer Inovatif Bagi Guru Kelompok Belajar dan Taman Kanak-Kanak HJ. ISRIATI BAITURAHMAN 2 Semarang Aries Setiawan; Juli Ratnawati; Adi Prihandono; Ida Farida; Achmad Wahid Kurniawan; Guruh Taufan Hariyadi; Budi Widjajanto
ABDIMASKU : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 5, No 3 (2022): September 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33633/ja.v5i3.283

Abstract

Pembelajaran konvensional bagi pendidikan anak usia dini belum mampu memberikan hasil yang maksimal karena penyampaiannya hanya berupa ceramah atau cerita. Seorang guru dalam mendeskripsikan sebuah objek kepada siswanya dengan hanya bercerita akan diterima oleh siswa dengan berbagai pandangan. Ketika guru menjelaskan tentang pohon kelapa, tanpa membawa siswa melihat langsung objeknya, maka akan menimbulkan persepsi yang berbeda antara siswa satu dengan siswa lainnya. Gambaran situasi pada mitra yaitu sejauh ini proses pembelajaran di Kelompok bermain dan Taman Kanak-Kanak Hj. Isriati Baiturahman 2 Semarang masih minim pemakaian media pembelajaran. Guru belum mampu membuat media pembelajaran berbasis komputer. Diperlukan pelatihan untuk mencoba menciptakan media pembelajaran display menggunakan sarana komputer. Melalui pelatihan ini diharapkan akan menambah kualitas skill guru dalam menciptakan dan membuat membuat media pembelajaran, dimana kemampuan guru pada Kelompok bermain dan Taman Kanak-Kanak Hj. Isriati Baiturahman 2.
SISTEM MANAJEMEN PENEGAKAN DIAGNOSA PENYAKIT TYPUS DENGAN METODE NAIVE BAYES Retno Astuti Setijaningsih; Aries Setiawan; Zaenal Sugiyanto; Ida Farida; Budi Widjajanto; Ifan Rizqa
Jurnal Transformatika Vol 20, No 2 (2023): January
Publisher : Jurusan Teknologi Informasi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26623/transformatika.v20i2.5792

Abstract

Dalam dunia kesehatan, beberapa gejala yang timbul bisa menjadi tanda-tanda penyebab dari beberapa penyakit sekaligus. Kondisi yang dilematis ini sering kali mempersulit pengambilan keputusan mengenai penyakit yang diderita seseorang. Penentuan langkah pencegahan maupun pengobatan juga menjadi sulit untuk dilakukan, sehingga pemeriksaan lanjutan perlu dilakukan oleh tim medis. Sangat dimungkinkan jika tim medis kurang akurat dalam menentukan analisis penyakit dikarenakan munculnya gejala yang sama pada beberapa penyakit. Diperlukan sistem penegakan diagnose penyakit dengan metode na ve bayes akan mampu membantu pembelajaran bagi mahasiswa dalam mengenal gejala-gejala penyakit typus, dan juga dilengkapi dengan solusi pencegahan maupun solusi penanggulangan.
Rancang Bangun Sistem Pengelolaan Aset Ilmiah Digital Pada Perpustakaan Perguruan Tinggi Aries Setiawan; Juli Ratnawati; Adi Prihandono; Budi Widjajanto; Ida Farida
Jurnal Transformatika Vol 21, No 1 (2023): July 2023
Publisher : Jurusan Teknologi Informasi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26623/transformatika.v21i2.6938

Abstract

Perpustakaan merupakan satuan pendidikan tinggi yang mengelola perbendaharaan aset ilmiah. Aset ilmiah meliputi buku pelajaran, buku bacaan, tugas akhir mahasiswa, jurnal, CD berisi file tulisan dan video. Setiap periode selalu dianggarkan untuk pengadaan buku, setiap periode setelah pelaksanaan tugas akhir atau ujian skripsi, hardcopy tugas akhir yang akan dijadikan literatur juga bertambah. Bisa dibayangkan jika dalam satu tahun ada 3 periode ujian tugas akhir, dengan total sekitar 600 mahasiswa per periode, maka akan ada 1800 hardcopy tugas akhir mata kuliah. Hal ini berdampak pada kepenuhan ruang perpustakaan sehingga semakin sulit untuk mencari data laporan tugas akhir. Perlu dirancang sistem manajemen aset elektronik di perpustakaan yang mengumpulkan semua data buku dan literatur lainnya dalam bentuk file elektronik, pengunjung akan mudah menemukan literatur hanya dengan mencari sistem aset.