Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Metalingua

PENGEMBANGAN KOMIK INTERAKTIF PAHLAWAN MADURA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN LITERASI PADA PEMBELAJARAN TEKS ANEKDOT Ayyu Subhi Farahiba
Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Metalingua Vol 7, No 1 (2022): Metalingua, Edisi April 2022
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/metalingua.v7i1.12173

Abstract

Media pembelajaran membantu guru dalam mengemas pembelajaran di kelas agar lebih interaktif dan menarik dapat dikembangkan dalam bentuk komik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan komik interaktif tokoh pahlawan Madura untuk meningkatkan kemampuan literasi siswa melalui pembelajaran teks anekdot. Penelitian ini menggunakan model penelitian dan pengembangan (R and D). Subjek penelitian uji coba ini adalah siswa kelas X SMA Ma'arif 3 Pamekasan. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, angket, dan tes. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data yang diperoleh dari hasil wawancara dan data berupa skor penilaian yang diperoleh dari ahli materi, ahli media, tanggapan siswa, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan komik interaktif pahlawan Madura untuk meningkatkan kemampuan literasi siswa melalui pembelajaran teks anekdot sangat layak digunakan dengan persentase validasi ahli materi sebesar 96% dan validasi ahli media sebesar 91%. Hasil uji coba kelompok kecil diambil oleh 15 siswa kelas X SMA, hasil penilaian angket respon siswa diperoleh persentase sebesar 84% sehingga komik interaktif dikategorikan sangat layak uji coba di lapangan.