Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Abdimas BSI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Pemanfaatan Sayur Dalam Pembuatan Lasagna Non Daging Juliana Juliana; Ira Brunchilda Hubner; Nova Irene Bernedeta Sitorus
Jurnal Abdimas BSI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 1 (2021): Februari 2021
Publisher : LPPM Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2005.588 KB) | DOI: 10.31294/jabdimas.v4i1.8558

Abstract

Kondisi pandemi covid-19 yang melanda seluruh dunia, memberi dampak negatif juga bagi kondisi perekonomian. Indonesia juga tidak terlepas dari masalah tersebut. Sebagian masyarakat harus berhenti dari pekerjaan atau bekerja paruh waktu, karena permintaan pasar berkurang. Di situasi seperti ini, inovasi bagi masyarakat dalam menemukan cara berwirausaha menjadi sesuatu yang penting. Pengabdian kepada masyarakat adalah salah satu kegiatan mahasiswa Fakultas Pariwisata Universitas Pelita Harapan sebagai bukti sumbangsih dan rasa peduli terhadap masyarakat dengan cara membagikan ilmu maupun  keterampilan. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat kali ini adalah (1) Untuk membagikan pengetahuan dan keterampilan (2) Untuk memberikan petunjuk kepada masyarakat dalam hal ini anggota Persekutuan Mahasiswa Kristen UPI, Bandung mengenai pemanfaatan campuran sayuran dalam pembuatan lasagna non-daging (3) Untuk memberi masukan bagi masyarakat tentang peluang berwirausaha di era new normal ini. Pasta merupakan masakan Italia yang dikenal di Indonesia dan diminati oleh masyarakat luas, dikarenakan pasta dikenal sebagai hidangan yang cepat dan praktis untuk disajikan. Dalam membuat pasta pun mudah dan cepat dengan bahan yang mudah ditemukan. Lasagna adalah jenis pasta yang terbuat dari pasta sheet yang disusun berlapis- lapis dengan berisi daging cincang, saus bolognese dan ditaburi keju mozzarella diatasnya. Inovasi resep lasagna yang dilakukan dalam pengabdian kepada masyarakat ini adalah mengganti isian dagingnya dengan campuran sayuran.  Pembuatan lasagna non- daging diharapkan dapat membantu masyarakat dalam membuat variasi rasa baru yang memiliki khasiat dan manfaat yang tinggi untuk tubuh, yang dapat dijadikan peluang berwirausaha.