Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Dharmakarya : Jurnal Aplikasi Ipteks Untuk Masyarakat

PENGUATAN LITERASI AKADEMIK BAGI GURU SEKOLAH DASAR NEGERI (SDN) KOTA SUKABUMI Ratna Erika Mawarrani; Dian Ekawati; Susi Yuliawati
Dharmakarya : Jurnal Aplikasi Ipteks Untuk Masyarakat Vol 11, No 4 (2022): Desember, 2022
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/dharmakarya.v11i4.33489

Abstract

Menulis karya ilmiah adalah kewajiban bagi pengembangan diri profesi mengajar. Keterampilan literasi akademik sebagai bagian penting dari penulisan adalah keterampilan yang belum dikenali sepenuhnya oleh seluruh tenaga pendidik, khususnya tenaga pendidik jenjang pendidikan dasar. Pengetahuan tentang konvensi tulisan akademik, pencarian basis data penelitian, dan critical thinking menjadi sebuah bentuk literasi yang perlu dikuatkan dan diterapkan. Dalam kegiatan PPM ini, tim peneliti mengadakan penyuluhan yang ditujukan untuk memperkuat literasi akademik guru-guru SD Negeri di Kota Sukabumi, Jawa Barat sehubungan dengan kewajiban para guru mempublikasikan artikel ilmiah untuk kepentingan kenaikan pangkat. Program Pengabdian Kepada Masyarakat ini terkait langsung dengan pengetahuan penulisan ilmiah yang dapat menunjang peningkatan kinerja dan kompetensi tenaga pendidik di tingkat pendidikan dasar. Kegiatan berbentuk penyuluhan dan pendampingan menulis ilmiah ini memastikan agar pihak- pihak yang telibat tetap fokus pada keadaan dan kearifan lokal yang kuat di daerah tersebut serta research interest dari masing-masing para tenaga pendidik. Dengan penyuluhan ini, para tenaga pendidik berhasil mendapatkan informasi dasar literasi akademik, memulai pengembangan keterampilan dalam pencarian di basis data penelitian, serta mendapatkan pengetahuan lebih mendalam tentang konvensi tulisan akademik.Writing scientific papers is one of the main responsibilities for the self-development of the teaching profession. Academic literacy skills as significant part of writing are the skills that have not been fully recognized, especially by teachers at the basic education level. Knowledge of academic writing conventions, research database searches, and critical thinking are forms of academic literacy that required to be strengthened and further applied. In this Pengabdian Pada Masyarakat activity, the research team held training to develop the academic literacy of state elementary school teachers in Sukabumi City, West Java in connection with the obligation of teachers to publish scientific articles for career development purposes. This Community Service Program is directly related to scientific writing knowledge that can support improving the performance and competence of educators at the basic education level. This activity involved close-assistance sessions to ensure that the participants are able to focus on their local situations and trend in their schools as well as their personal research interests. With this program, the teachers were able to obtain basic information on academic literacy, start developing skills in searching research databases, and gain more in-depth knowledge of academic writing conventions.