Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

Hubungan Interaktif Antara Harga Logam Mulia dan Jakarta Islamic Stock Index Roni Padliansyah; Ahmad Juliana; La Ode Hasiara
MONETER - JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 7, No 1 (2020): April 2020
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/moneter.v7i1.7268

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi jangka panjang dan jangka pendek antara harga logam mulia yang terdiri dari emas, perak, platinum, paladium, dan Jakarta Islamic Stock Index (JKII). Data yang digunakan adalah data harian periode tanggal 2/2/2014 sampai dengan tanggal 29/4/2019. Data JKII di peroleh dari YahooFinance, dan untuk harga logam mulia dari Taiwan Economic Journal (TEJ) database. Uji Ko-integrasi Johanson (Johanson co-integration test), uji kausalitas Granger (Granger causality test), respos impuls (Impulse response analysis), dan variance decomposition method digunakan untuk mengklarifikasi korelasi jangka panjang dan jangka pendek antara kelima variable. Berdasarkan hasil uji akar unit (unit root test) yang dilakukan memperlihatkan bahwa seluruh variable stasioner pada diferensial orde pertama. Uji ko-integrasi Johansen menunjukkan tidak satupun variable yang berkointegrasi dalam periode jangka panjang. Uji kausalitas Granger menunjukan bahwa emas dan paladium menunjukan hubungan kausalitas dua arah dengan JKII, sedangkan untuk perak dan platinum hanya menunjukan hubungan kausalitas satu arah yang berarti setiap perubahan JKII akan berpengaruh terhadap harga perak dan platinum. Hasil analisis impulse respons, dan variance decomposition method menunjukkan effek dari setiap variable terhadap variable lainnya hanya terdapat pada periode 1 sampai dengan 5 dan menghilang pada periode selanjutnya atau hanya hubungan jangka pendek. Hasil penelitian ini memberikan implikasi praktis bagi akademisi, praktisi yang bertindak sebagai manajer portofolio, dan pembuat kebijakan. Implikasi ini terkait dengan manajemen risiko portofolio, manfaat diversifikasi, dan untuk mengusulkan alat investasi baru, yaitu pasar saham syariah di Indonesia.
Financial Technology For SMEs Capital Problems With Crowdfunding Method Mappa Panglima Banding; Ashar Ashar; Ahmad Juliana; Muh. Irfandy Azis; Yohanna Thresia
Media Ekonomi dan Manajemen Vol 35, No 2 (2020): Empowering Corporate Governance for Sustainable Development
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis UNTAG Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.876 KB) | DOI: 10.24856/mem.v35i2.1503

Abstract

This study motivated by Micro, Small, and Medium Enterprises (SMEs) problem. SMEs still have difficulty accessing financial institutions. This problem should overcome when SMEs utilize information technology in business management such as crowdfunding features through Financial technology, where crowdfunding has known as a funding offering facility for social interests. The study is a qualitative descriptive analysis. This study intended to decide how to use crowdfunding-based financial technology by SME's at Tarakan City. The experiment subject is a randomized participant of 15 participants based on a predetermined category faced with stakeholders SME’s at Tarakan City. The data consisted of primary data non-metric or qualitative data. Participants were interviewed and examined to learn about the use of crowdfunding-based financial technology by small and medium-sized companies in Tarakan City, followed by triangulation with three models, i.e. data triangulation, investigator triangulation, and methods triangulation. Then analyzed with an interactive model through data reduction, data display, and conclusion drawing procedures. The result of the research shows that from the 15 informants in this study, there were only two informants who knew about Financial technology, and only a small proportion of SMEs at Tarakan City able to utilize Financial technology based on crowdfunding for their funding needs and use crowdfunding for working capital.
Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Harga Saham Perusahaan Consumer Goods Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Muh. Irfandy Azis; Ahmad Juliana; Muhammad Tharmizi Junaid; Adnan Farisi
Akuisisi: Jurnal Akuntansi Vol 18, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/akuisisi.v18i1.668

Abstract

This study aims to determine the factors that influence the stock prices of consumer goods companies listed on the Indonesia Stock Exchange 2015-2020. The sample selection technique used the purposive sampling technique to obtain a sample of 10 companies. The data analysis method was analyzed using multiple linear regression analysis using SPSS version 26 for windows application. Based on the results of the study, partially earning per share (EPS) has a positive and significant effect on stock prices, and return on assets (ROA) has a negative and significant effect on stock prices, and return on equity (ROE) has no significant effect on stock prices. Simultaneously, the variable earning per share (EPS), return on assets (ROA) and return on equity significantly affect stock prices.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi harga saham Perusahaan Consumer Goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2020. Teknik pemilihan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 10 perusahaan. Metode analisis data dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 26 for windows. Berdasarkan hasil penelitian, secara parsial Earning per Share (EPS) berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham, Return on Assets (ROA) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham, dan Return on Equity (ROE) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham. tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Secara simultan variabel Earning per Share (EPS), Return on Assets (ROA) dan Return on Equity berpengaruh signifikan terhadap harga saham.
ANALISA FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PROFITABILITAS PERUSAHAAN DI INDONESIA (Studi Kasus: Indek LQ45 Periode 2012-2016) Ahmad Juliana; Melisa Melisa
Management Insight: Jurnal Ilmiah Manajemen Vol 14, No 1 (2019): Managament Insight: Jurnal Ilmiah Manajemen
Publisher : Unib Press Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (463.386 KB) | DOI: 10.33369/insight.14.1.36-50

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Ukuran perusahaan, Umur perusahaan, dan Rasio kas terhadap Profitabilitas (ROA) pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2016. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan kriteria tertentu. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 39 perusahaan yang tergabung dalam indeks LQ45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2016. Penelitian ini menggunakan beberapa alat uji yaitu: uji asumsi klasik, uji regresi berganda, koefisien determinasi (R2 ), dan uji t secara parsial. Tingkat signifikansi pada penelitian ini adalah 0,05. Data penelitian ini diolah menggunakan program Statistical Product and Service Solutions (SPSS 23.0). Hasil pengujian menunjukkan bahwa secara parsial variabel ukuran perusahaan berpengaruh negatif dan sangat signifikan terhadap profitabilitas (ROA), sedangkan variabel umur perusahaan dan rasio kas berpengaruh positif dan sangat signifikan terhadap profitabilitas (ROA).
STUDI PERBANDINGAN MODEL ARIMA DAN GARCH UNTUK MEMPREDIKSI HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN TAMBANG DI INDONESIA Muhammad Tharmizi Junaid; Ahmad Juliana; Hardianti Sabrina
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 10 No 1: Desember 2020
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v10i1.3331

Abstract

Dalam berinvestasi para investor menggunakan alat statistik salah satunya adalah peramalan. Peramalan dilakukan oleh investor untuk memperlancar transaksi, meningkatkan keuntungan ataupun meminimalisir terjadinya kerugian. Dengan melakukan peramalan, investor diharapkan dapat membuat keputusan investasi yang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model peramalan yang akurat untuk meramalkan harga saham PT. Adaro Energy (ADRO) dan saham PT. Bukit Asam (PTBA) periode data selama 10 tahun sejak Oktober 2008 sampai dengan Oktober 2018. Keterbaharuan dalam penelitian ini adalah membandingkan dua model Autoregressive Integrated Moving Average (ARIMA) dan Generalized Autoregressive Conditional Heteroscedasticity (GARCH) sehingga dapat diketahui model yang memiliki tingkat keakuratan terbaik untuk meramalkan harga saham pada periode mendatang. Hasil dari penelitian ini menggambarkan bahwa terdapat unsur heterokedastisitas pada saham ADRO sehingga pemodelan tidak berhenti pada model ARIMA namun dilanjutkan sampai model GARCH. Sedangkan data saham PTBA tidak mengandung unsur heterokedastisitas sehingga pemodelan hanya sampai model ARIMA. Pada saham ADRO model ARIMA mempunyai tingkat kesalahan yang lebih kecil dibandingkan model GARCH. Pada saham PTBA model ARIMA juga terpilih sebagai model yang paling akurat. Kata Kunci: ARIMA, GARCH, dan Pertambangan
Analisis Value At Risk Dalam Pembentukan Portofolio Optimal (Studi Kasus Perusahaan Perbankan Di Indonesia) Yohanna Thresia Nainggolan; Ahmad Juliana; Citra Aziya Alantina
Jurnal Manajemen Vol. 10 No. 2 (2020): Jurnal Manajemen
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/jm.v10i2.2433

Abstract

ABSTRAK Dalam dunia bisnis investor akan menghadapi resiko ketika investor akan berinvestasi. Oleh karena itu, untuk bahan pertimbangan bagi investor dalam berinvestasi dibutuhkan suatu perhitungan resiko.Untuk menghindari hal tersebut investor harus bisa mengantisipasi tingkat risiko dengan return yang tinggi. Untuk memperkecil resiko dan mendapatkan keuntungan yang diharapkan salah satu cara yang dapat dilakukan seorang investor adalah dengan membentuk suatu portofolio. Penelitian ini dilakukan untuk dilakukan untuk menghitung risiko dalam pembentukan portoflio optimal mernggunakan metode varians kovarians.Penelitian ini juga dilatarbelakangi masih banyaknya perbedaan pendapat dari para peneliti dan dianggap masih belum banyak penelitan yang menggunakan metode varians-kovarians pada perusahaan perbankan di Indonesia.Rumusan masalah dalam penelitian adalah bagaiman pembentukan portofolio optimal dari saham-saham perbankan di Indonesia berdasarkan metode Markowitz dan pengukuran Value at Risk pada portofolio dengan metode varians-kovarians pada harga penutupan saham-saham Perbankan di Indonesia.Keterbaharuan dalam penelitian ini adalah menggunnakan jangka waktu lama pada harga penutupan saham harian dan menggunakan metode varian kovarians dalam menanalisis Value at Risk dengan objek lebih dari dua perusahaan dalam satu portofolio.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tingkat kepercayaan 95% perhitungan portofolio VaRmenunjukkan rata-rata nilai VaR0,044956. Keadaan tersebutmenunjukkan ada keyakinan 95% bahwa kerugian yang akan ditanggung oleh investor tidak akan melebihi Rp.449,560,891.Dengan kata lain bahwa ada kemungkinan sebesar 5% kerugian yang akan diderita investortidak akan melebihi Rp.449.560,891. Kata-kata Kunci : Risiko Portofolio, Varians Kovarians, Value at Risk ABSTRACT In the business world, almost all investments have risks. There for there is a need for a risk calculation that can be a judgment for investors in investing.To avoid that investors must be able to anticipate the level of risk with a high return. One way that an investor can do to minimize risk and get the expected benefits is to form a portfolio. There for this study was conducted to calculate the risk in the formation of an optimal portfolio using the covariance variance method.This study is also focused on the fact that the researchers still have several differences of opinion, and it is known that there is still not much study using the variance-covariance approach in Indonesian banking companies. The question proposed in this research is how to construct an optimum portfolio of banking stocks in Indonesia based on the Markowitz method and the portfolio calculation of Value at Risk using the variance-covariance method at the closing price of banking shares in Indonesia.The novelty of this study is use a long period of time at the closing price of the daily stock and using the covariance variance method in analysis Value at Risk with objects more than two companies in one portfolio.The results shown that calculation of the VaR portfolio At a confidence level of 95%, it produces an average VaR value of 0.044956. This can be defined is a confidence as much as 95 % that would suffer losses that investors wo not be more than rp 449.560,891.In other words, there is a chance that Rp.449,560,891 would not surpass 5 per cent of the losses suffered by investors in portfolio. Keywords : Portfolio Risk, Covariance Variance, Value at Risk
ANALISA PREDIKSI INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN MENGGUNAKAN METODE ARIMA Julkifli Purnama; Ahmad Juliana
Cakrawala Management Business Journal Vol 2 No 2 (2019): November 2019
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Papua.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30862/cm-bj.v2i2.51

Abstract

Investment in the capital market every manager needs to analyze to make decisions so that the right target to produce profits in accordance with what is expected. For that, we need a way to predict the decisions that will be taken in the future. The research objective is to find the best model and forecasting of the composite stock price index (CSPI). Data analysis technique The ARIMA Model time series data from historical data is the basis for forecasting. Secondary data is the closing price of the JCI on July 16 2018 to July 16 2019 to see how accurate the forecasting is done on the actual data at that time. The results of the study that the best Arima model is Arima 2.1.2 with an R-squared value of 0.014500, Schwarz criterion 10.83497 and Akaike info criterion of 10.77973. Results of forecasting actual data are 6394,609, dynamic forecast 6387,551 selisish -7,05799, statistics forecas 6400,653 difference of 6,043909. For investors or the public can use the ARIMA method to be able to predict or predict the capital market that will occur in the next period.
STUDI EFISIENSI PASAR MODAL INDONESIA BENTUK SETENGAH KUAT PADA MASA PANDEMI COVID-19 (Perusahaan Transportasi Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2020) Muhammad Tharmizi Junaid Tharmizi; Muh. Irfandy Azis; Ahmad Juliana; Jescynia Marchella Lahengke; Aan Digita Malik
Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis Vol 14 No 2 (2021): Jurnal AKuntansi Keuangan dan Bisnis
Publisher : Politeknik Caltex Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (376.371 KB) | DOI: 10.35143/jakb.v14i2.4786

Abstract

This research aims to determine how the transportation industry in Indonesia fared during the COVID-19 pandemic. Is this segment of the Indonesian capital market semi-efficient during the COVID-19 pandemic? In order to measure the sample size, Purposive Sampling and Market Adjusted Model approaches are used. The data used is abnormal return data for all IATA-listed transportation providers there are 35 firms that will be evaluated on the Indonesia Stock Exchange in the 2019-2020 term. The Abnormal Return, Market Reaction Speed, Normality Test, and Independent Different Test were used to examine the data (Independent Sample T-Test). The findings of this research show that transportation companies listed on the Indonesia Stock Exchange are semi-strongly efficient. Prices were altered by the news of the COVID-19 pandemic with atypical returns that did not last long, allowing the market to achieve a new price equilibrium point. There were also considerable discrepancies in the results of the several abnormal return tests before and after the COVID-19 pandemic. Keywords: efficient market hypothesis, semi-strong, event study, abnormal return
Analisis Pengaruh Struktur Kepemilikan dan Tata Kelola Perusahaan terhadap Efisiensi Investasi pada Perusahaan Pertambangan Atnis Dika Mistiani; Ahmad Juliana
Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol 11 No 2 (2022): JURNAL MANAJEMEN DAN KEUANGAN
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Samudra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33059/jmk.v11i2.4481

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis pengaruh struktur kepemilikan dan tata kelola terhadap efisiensi investasi pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020. Teknik yang dilakukan dalam pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sebanyak 17 perusahaan yang lolos sebagai sampel. Metode yang digunakan berupa metode kuantitatif dengan alat analisis regresi data panel dengan pendekatan Fixed Effect Model dan Random Effect Model. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi kepemilikan berpengruh positif signifikan terhadap efisiensi investasi, sedangkan kepemilikan manajerial dan dewan komisaris independen tidak berpengaruh terhadap efisiensi investasi
Perbandingan Metode Eksponential Smoothing dan Arima: Studi Pada Perusahaan Barang Konsumsi di Indonesia Aan Digita Malik; Ahmad Juliana; Wike Widyasella
MONETER - JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 7, No 2 (2020): Oktober 2020
Publisher : Universitas Bina Sarana Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31294/moneter.v7i2.8666

Abstract

Peramalan adalah seni dan ilmu untuk memprediksi kejadian yang terjadi di masa mendatang, sehingga hasil dari peramalan dapat digunakan oleh pemangku kebijakan dalam mengambil kebijakan strategis yaitu menentukan model peramalan (forecasting) yang paling sesuai untuk meramal data harga saham perusahaan barang konsumsi yang terpilih apabila tidak dilakukan akan menyebabkan para investor tidak mengetahui perkembangan yang ada pada pasar saham, apakah harga saham akan naik atau turun. Sebaiknya, para investor menggunakan metode yang sesuai dengan data harga saham. Oleh sebab  itu dalam penelitian ini akan dilakukan studi untuk meramalkan harga saham menggunakan metode analisis runtut waktu. Keterbaharuan dalam studi ini adalah mengkomparasikan dua model peramalan yaitu pemulusan eksponensial (exponential smoothing) dan ARIMA (Autoreggresive Moving Average) dalam meramalkan perusahaan barang konsumsi di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) lebih tepat menggunakan metode double exponential smoothing karena tingkat error yang dihasilkan lebih kecil dan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) lebih tepat menggunakan metode ARIMA (3.1.0) karena tingkat error yang dihasilkan lebih kecil.Kata kunci: ARIMA, pemulusan eksponensial, peramalan