Arinda Rifaini
Universitas Teknokrat Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ALAT PERANGKAP DAN KAMERA PENGAWAS DENGAN MENGGUNAKAN ESP32-CAM SEBAGAI SISTEM KEAMANAN KANDANG AYAM Arinda Rifaini; Sanriomi Sintaro; Ade Surahman
Jurnal Teknik dan Sistem Komputer Vol 2, No 2 (2021): JURNAL TEKNIK DAN SISTEM KOMPUTER
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtikom.v2i2.1486

Abstract

Selain ransum dan air minum, kualitas kandang juga harus diperhatikan untuk mendukung peningkatan produktivitas dan peternakan unggas. Memilih lokasi yang jauh dari pemukiman dapat membuat predator menjadi salah satu penghambat pemilik hewan peliharaan, membunuh hewan karena diburu oleh satwa liar. Penelitian ini bertujuan untuk melindungi ternak dari predator dengan membuat perangkap untuk menangkap predator. Sistem keamanan ini menggunakan teknologi Internet of Things (IoT) untuk memberikan informasi data secara real-time ketika predator terjebak dalam perangkap yang dibuat. Sensor PIR digunakan untuk mendeteksi keberadaan hewan yang terperangkap. ESP32Cam digunakan sebagai mikrokontroler yang memproses data melalui aplikasi telegram dan mengirimkannya ke ponsel penjaga. Hasil dari penelitian ini adalah keamanan yang dapat mendeteksi keberadaan predator yang dapat mengirimkan data dalam format teks atau foto. Sistem ini diharapkan dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pemilik peternakan unggas.
SISTEM MONITORING pH AIR PADA AQUAPONIK MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER ARDUINO UNO Yuri Rahmanto; Arinda Rifaini; Slamet Samsugi; Sampurna Dadi Riskiono
Jurnal Teknologi dan Sistem Tertanam Vol 1, No 1 (2020): Vol 01 No 01, Agustus 2020
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtst.v1i1.711

Abstract

Banyaknya pertanian modern (Aquaponik) yang dilakukan oleh petani dari kalangan masyarakat menengah atas maupun dari masyarakat kalangan bawah yang memiliki lahan terbatas, selain tidak memakan banyak tempat dan waktu yang terbuang, cara ini juga dapat menghasilkan panen yang maksimal, dengan memberikan perawatan yang tepat. dengan memonitoring pH air sangat penting dilakukan untuk mengetahui baik buruknya kualitas air. Air bersih dengan kualitas yang buruk dapat mengakibatkan dampak yang buruk bagi kesehatan tanaman dan ikan yaitu timbulnya berbagai penyakit. Perubahan pH air juga dapat menyebabkan berubahnya bau, rasa dan warna pada air. penelitian ini bertujuan merancang dan meng-implementasikan sebuah rangkaian yang berfungsi untuk memonitor tingkat kadar pH pada Air dengan memanfaatkan perkembangan teknologi saat ini. dengan adanya sensor dan mikrokontroler jenis Arduino Uno dapat mempermudah dalam membuat alat Monitoring otomatis. Mikrokontroler Pengukuran pH air dapat dilakukan dengan menggunakan pH meter dengan cara manual, maka dibuatlah sistem monitoring untuk memudahkan control pH air sehingga proses perawatan tanaman menjadi lebih baik dan mudah.