Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Analisis Pola Dispersi Polutan pada Kawasan Pabrik di Kecamatan Somba Opu Adriani Adriani
Dewantara Journal of Technology Vol. 1 No. 1 (2020)
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pola dispersi dan faktor yang mempengaruhi konsentrasi polutan dari sumber emisi tidak bergerak yaitu cerobong asap pabrik di Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa. Metode pengambilan sampel dengan moving observation technique yang dilakukan pada pagi hari dan siang hari yang didasarkan pada konsentrasi debu. Hasil penelitian menggambarkan bahwa konsentrasi debu pada pagi hari dipengaruhi oleh kecepatan angin sedangkan konsentrasi debu di siang hari dipengaruhi oleh jarak pengambilan sampel dari sumber emisi. Pola dispersi debu pada pagi hari menyebar ke arah selatan dengan konsentrasi terbesar berada di sebelah timur laut dengan jarak 400 m dari sumber emisi. Sedangkan pada siang hari, pola dispersi mengikuti arah angin dengan konsentrasi terbesar menyebar ke arah timur. Penyebaran dipengaruhi oleh arah dan kecepatan angin.
Rancang Bangun Modul Laboratory Dual Voltage Power Supply Risal Mantofani Arpin; Adriani Adriani; M Akmal Hidayat
Dewantara Journal of Technology Vol. 2 No. 1 (2021): Dewantara Journal of Technology Volume 2 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Modul Laboratory Dual Voltage Power Supply berhasil dirakit yang dimulai dengan proses perancangan, pembuatan, dan pengetesan alat. Hasil yang didapatkan adalah berupa alat Modul Laboratory Dual Voltage Power Supply dengan tegangan luaran positif dan negatif. Perbandingan nilai tegangan luaran dan negatif tidak jauh berbeda. Tegangan luaran positif bernilai 0,16VDC-24,5VDC sedangkan untuk tegangan luaran negatif bernilai 0,22VDC-24,1VDC. Modul ini dapat digunakan dalam membantu praktek mahasiswa di Program Studi Teknik Elektronika ATI Dewantara Palopo. Modul ini bisa digunakan pada perakitan penguat amplifier yang membutuhkan dua tengangan masukan.
Optimalisasi Pengelolaan Laboratorium di SMK Dewantara Adriani Adriani; Dedy Abdianto Nggego; Risal Mantofani Arpin
Abdimas Singkerru Vol. 2 No. 1 (2022)
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan yang dilakukan dalam pengabdian ini sebagai bentuk optimalisasi terhadap pengelolaan laboratorium. Laboratorium sebagai sarana dan prasarana pembelajaran yang penting pada pendidikan kejuruan untuk mendukung pengalaman langsung terhadap pengaplikasian teori. Kegiatan pengabdian dilakukan di SMK Dewantara dengan tujuan membenahi berbagai hal berkaitan manajemen laboratorium. Kegiatan diawali dengan observasi yang dilanjutkan kegiatan pendampingan, pembenahan, dan inventarisasi terhadap hal-hal yang dianggap perlu agar mampu mendukung kegiatan pembelajaran sehingga praktikum dapat berjalan lebih kondusif. Pengabdian yang dilakukan merupakan bentuk kepedulian terhadap pendidikan dan diharapkan setelahnya, pihak sekolah dapat menerapkan proses manajamen laboratorium yang lebih baik.
Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat pada Anak Panti Asuhan Babul Jannah di Masa Pandemi Covid 19 Suardi Suardi; Adriani Adriani
Abdimas Toddopuli: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2021): Juni 2021
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/atjpm.v2i2.1216

Abstract

Abstrak Penelitian ini dilakukan untuk memberikan edukasi prilaku hidup bersih dan sehat dimasa pandemic covid 19 tentang cara cuci tangan, etika bersin dan batuk dengan baik dan benar kepada anak- anak yang ada di panti asuhan Babul Jannah. Dalam pengabdian ini ada tiga tahapan sebagai metode pelaksanaan pengabdian, yaitu tahapan perencanaan, tahapan pelaksanaan dan tahapan evaluasi. Dalam sosialisasi didapatkan antusias para peserta baik dalam menyimak materi yang diberikan begitupun pada saat mempraktekan cara mencuci tangan dengan baik dan benar. Hal ini disebabkan karena strategi, metode dan media yang digunakan dalam pemberian materi disesuaikan dengan tingkat usia mereka. Sehingga penyerapan materi sosialisasi pada pengabdian ini, dapat dipahami dengan baik oleh peserta tinggal pengawasan yang harus dilakukan secara berkelanjutan oleh pembina yang ada di panti asuhan. Kata Kunci: Prilaku Hidup Bersih dan Sehat