Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Hubungan antara Keterampilan Manajerial Kepala Sekolah dan Iklim Organisasi dengan Kinerja Guru Sulistyorini Sulistyorini
Ilmu Pendidikan: Jurnal Kajian Teori dan Praktik Kependidikan Vol 28, No 1 (2001)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Correlation between the Principal's Managerial Skill and Organizational Climate and Teachers' Performance. This research was conducted to examine the correlation between the principal's managerial skill and organizational climate and teachers' performance. The sample consisted of 125 physical education teachers and principals in Kabupaten Mojokerto. A questionnaire was used to collect data, which were then analyzed statistically by regression analyses. The result indicated that there was a significant correlation between the managerial skill and organizational climate and the teachers' performance. The performance of teachers graduated from sport teacher schools was better than those graduated from non-sport schools.
PELATIHAN PENYUSUNAN PROPOSAL PENDIRIAN KLUB OLAHRAGA SD MELALUI FORUM KKG OLAHRAGA SD DI KABUPATEN PASURUAN Febrita Paulina Heynoek; Gema Fitriady; Moch. Yunus; Sulistyorini Sulistyorini
Jurnal KARINOV Vol 2, No 2 (2019): Mei
Publisher : Institute for Research and Community Service (LP2M), Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (445.11 KB) | DOI: 10.17977/um045v2i2p97-102

Abstract

Kegiatan ekstrakurikuler olahraga terutama di tingkat sekolah dasar dengan membentuk Klub Olahraga SD (KOSD) merupakan wadah dalam pembentukan karakter siswa melalui olahraga.  KOSD merupakan kerjasama antara beberapa sekolah dalam satu gugus untuk membina satu atau lebih cabang olahraga. Kegiatan ekstrakurikuler olahraga di Kab. Pasuruan 63.6% dilakukan di sekolah masing-masing tanpa membentuk KOSD. Tujuan pengabdian ini adalah pendampingan dalam bentuk pelatihan penyusunan proposal pendirian KOSD pada forum KKG Olahraga di Kab. Pasuruan yang berjumlah 75 orang. Metode yang dilakukan adalah Ceramah, Praktik, Pendampingan implementasi, Pengukuran hasil dan Tindak lanjut hasil membuat proposal KOSD yang dilakukan selama 3 hari. Hasil pelatihan berupa 45 proposal pendirian KOSD yang selanjutnya dipilih 2 proposal direkomendasi sebagai pilot project untuk diusulkan kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan. Sehingga secara keseluruhan pelatihan ini dapat disimpulkan berhasil melakukan pendampingan dan menghasilkan proposal pendirian KOSD.
PENGEMBANGAN VARIASI LATIHAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI DAN OTOT PERUT UNTUK ATLET FUTSAL PADA TIM PUTRI UNIVERSITAS NEGERI MALANG Sintia Nur Khoiriah; Sulistyorini Sulistyorini; Nurrul Riyad Fadhli
JSES : Journal of Sport and Exercise Science Vol. 3 No. 1 (2020): Maret
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jses.v3n1.p30-36

Abstract

Tujuan dari penelitian dan pengembangan ini adalah untuk mengembangkan variasi latihan kekuatan otot tungkai dan otot perut untuk atlet futsal pada tim putri Universitas Negeri Malang. Metode yang digunakan dalam penelitian pengembangan ini yaitu dengan menggunakan pendekatan Research and Development (R&D) yang diadobsi dari Borg and Gall. Subyek penelitian ini melibatkan 20 atlet futsal putri Universitas Negeri Malang, pelatih, dua ahli media, dan dua ahli kepelatihan futsal. Data yang terkumpul dari ahli media dengan persentase sebesar 90%, ahli kepelatihan futsal sebesar 88,61%, uji coba kelompok kecil atlet futsal putri Universitas Negeri Malang sebesar 83,56%, uji coba kelompok besar atlet futsal putri Universitas Negeri Malang sebesar 91,13%. Dari hasil penelitian dan pengembangan dapat disimpulkan bahwa variasi latihan kekuatan otot tungkai dan otot perut untuk atlet futsal pada tim putri Universitas Negeri Malang sangat valid atau layak digunakan sebagai referensi sumber latihan.