Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Jotika

EDUKASI BAGAIMANA MENJADI WIRAUSAHA DI BABAKAN KELAPA DUA KECAMATAN SETU KOTA TANGERANG SELATAN Aris Ariyanto; Dodi Prasada; Nopi Oktavianti; Kiki Dwi Wijayanti
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Jotika Vol. 1 No. 2 (2022): Februari
Publisher : Jotika English and Education Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.682 KB) | DOI: 10.56445/jppmj.v1i2.16

Abstract

Untuk membangun sebuah usaha atau bisnis, dan mewujudkannya agar menjadi entrepreneur sukses, diperlukan langkah awal yaitu harus menumbuhkan jiwa entrepreneur. Untuk menumbuhkan jiwa entrepreneur itu sendiri diperlukan keahlian khusus. Jiwa entrepreneur bisa kita pelajarai. Dengan jiwa entrepreneur, seseorang akan termotivasi agar selalu produktif serta melakukan inovasi-inovasi baru guna menciptakan peluang usaha yang lebih menguntungkan. Membuat strategi dan menentukan langkah-langkah yang tepat sebelum memulai berwirausaha menjadi salah satu kunci utama yang akan menentukan apakah usaha anda berhasil atau tidak nantinya, serta membuat usaha tersebut mampu bertahan didalam menghadapi persaingan ketat tentunya. Tujuan dari pelaksanaan kegiatandari Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah memberikan edukasi mengenai cara menumbuhkan jiwa wirausaha, memberikan edukasi mengenai cara memulai sebuah usaha, serta memberikan edukasi mengenai cara mengelola usaha dan memasarkan hasil usaha kepada warga Rw 04 Kelurahan Babakan Kelapa Dua Kecamatan Setu Kota Tangerang Selatan. Metode yang akan dipakai dalam pencapaian tujuan yaitu dengan berbagai metode seperti ceramah, diskusi, praktek dan tanya jawab, serta pendampingan bagi warga masyarakat secara rutin. Program ini mempunyai hasil dan tujuan jangka panjang berdasarkan beberapa bentuk pengabdian yakni mewujudkan warga masyarakat yang produktif melalui wirausaha yang baik.  
LANGKAH AWAL STRATEGI PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA USAHA KECIL MENENGAH PADA WARGA RT.01/04 KAV. SERPONG TANGERANG SELATAN Dodi Prasada; Nopi Oktavianti; Nariah
Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Jotika Vol. 2 No. 1 (2022): Agustus
Publisher : Jotika English and Education Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (167.061 KB) | DOI: 10.56445/jppmj.v2i1.55

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan menimbulkan minat usaha mandiri (berwirausaha) yang dapat meningkatkan pendapatan (income) keluarga, yang pada akhirnya akan meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan keluarga (masyarakat). Kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam implementasi program adalah penyuluhan pengetahuan dan pemahaman kepada warga RT.01/04 kavling Serpong Tangerang Selatan tentang bisnis Usaha Kecil Menengah (UKM) dalam hal ini usaha minuman kekinian serta penyuluhan tentang memahami langkah awal strategi pengembangan Sumber Daya Manusia bagi Usaha kecil Menengah (UKM). Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat di RT.01/04 Kav. Serpong Kota Tanggerang Selatan, Banten. Selama kegiatan berlangsung peserta penyuluhan memberikan tanggapan yang sangat baik. Harapan kami dengan pengabdian ini dapat membuka wawasan bagi warga setempat, sehingga tidak hanya memberikan tambahan pengetahuan tetapi juga dapat menumbuhkan semangat berwirausaha apalagi dimasa pasca pandemi seperti saat ini.