Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN ISAK 35 PADA MASJID DI KAB. GOWA Sumarlin Sumarlin; Della Fadhilatunisa; Suhartono Suhartono; Muh. Chaerullah Burhan; Megawati Ismail
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 6 (2023): martabe : jurnal pengabdian kepada masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v6i6.1999-2016

Abstract

Dalam melakukan pengelolaan keuangan diperlukan tanggung jawab yang besar dan keterampilan yang memadai demi terciptanya informasi yang lebih jelas dalam mengelola keuangan pada sebuah organisasi. Masalah yang dibahas dalam pengabdian ini adalah ISAK 35 sebagai standar akuntansi untuk organisasi atau lembaga nonlaba dalam menyusun laporan keuangan. Pengabdian ini bertujuan untuk melakukan pendampingan dalam penyusunan laporan keuangan masjid berdasarkan ISAK 35 di Kab. Gowa. Pendampingan ini dilakukan di beberapa masjid yang terdapat diwilayah Kab. Gowa. Pendampingan ini merupakan pendampingan yang bersifat kualitatif. Sumber data pengabdian ini adalah data primer. Selanjutnya proses pengumpulan data dalam pendampingan ini seperti survey pendahuluan, analisa laporan, evaluasi laporan dan proses pendampingan. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa dengan  adanya pengenalan dalam menyusun laporan keuangan sesuai  dengan ISAK 35 dibantu dengan program akuntansi excel serta adanya pendampingan dalam menyusun laporan keuangan mampu meningkatkan  pengetahuan, mempercepat, mempermudah serta mampu meningkatkan keterampilan dan ketepatan bagi pengurus masjid dalam menyusun laporan keuangan.