Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

PENGARUH GENDER, LATAR BELAKANG PEKERJAAN, DAN TINGKAT PENDIDIKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK Dewi Fitriyani; Eko Prasetyo; Reni Yustien; Achmad Hizazi
InFestasi Vol 10, No 2 (2014): DESEMBER
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/infestasi.v10i2.530

Abstract

The successful of implementation of the tax collection system and self assessment system have correlation with the characteristic of taxpayers. The characteristics of taxpayers can be seen from gender, occupation background and level of education. This research aims to proof empirically influence of gender, occupation and education to taxpayers’ compliance. The population in this research is individual taxpayers who has NPWP and registered in KPP Pratama Jambi City. The method of sampling uses nonprobability sampling with convenience sampling. The hypotheses are tested using analysis of variance (anova). Based on anova results, gender has no influence to taxpayers’ compliance, while occupation background and level of education has influence to taxpayers’ compliance in fulfilling tax obligations. In addition, there are also joint effect of gender, occupation background and level of education to taxpayers’ compliance.
ANALISIS PENGARUH KEADILAN ORGANISASIONAL TERHADAP KINERJA MANAJERIAL DENGAN PARTISIPASI PENGANGGARAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Dewi Fitriyani
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 2 No. 3 (2013): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v2i3.1820

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan secara empiris pengaruh keadilan organisasional yaitu keadilan prosedural dan keadilan distributif terhadap kinerja manajerial dengan partisipasi penganggaran sebagai variabel intervening. Alat analisa data yang digunakan adalah analisis jalur (path analysis) yang diolah dengan software statistik SPSS 17. Penelitian akan dilakukan pada 14 Dinas yang ada di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Sarolangun. Data dikumpulkan melalui survei dengan menyebarkan kuesioner kepada responden tingkat manajerial  yang terlibat dalam penyusunan anggaran (penganggaran) di Dinas-dinas tersebut. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh langsung keadilan distributif terhadap kinerja manajerial, namun keadilan prosedur tidak pengaruh langsung terhadap kinerja manajerial. Keadilan distributif maupun keadilan prosedural memiliki pengaruh tidak langsung  terhadap kinerja manajerial melalui partisipasi penganggaran. Dengan demikian partisipasi penganggaran merupakan variabel intervening antara keadilan distributif maupun keadilan prosedural terhadap kinerja manajerial.
ANALISIS PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN DAN RISIKO PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN RISIKO DALAM LAPORAN TAHUNAN Misni Erwati; Ratih Kusumastuti; Dewi Fitriyani
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 1 No. 2 (2012): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v1i2.1831

Abstract

Penelitian ini menguji pengaruh ukuran perusahaan dan risiko perusahaan terhadap pengungkapan risiko dalam laporan tahunan perusahaan. Ukuran perusahaan diukur dengan menggunakan logaritma natural dari total penjualan dan risiko diukur dengan leverage. Terdapat 101 perusahaan yang menjadi sampel yang mempublikasikan laporan tahunannya pada tahun 2010 di situs resmi Bursa Efek Indonesia.  Hasil uji statistik regresi linear berganda menunjukkan ukuran perusahaan memiliki pengaruh terhadap pengungkapan risiko sedangkan risiko perusahaan tidak berpengaruh terhadap pengungkapan risiko. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa semakin besar ukuran suatu perusahaan lebih akan mengungkapkan pengungkapan risiko. Sementara besarnya risiko pada perusahaan tidak dapat mempengaruhi suatu perusahaan untuk melakukan pengungkapan risiko dalam laporan tahunannya.
PENGARUH PENERAPAN INTERNATIONAL FINANCIAL REPORTING STANDARDS (IFRS) TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Reka Maiyarni; Netty Herawaty; Dewi Fitriyani
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 3 No. 1 (2014): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v3i1.1855

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji ada tidaknya pengaruh penerapan IFRS terhadap laporan keuangan yang listing di BEI, terutama terhadap nilai perusahaan di pasar modal. Penelitian ini menggunakan pengujian Chow test. Populasi penelitian adalah perusahaan yang masuk dalam industri Food and Beverange dalam kurun waktu tahun 2007-2012. Sampel penelitian ditentukan dengan menggunakan Purposive Sampling. Pengolahan dilakukan dengan mengelompokkan data menjadi sebelum penerapan IFRS dan setelah penerapan IFRS. Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa nilai perusahaan dalam industri Food and Beverage tidak terpengaruh oleh penerapan IFRS.
PEMBERDAYAAN APARATUR PEMERINTAH DAERAH DALAM MENIGKATKAN KINERJA PADA DINAS PARIWISATA DI KABUPATEN MUSI RAWAS . ANGGA; DEWI FITRIYANI
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 4 No. 3 (2015): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v4i3.3145

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran Untuk mengetahui gambaran kinerja pegawai pada Dinas Pariwisata Kabupaten Musi Rawas Penggadaan Pegawai, dinas pariwisata sudah selektif dalam pemilihan pegawai, demi kualitas kinerja dinas pariwisata Untuk mewujudkan Pegawai Negeri Sipil yang profesional dan memiliki kompetensi tinggi dituntut perannya dalam pemerintahan. Perlu dilakukan melalui sistem pembinaan yang mencakup seluruh aspek pembinaan PNS secara terpadu, mulai dari perencanaan, pengadaan, penempatan, diklat, kesejahteraan, sampai pada pemberhentian dan pensiun. Sistem pembinaan karier pegawai pada hakekatnya adalah suatu upaya sistematik, terencana mencakup struktur dan proses yang menghasilkan keselarasan kompetensi pegawai dengan kebutuhan organisasi. Pendidikan dan pelatihan, dinas pariwisata sudah melakukan hal terbaik demi pegawainya, dengan menempuh beberapa cara misalnya melalui pendidikan, pelatihan, pemberian kompensasi yang layak, menciptakan lingkungan kerja yang kondusif dan pemberian motivasi. Melalui proses-proses tersebut, seoranga aparatur diharapkan akan lebih memaksimalkan tanggung jawab atas pekerjaan mereka karena para aparatur telah terbekali oleh pendidikan dan pelatihan yang tentu berkaitan dengan implementasi kerja mereka.  
ANALISIS PENGARUH BEBAN PAJAK KINI, ASET PAJAK TANGGUHAN, DISCRETION ACCRUAL, DAN TAX PLANNING TERHADAP MANAJEMEN LABA T. Ricy Rikhad Suheri; Dewi Fitriyani; Dedy Setiawan
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 9 No. 03 (2020): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v9i03.12043

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh beban pajak kini, aset pajak tangguhan, discretionary accrual, dan tax planning terhadap manajemen laba. Populasi penelitian adalah perusahan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan menggunakan metode purposive random sampling. Ada 39 perusahaan dari 142 perusahaan yang diambil sebagai sampel penelitian. Pengujian hipotesis menggunakan regresi logistik dengan software SPSS versi 22.0. Hasil penelitian dengan regresi logistik menunjukkan bahwa beban pajak kini, aset pajak tangguhan, discretionary accrual, dan tax planning berpengaruh secara simultan terhadap manajemen laba. Dalam uji parsial hanya beban pajak kini dan tax planning yang berpengaruh terhadap manajemen laba
Sosialisasi dan Pelatihan Akuntansi bagi Pesantren dalam Rangka Meningkatkan Tata Kelola Pondok Pesantren Misni Erwati; Muhammad Ridwan; Dewi Fitriyani; Lutfi; Wiwik Tiswiyati
Studium: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 3 (2022): Studium: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : WIDA Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53867/jpm.v1i3.32

Abstract

In comparison to other educational institutions, Islamic Boarding School or Pesantren is a community education institution that provides a more in-depth Islamic religious education. It also use financial management to keep track of all financial transactions in order to practice good governance. As a result, the team engaged in community service activities with the aim of enhancing the understanding and abilities of its financial management in compliance with Islamic Boarding School Accounting Guidelines issued by the Institute of Indonesia Chartered Accountants and Bank Indonesia. The community services were held on Saturday, September 7, 2019, at the Al Jauharen Islamic Boarding School, which is located in Tanjung Johor, Pelayangan Regency, Jambi City. Lectures were carried out in the form of socialization and training for pesantren administrators. The participants’ enthusiasm demonstrated their curiosity to learn more about accounting for Islamic boarding schools.
Sosialisasi Peran Bank Sampah dalam Meningkatkan Kesehatan Lingkungan dan Kesejahteraan Masyarakat Wiwik Tiswiyanti; Dewi Fitriyani; Fitrini Mansur; Suswita Roza; Widya Sari Wendry
Studium: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 2 (2021): Studium: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : WIDA Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (676.025 KB) | DOI: 10.53867/jpm.v1i2.29

Abstract

Sampah dapat dimanfaatkan untuk menambah penghasilan masyarakat seperti melalui pendirian Bank Sampah. Pendirian bank sampah dapat memiliki dampak yang positif bagi masyarakat dan lingkungan. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh mitra melalui peran bank sampah dalam meningkatkan kesehatan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat. Pengabdian dilaksanakan pada tanggal 7 September 2020 di Kantor Desa Simpang Sungai Duren dan diikuti oleh 20 orang peserta yang terdiri dari tua tengganai dan pengelola BumDes. Kegiatan pengabdian dilaksanakan dengan metode ceramah berupa sosialisasi. Antusiasme peserta kegiatan menunjukkan keingintahuan peserta bagaimana cara mendirikan bank sampah dan hal lain terkait bank sampah serta manfaatnya bagi warga lingkungan dan kesehatan masyarakat sekitar.
GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN DAMPAKNYA TERHADAP KINERJA BERDASARKAN BALANCED SCORECARD Dewi Fitriyani; Wiwik Tiswiyanti; Eko Prasetyo
Jurnal Akuntansi Vol. 20 No. 3 (2016): September 2016
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/ja.v20i3.7

Abstract

The aims of the study were to describe the practice of good corporate governance, to measure performance on PDAM with balanced scorecard, and to find out the correlation between the practice of good corporate governance to performance. This study conducted on five PDAM in Jambi Province. Collection of data obtained through interviews, questionnare, annual report, related of documents and policies. The results of this study indicate good corporate governance practices on PDAM in Jambi Province in pretty good kriteria. PDAM performance scores as measured by balanced scorecard show overall is still considered less than the target maksimum working. The result of Pearson Product Moment test show the correlation between good corporate governance practices with the performance has a strong relationship but not significant.
PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, UKURAN PERUSAHAAN, FREE CASH FLOW DAN LEVERAGE TERHADAP MANAJEMEN LABA Tasya Bunga Christi; Dewi Fitriyani; Misni Erwati
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 11 No. 04 (2022): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v11i04.21803

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi manajemen laba antara lain kepemilikan manajerial, ukuran perusahaan, free cash flow, dan leverage. Teknik penarikan sampel penelitian menggunakan metode purposive sampling. Perusahaan yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah 26 perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode analisis statistika yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa kepemilikan manajerial, ukuran perusahaan, free cash flow dan leverage secara simultan berpengaruh terhadap manajemen laba. Secara parsial, ukuran perusahaan dan free cash flow berpengaruh terhadap manajemen laba, sedangkan kepemilikan manajerial dan leverage secara parsial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba