Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PEMANFAATAN LIMBAH MENGOLAH DAUN JAMBU BIJI MERAH DI DESA TIROMANDA Asriany Asriany; Imam Pribadi; Harmita Sari; Elva Amrin
Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 3 (2021): Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/kumawula.v4i3.34075

Abstract

Daun Jambu biji merah merupakan salah satu jenis tanaman obat yang banyak memiliki manfaat bagi kesehatan diantaranya untuk mengobati diare pada anak kecil, menurun Kadar Kolesterol Jahat (LDL), mencegah Kanker, menyehatkan kulit, mengobati rambut rontok,  mengatasi penyakit gusi, dan obat alami diabetes . Namun masih banyak masyarakat yang belum mengetahui hal tersebut. Tujuan kegiatan ini adalah memanfaatkan potensi lokal yang melimpah dalam pembuatan sabun herbal dan cara polinasi untuk meningkatkan produksi jambu biji merah dan memberikan informasi kepada masyarakat tentang  pemanfaatan limbah daun jambu biji  untuk pengolahan sabun. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diikuti ibu- ibu rumah tangga dan remaja putri yang berasal dari  Desa Tiromanda Kecamatan Bua. Metode yang digunakan adalah penyuluhan dan demonstrasi tentang penggunaan sabun untuk kesehatan. Penyuluhan yang dilakukan ini memberikan respon yang baik dari masyarakat serta masyaraka merasa senang karena mendapatkan pengetahuan dan keterampilan tentang pembuatan sabun. Dengan diberikannya penyuluhan masyarakat juga menjadi faham cara memanfaatkan limbah  daun jambuh  biji merah untuk kesehatan. Masyarakat juga berharap kegiatan pengabdian dapat berlangsung secara berkelanjutan, sehingga wawasan mereka akan terus bertambah aik dan terus ada peningkatan keterampilan dalam mengolah potensi alam yang ada didaerahnya.
STUDI KOMPARASI LAYANAN FINTECH DALAM MENINGKATKAN KEUANGAN INKLUSIF PADA UMKM DI KOTA PALOPO Elva Amrin; Rismawati Rismawati; Goso Goso; Asriany Asriany
ECOBISMA (JURNAL EKONOMI, BISNIS DAN MANAJEMEN) Vol 9, No 2 (2022): Volume 9, No 2 Tahun 2022
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/ecobi.v9i2.2722

Abstract

Penerapan Fintech tentu akan sejalan dengan berkembangnya kebutuhan masyarakat dan juga pelaku bisnis Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) akan layanan keuangan berbasis online dan juga pengguna media berbasis internet untuk akses digital. Munculnya Financial Technology menjadi harapan dalam memberikan solusi terhadap masalah pada UMKM dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama pada UMKM di Kota Palopo. Ini menjadi bukti bahwa bisnis digital merupakan hal yang sangat dibutuhkan saat ini. Karena melihat tuntutan perkembangan zaman yang semakin maju dan canggih. Namun, dalam menerapkan layanan Fintech, perlu kita ketahui hal yang mendasar yaitu apakah masyarakat terutama pelaku UMKM di Kota Palopo sudah memiliki literasi keuangan yang baik atau tidak pada layanan Fintech dalam meningkatkam keuangan inklusif. Sehingga penting untuk mengukur bagaimana tingkat literasi pelaku UMKM terutama di Kota Palopo. Secara garis besar pada penelitian ini mengukur bagaimana perbandingan antara pelaku UMKM yang menggunakan layanan Fintech dengan pelaku UMKM yang tidak menggunakan layanan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Pada penelitian ini dilakukan wawancara kepada pelaku UMKM di Kota Palopo sebanyak 2 orang informan. Lokasi penelitian dilakukan di Kota Palopo dengan waktu penelitian selama 2 bulan. Hasil penelitian ini adalah pelaku UMKM masih minim akan literasi keuangan sehingga bisnis UMKM yang mereka lakukan masih belum tersistematis