Mahendra Wishnu Buwana
Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PENGARUH MACROBENDING LOSSES TERHADAP PERFORMANSI SISTEM TIME DIVISION MULTIPLEXING DENGAN MEDIA TRANSMISI PLASTIC OPTICAL FIBER Mahendra Wishnu Buwana; Sholeh Hadi Pramono; Sapriesty Nainy Sari
Jurnal Mahasiswa TEUB Vol 2, No 5 (2014)
Publisher : Jurnal Mahasiswa TEUB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (590.717 KB)

Abstract

Time Division Multiplexing (TDM) sering digunakan pada sistem komunikasi serat optik karena sinyal informasi disajikan secara digital, sehingga efisiensi bandwidth dan kualitas sinyal menjadi lebih baik. Dengan pengunaan serat optik jenis Plastic Optical Fiber (POF) maka sistem dapat diimplementasikan dengan biaya rendah karena seluruh pengolahan data dilakukan dalam rangkaian terpadu. Salah satu permasalahan yang tidak dapat dicegah pada jaringan serat optik adalah adanya macrobending. Macrobending menyebabkan perubahan penjalarahan cahaya di dalam serat optik dan memberikan dampak terhadap performansi sistem komunikasi optik dengan TDM. Pada penelitian ini dilakukan kajian secara eksperimen tentang pengaruh macrobending losses terhadap Bit Error Rate (BER) dan eye pattern pada sistem TDM dengan media transmisi POF. Besar macrobending losses dipengaruhi oleh diameter dan jumlah bengkokan yang tersusun dalam bentuk lilitan. Pada penelitian ini digunakan 1 sampai 6 channel sumber sinyal informasi. Hasil penelitian menunjukkan pada 1 sampai 6 channel macrobending tidak berpengaruh secara signifikan. Pengaruh macrobending pada 6 channel dengan diameter bengkokan 12 mm adalah rendah, yaitu nilai macrobending losses adalah 1,0523 dB, nilai BER adalah 3,08x10-5, noise margin sekitar 62%, timing jitter sekitar 11,5%, dan SNR sekitar 14,528 dB. Hal ini disebabkan pada sistem TDM terdapat modulasi, yang memungkinkan sinyal informasi akan lebih tahan terhadap noise, sehingga penjalaran cahaya tidak terpengaruh secara signifikan oleh macrobending.Kata Kunciā€”TDM, POF, Macrobending Losses