Anggraini Dyah Setiyarini
Institut Ilmu Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

HUBUNGAN PENGETAHUAN ANTENATAL CARE DENGAN KEPATUHAN KUNJUNGAN IBU HAMIL PADA KEHAMILAN TRIMESTER III DI BPM SRI MARYANI Anggraini Dyah Setiyarini
Jurnal MIDPRO Vol 11, No 1 (2019): JURNAL MIDPRO
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/midpro.v11i1.86

Abstract

Pelayanan antenatal merupakan prosedur yang secara rutin dilakukan oleh petugas kesehatan dalam membina hubungan yang baik didalam proses pelayanan pada ibu hamil untuk deteksi dini, pengawasan selama kehamilan dan persiapan persalinan. Salah satu faktor yang kurang dimanfaatkan dalam pelayanan antenatal care antara lain rendahnya pengetahuan dan pemahaman ibu hamil.Tujuan mengetahui hubungan pengetahuan antenatal care dengan kepatuhan kunjungan ibu hamil pada kehamilan trimester III di BPM Sri Maryani.Metode penelitian menggunnakan pendekatan cross-sectional, pemilihan sampel dengan menggunakan total sampling. Sampel 3o responden. Pengumpulan data dilakukan dengan pengisian kuesioner yang telah dibuat oleh peneliti dan diisi oelh responden. Data yang terkumpul diolah dengan menggunakan bantuan komputer program SPSS untuk dianalisi dengan uji Chi Square dengan tingkat kemaknaan (α) 0,05.Hasil penelitian menunjukan bahwa pengetahuan dengan kategori baik 26,7% (8 Orang), cukup 66,7% (20 orang) dan kurang 6,7% (7 orang). Untuk kepatuhan kunjungan antenatal care kategori patuh 76,6% (23 orang) dan tidak patuh 23,3% (7 orang).Kesimpulan terdapat hubungan antara pengetahuan antenatal care dengan kepatuhan kunjungan ibu hamil. Saran supaya meningkatkan mutu pelayanan kehamilan. Kata kunci : Pengetahuan, Kepatuhan, Pemeriksaan antenatal care 
OPTIMALISASI PERTUMBUHAN BAYI MELALUI PIJAT BAYI Alfadefi khalifatunnisak; Erna Rahmawati; Anggraini Dyah Setiyarini
Journal of Nursing and Health Vol. 7 No. 2, September (2022): Journal of Nursing and Health
Publisher : Yakpermas Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Peningkatan berat badan merupakan salah satu indikator kesehatan bayi yang dapat dijadikan sebagai tolak ukur pertumbuhan bayi. Pijat bayi memang dipercaya dapat menjaga kesehatan dan mampu merangsang dan mengoptimalkan tumbuh kembang bayi. Pijat merupakan salah satu metode pengobatan tertua di dunia. Beberapa penelitian mengatakan pijat bayi bisa merangsang nervus vagus, dimana saraf ini meningkatkan peristaltik usus sehingga pengosongan lambung meningkat dengan demikian akan merangsang nafsu makan bayi. Disisi lain pijat juga melancarkan peredaran darah dan meningkatkan metabolisme sel, dari rangkaian tersebut berat badan bayi akan meningkat. Tujuan Penelitian: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pijat bayi terhadap pertumbuhan bayi yang dinilai dari adanya peningkatan berat badan bayi pada bayi umur 3-8 bulan di desa Wates kecamatan Pagu kabupaten Kediri. Metode: Penelitian ini menggunakan Quasi eksperiment design dengan rancangan Pretest–Postest design. Populasi dalam penelitian ini adalah bayi usia 3-8 bulan di desa Wates kecamatan Pagu Kabupaten Kediri yang berjumlah 64 bayi. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah non probability sampling yaitu total sampling. Analisa Bivariat untuk membuktikan pengaruh pijat bayi terhadap peningkatan berat badan bayi sebelum dan sesudah treatment menggunakan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian: umur responden terbanyak yaitu 4 bulan (28%), jenis kelamin responden terbanyak dalam penelitian ini berjenis kelamin perempuan yaitu berjumlah 39 responden (28%), sebagian besar 40% bayi pernah dipijat dengan intensitas dua bulan sekali, sebagaian besar 81% bayi yang dilakukan pijat mengalami kenaikan berat badan. Uji Wilcoxon Test diperoleh nilai p= 0,000. Kesimpulan: Terdapat pengaruh pijat bayi terhadap pertumbuhan (berat badan) bayi usia 3-8 bulan di desa Wates Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri.
Pengaruh Terapi Kompres Hangat Terhadap Penurunan Nyeri Punggung Bawah pada Ibu Hamil Anggraini Dyah Setiyarini; Erna Rahmawati
Journal of Pharmaceutical and Health Research Vol 4 No 1 (2023): February 2023
Publisher : Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi (FKPT)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47065/jharma.v4i1.3161

Abstract

Lower back pain in pregnant women is caused by hormonal changes. This causes changes in the supporting and connecting soft tissue. Result in decreased elasticity and flexibility muscle. One of the non-pharmacological therapies is warm water therapy. The benefits of a warm compress include increasing blood flow to areas of the body so that it can increase the flow of nutrients and relax muscles. The purpose of this study was to determine the effect of warm compresses on reducing low back pain in pregnant women at midwife Sri Wahyuni ​​Blitar. The research design used was Pre-Experimental. And the research design used is one group pre test-post test design. Sampling was carried out by means of non-probability sampling. The research sample consisted of 10 respondents who were selected using the Accidental Sampling technique. Collecting data with an observation sheet, using the NSR pain scale (Numeric Rating Scale). Data were analyzed using the Wilcoxon test to determine the effect of warm compresses on reducing low back pain. The Wilcoxon test results show a ρ value = 0.004, then <α (α = 0.05) then H₀ is rejected and H1 is accepted with an average difference between pretest and posttest which is 6.40 ± 4.50 so there is a decrease of 1.9 %. The conclusion from this study is that there is an effect of warm compresses on reducing pain in pregnant women. This study shows that warm water therapy can reduce lower back pain in pregnant women. It is hoped that warm compresses can be used as complementary therapy in pregnant women to reduce pain and can be combined with other therapies.
Hubungan Pengetahuan Ibu tentang Keluarga Sadar Gizi dengan Status Gizi Anak Pra Sekolah Erna Rahmawati; Anggraini Dyah Setiyarini
Journal of Pharmaceutical and Health Research Vol 4 No 1 (2023): February 2023
Publisher : Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi (FKPT)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47065/jharma.v4i1.3155

Abstract

Family knowledge especially mothers about nutrition awareness with nutritional status in pre-school children is very important to improve nutritional status. Pre-school children are at an age that is vulnerable to nutritional problems. This study aims to find the relationship between mothers' knowledge about nutrition-aware families and the nutritional status of pre-school children in Karangrejo Village, Tulungagung District. This type of research is a correlational study and based on time it is categorized as cross-sectional. The variables in this study were knowledge as the independent variable and the nutritional status of pre-school children as the dependent variable. The population of all mothers and pre-school children in Karangrejo village, Tulungagung district, was 106 respondents. Using accidental sampling, the results obtained were a sample size of 42 respondents. The statistical test used in this study was Spearman's rho. The study was conducted on 42 respondents with the results (45.2%) having less knowledge and (21.4%) less nutritional status of pre-school children. Analysis of the relationship between the two variables obtained a p value <α = 0.000 <0.05, meaning that h1 was accepted, meaning that there was a relationship between maternal knowledge about nutrition-aware families and the nutritional status of pre-school children in Karangrejo Village, Tulungagung District. There is a relationship between maternal knowledge and the nutritional status of pre-school children. school. Suggestions in this study are that it is expected to routinely carry out weight checks every month at school in order to monitor the growth and development of pre-school children so that if there is a nutritional disorder they can immediately get the right treatment.
Pengaruh Swedish Massage Terhadap Tingkat Nyeri Haid (Dismenoreaa) Primer Nareswari Diska Nugraha; Anggraini Dyah Setiyarini
Jurnal Promotif Preventif Vol 6 No 1 (2023): Februari 2023: JURNAL PROMOTIF PREVENTIF
Publisher : Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Pancasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47650/jpp.v6i1.743

Abstract

Nyeri haid atau dismenoreaa banyak dialami oleh remaja yang disebabkan kontraksi myometrium dan berdampak dalam berbagai aspek kehidupan seperti munculnya vomiting dan nausea (rasa muntah dan mual), emosi, pusing, diare, sakit kepala, pingsan dan letih. Tujuan Penelitian: Mengetahui Pengaruh Swedish massage Terhadap Tingkat Nyeri Dismenorea Primer mahasiswa kebidanan Kesehatan Institut Ilmu Kesehatan di Kota Kediri. Design Penelitian: Desain penelitian ini menggunakan pra eksperimental design dengan menggunakan rancangan two group pretest-posttest design with control group design. Penelitian dilakukan dengan mengkaji tingkat dismenorea mahasiswa sebelum (pre-test) dan sesudah (post-test) dilakukan Swedish massage. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik purposive sampling sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi dan diperoleh 54 responden dengan jumlah setiap kelompok 27 responden. Hasil penelitian pada kelompok perlakuan didapatkan pada kategori ringan sebanyak 19 responden (70,4%). Hasil uji statistic didapatkan nilai p value = 0,000 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh swedish massage terhadap tingkat dismenorea mahasiswi kebidanan. Saran: Bagi peneliti selanjutnya agar dapat memberikan intervensi lebih dari 3 hari, sehingga hasil yang didapatkan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai.