Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Ilmu Komputer untuk Masyarakat

Pemanfaatan E-Commerce untuk Penjualan Kripik Keladi UMKM Kripik Salongge Harlinda Harlinda; Ramdan Satra
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v3i1.1089

Abstract

UMKM Kripik Salongge di Lembang Marinding (eks: Desa Kandora) Kecamatan Mengkendek Tana Toraja merupakan UMKM yang memproduksi kripik keladi. Dalam proses penjualan UMKM Kripik Salongge masih menggunakan cara konvensional yaitu dengan memasarkan menggunakan metode promosi dari Rumah ke Rumah. Hal ini dipandang belum cukup untuk membuat penjualan kopi ini meningkat, sehingga diperlukan cara lain untuk melakukan Teknik penjualan. Pada pengabdian ini, kami sebagai Tim Pengabdi akan melakukan pelatihan kepada karyawan UMKM Kripik Salongge untuk memasarkan produk mereka dengan menerapkan teknologi E-Commerce untuk proses penjualan produk mereka. Hal ini bertjuan untuk meningkatkan daya jual kripik keladi UMKM Kripik Salongge. Hasil pengabdian ini adalah adanya pemahaman kepada admin om radja terkait pemasaran online berbasis marketplace tokopedia hal ini ditunjukan dengan keberhasilan membuat profil usaha pada platform tokopedia. Kemudian pengabdian ini juga menghasilkan modul pemasaran online menggunakan platform tokopedia yang telah diserahkan kepada admin UMKM Kripik Salongge.
Pengenalan Media Pembelajaran Online pada Sekolah SMP PGRI Getengan Harlinda Lahuddin; Ramdan Satra
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkomas.v4i1.1549

Abstract

Lembang Marinding Kecamatan Mengkendek Tana Toraja merupakan salah satu desa binaan Universitas Muslim Indonesia. Lokasi pengabdian yang akan kami laksanakan yaitu salah satu SMP yang ada di lembang marinding yaitu SMP PGRI MARINDING MENGKENDEK yang berada dibawah Yayasan YPLP-PGRI, SMP PGRI MARINDING MENGKENDEK. SMP PGRI ini adalah sekolah Swasta dengan jenjang SMP yang beralamat di Marinding Kec. Mengkendek Kab. Tana Toraja Prov. Sulawesi Selatan. Pengabdian yang akan dilakukan dengan menerapkan teknologi informasi dalam proses belajar mengajar yang diharapkan dapat memudahkan dalam proses penyampaian materi pembelajaran dari guru ke siswa. Adapun teknologi yang akan gunakan yaitu learning manajemen system menggunakan google classroom, kemudian upload video pembelajaran menggunakan youtube dan juga pembelejaran jarak jauh menggunakan google meet. Pengabdian ini menghasilkan beberapa luaran diantaranya adanya draft publikasi pada jurnal ILKOMAS dan publikasi ke media masa online.