Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

Sistem Informasi Bantuan Logistik Korban Bencana Alam Abdul Muftia; Poetri Lestari Lokapitasari Belluanoa; Muh. Aliyazid Mude
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v1i2.830

Abstract

Sistem Informasi Bantuan Logistik Korban Bencana Alam merupakan  suatu  sistem berbasis website untuk  mengelola dan mengkoordinir data-data  dalam proses pendistribusian bantuan logistik pada setiap posko bencana alam. Pada aplikasi sistem informasi yang dibangun menggunakan metode selection sort dalam pengurutan data bantuan logistik korban bencana alam berdasarkan indeks ketersediaan barang secara ascending untuk memudahkan user dalam mencari kebutuhan logistiknya dan descending untuk memudahkan petugas posko induk menentukan bantuan yang harus di prioritaskan pada setiap posko bencana alam. Selain itu sistem yang dibangun dapat menampilkan seluruh data bantuan logistik pada setiap posko. Hasil dari implementasi penelitian ini, diamana sistem yang dibangun dapat menampilkan seluruh data bantuan logistik setiap posko dan adanya pengimplementasian metode selection sort pada sistem yang dirancang mampu mengurutkan data distribusi bantuan logistik secara ascending berdasarkan indeks ketersediaan barang pada halaman distribusi bantuan dan daftar bantuan logistik secara descending pada halaman cari batuan logistik dengan tingkat akurasi sebesar 100% dan kecepatan pengurutan data di bawah 1 detik untuk jumlah data sebanyak 1500 data. Sehingga dapat memudahkan korban bencana alam untuk mencari kebutuhannya, data mempermudah masyarakat untuk memperoleh informasi kebutuhan logistik pada setiap posko bencana alam, dan dapat memudahkan pihak BPBD dalam mengelolah dan mendistribusikan bantuan logistik.
Pelatihan Aplikasi SIMRS Untuk Pemeliharaan Data Rekam Medik Di Puskesmas Tompobulu Pucak Maros Poetri Lestari Lokapitasari Belluano; Siska Anraeni; Tasrif Hasanuddin; Alfian Putra Ramadhan; Furqaan Ismail
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (176.638 KB) | DOI: 10.33096/ilkomas.v1i1.773

Abstract

Di Desa Pucak, Kecamatan Tompobulu Kabupaten Maros masalah keterbatasan penduduk miskin untuk menjangkau pelayanan kesehataan sangat terasa. Dengan berbagai hambatan, letak geografis dan sarana transportasi dari dan ke PUSTU (Puskesmas Pembantu) menjadi pilihan masyarakat untuk dimanfaatkan karena satu-satunya pelayanan kesehatan yang bisa di jangkau. Pengamatan dengan pihak terkait diperoleh informasi mengenai kinerja sistem pencatatan Rekam Medik, masih menggunakan media kartu kontrol kesehatan. Rekam Medik pasien hanya tersimpan di Pustu Tompobulu Pucak. Tim pengusul PkMD bersama mitra (kepala puskesmas) sepakat melaksanakan kegiatan PkMD pada Pustu (Puskesmas Pembantu) Tompobulu Pucak dengan mengimplementasi aplikasi SIMRS KhazaHMS serta memberikan pelatihan penggunaan aplikasi khususnya bagi para Staf ataupun Tenaga Kesehatan yang berkompeten dalam aktivitas pencatatan pelaporan Rekam Medik Pasien di UPTD Puskesmas Tompobulu, dan juga memberikan bantuan 1 unit laptop kepada mitra, agar dapat digunakan dalam proses pengimputan Rekam Medik, karena diketahui bahwa pada pustu Tompobulu Pucak tidak ada inventaris berupa PC atau Laptop.
Bimbingan Teknis Pemanfaatan xSIA untuk Pelaporan Akademik Siswa di SDN No. 133 Kabupaten Takalar Poetri Lestari Lokapitasari Belluano; Purnawansyah Purnawansyah; Yudha Islami Sulistya; La Saiman; Kasmira Kasmira
Ilmu Komputer untuk Masyarakat Vol 2, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (202.406 KB) | DOI: 10.33096/ilkomas.v2i1.1001

Abstract

Sistem Informasi Akademik (xSIA) adalah sistem yang dibangun untuk mengelola data-data peserta ajar sehingga memberikan kemudahan kepada pengguna dalam hal ini adalah Guru dalam kegiatan administrasi akademik secara online. Sekolah perlu menyediakan layanan sistem informasi akademik dalam bentuk web application dimana Guru secara mandiri dapat melaksanakan pelaporan akademik siswa untuk kebutuhan sinkronisasi data Pelaporan Kinerja Guru (PKG) DAPODIK. Kemudahan dalam mengakses sistem informasi akademik mulai dari level Guru, Operator Sekolah sampai Kepala Sekolah diperlukan, sehingga pengembangkan xSIA untuk tingkat Pendidikan Dasar dan Menengah diterapkan sesuai spesifikasi User Experience (UX) dan Developer Experience (DX). Program Kemitraan Masyarakat (PKM) berupa bimtek pemanfaatan xSIA yang diikuti oleh Guru dilaksanakan dengan model latihan Preceptorship dan Partisipatif. sedangkan tahap peran DAPODIK dengan aplikasi digunakan model Prototyping untuk merepresentasikan secara grafis alur kerja sistem. Target luaran berupa aplikasi berbasis web xSIA untuk pelaporan data akademik siswa.
Implementasi Algoritma Genetika Untuk Penjadwalan Laboratotium Fakultas Ilmu Komputer Universitas Muslim Indonesia Muh Syawal; Poetri Lestari Lokapitasari Belluano; Abdul Rachman Manga
Indonesian Journal of Data and Science Vol. 2 No. 1 (2021): Indonesian Journal of Data and Science
Publisher : yocto brain

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ijodas.v2i1.29

Abstract

Penelitian ini bertujuan menerapkan algortima genetika pada sistem penjadwalan laboratorium Fakultas Ilmu Komputer Universitas Muslim Indonesia dengan memperhatikan 8 rule , yaitu jadwal tidak bertabrakan dengan kelas lain, menggunakan ruangan kosong, pengajar tidak mengajar bersamaan, matakuliah, matakuliah lab mendapatkan 2 ruangan, matakuliah lab mendapatkan waktu operasional lab, semua matakuliah diajarkan dan sesuai dengan mata kuliah ajar dosen, mahasiswa mendapatkan matakuliah yang di ajarkan berdasarkan semester. Teknik pengkodean yang digunakan yaitu pengkodean biner dengan metode seleksi menggunakan seleksi turnamen. Hasil dari penelitian menunjukkan waktu yang di butuhkan untuk generate jadwal di tiap rule membutuhkan waktu berbeda-beda tergantung dari kompleksitas proses. dari 8 rule yang telah di ujicoba terdapat 2 rule yang membutuhkan optimasi diantaranya rule semua matakuliah diajarkan dan sesuai dengan matakuliah ajar dosen dan mahasiswa mendapatkan matakuliah yang di ajarkan berdasarkan semester.
Development of academic information system using webassembly technology Poetri Lestari Lokapitasari Belluano; Purnawansyah Purnawansyah; La Saiman; Benny Leonard Enrico Panggabean
ILKOM Jurnal Ilmiah Vol 13, No 2 (2021)
Publisher : Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Univeristas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkom.v13i2.806.125-133

Abstract

The Academic Information System (in Indonesian often abbreviated as SIAKAD) is a system developed to manage student data that aims at facilitating online academic administration activities. It aims to provide academic information services in the form of web applications, where teachers can independently create student academic reports to synchronize data into the DAPODIK system, a primary education data system, and develop academic information systems using web assembly according to user experience (UX) and developer experience (DX). The research method consists of field studies and literature related to web assembly, primary education data (DAPODIK), and the Academic Information System (SIAKAD). This information system and database were built using the Convention Over Configuration paradigm. The design phase used a prototyping model to graphically represent the system workflow and used an experimental research approach. Moreover, the study used an integrated modeling language (UML), and a Database Management System using PostgreSQL, and alpha testing for model testing. The Client Application was built using the C# programming language for users to generate student academic reports every semester. Processing data transactions using web assembly took less time than the traditional web, which was less than 300 milliseconds.
PENGEMBANGAN ANTARMUKA APLIKASI MENGGUNAKAN PRINSIP GENERAL DATA PROTECTION REGULATION Poetri Lestari Lokapitasari Belluano; Herman Herman; Benny Leonard Enrico Panggabean
ILKOM Jurnal Ilmiah Vol 11, No 1 (2019)
Publisher : Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Univeristas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkom.v11i1.400.59-66

Abstract

General Data Protection Regulations (GDRP) regulation which is used to substantiate or individual data protection. the principle of gdpr is transparency where the application users have the right to make changes and access to personal data. so, companies are asked to be transparent about the reasons for collecting the data and the purpose of the data usage. GDPR has purpose to develop personal data protection and user privacy data by managing update data in the form of real-time notification. the method is used for Convention over Configuration paradigm. Prototyping model is used to describe application system workflow using graphics, DBMS management (using PostgreSQL). In Conclusion, prototype web application information system which applies data protection information using the principle of GDRP at user by managing data information updates in the form of real-time notification.
PENERAPAN SISTEM REPLIKASI DAN INTEGRASI BASIS DATA TERDISTRIBUSI PADA PANGKALAN DATA PENDIDIKAN TINGGI (PDPT) Poetri Lestari Lokapitasari Belluano
ILKOM Jurnal Ilmiah Vol 9, No 1 (2017)
Publisher : Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Univeristas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkom.v9i1.108.42-48

Abstract

Besarnya data pelaporan EPSBED dari Prodi ke PDPT-Universitas hingga ke PDPT-DIKTI membutuhkan sarana integrasi dan komunikasi data yang konsisten, belum mengikuti standarisasi pengelolaan database terpusat pada siklus manajemen yang terkait dengan sistem Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDPT). Penelitian ini bertujuan membangun sistem informasi yang memiliki  integritas, konsistensi dan validitas data antar Program Studi dan PDPT Universitas. Metode yang digunakan meliputi studi lapangan dan kepustakaan untuk mengetahui data pelaporan EPSBED dari Prodi ke PDPT-Universitas hingga ke PDPT-DIKTI, perancangan sistem informasi dan basis data menggunakan Convention Over Configuration, pemodelan sistem Unified Modeling Language, pengelolaan Data Base Management System menggunakan PostgreSQL, dan port TCP-IP sebagai sarana komunikasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan penerapan sistem replikasi yang bersifat real time sebagai  bentuk alternatif pengiriman data berjumlah besar, menjamin sinkronisasi integrasi basis data dari server asal ke server tujuan, dan sistem replikasi DBMS menggunakan PostgreSQL membantu DBMS Program Studi terintegrasi dan terkorelasi langsung dengan PDPT-Universitas
Optimalisasi Solusi Terbaik dengan Penerapan Non-Dominated Sorting II Algorithm Poetri Lestari Lokapitasari Belluano
ILKOM Jurnal Ilmiah Vol 8, No 1 (2016)
Publisher : Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Univeristas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkom.v8i1.7.29-36

Abstract

Non Dominated Sorting In Genetic Algorithm merupakan kelas khusus dari algoritma evolusioner dengan menggunakan teknik yang terinspirasi oleh biologi evolusioner seperti warisan, mutasi, seleksi alam dan rekombinasi (crossover).  Tahap-tahap teknik pencarian untuk menemukan penyelesaian perkiraan pada optimisasi dan masalah pencarian, sebagai solusi hasil akhir. Seleksi non-Dominasi algoritma genetik adalah sebuah algoritma optimasi multi objek/tujuan algoritma dan merupakan contoh dari Algoritma Evolusioner dari bidang Komputasi Evolusioner. NSGA merupakan perpanjangan dari Algoritma Genetika untuk optimasi fungsi tujuan ganda. Hal ini berhubungan dengan evolusioner algoritma Optimasi multi objek lainnya (EMOO) atau Beberapa Algoritma Evolusioner objektif MOEA) seperti Algoritma Vektor-Dievaluasi genetik (VEGA), Algoritma Evolusioner penguatan Pareto (SPEA), dan Strategi Evolusi Pareto Arsip (Paes). Ada dua versi algoritma, yaitu NSGA klasik dan bentuk yang terbaru saat ini kanonik NSGA-II.
PENGEMBANGAN SINGLE PAGE APPLICATION PADA SISTEM INFORMASI AKADEMIK Poetri Lestari Lokapitasari Belluano
ILKOM Jurnal Ilmiah Vol 10, No 1 (2018)
Publisher : Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Univeristas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkom.v10i1.204.38-43

Abstract

Sistem Informasi Akademik (SIAKA) adalah sistem pengelola data sehingga memudahkan pengguna dalam kegiatan administrasi akademik secara online. Single Page Application (SPA) adalah aplikasi web yang sesuai pada satu halaman web dinamis tanpa refresh page. Penelitian bertujuan untuk mengaplikasikan SIAKA sesuai kebutuhan pengguna, bermanfaat, dan mudah digunakan, mengembangkan pengelolaan informasi realtime dan membantu komunikasi data lebih cepat serta menghemat sumber daya perangkat lunak. Metode penelitian meliputi studi lapangan dan kepustakaan sehubungan pembahasan terkait SPA, SIAKA, Forlap, PDPT dan Feeder Dikti. Perancangan sistem informasi menggunakan paradigma Convention Over Configuration. Pengelolaan aplikasi DBMS menggunakan PostgreSQL, dan port TCP-IP sebagai sarana komunikasi data. Hasil penelitian berupa aplikasi Sistem Informasi Akademik (xSIA) yang user friendly dengan tampilan informasi berbentuk teks dan grafik yang sinkron. Serta pengelolaan informasi realtime yang menghemat sumber daya perangkat lunak, karena Client side mengelola sendiri data yang dibutuhkan sesuai permintaan tanpa membebani kinerja server dengan tidak melakukan proses Rendering Data berulang-ulang.
Analysis of User Satisfaction Level of Information System Library Using PIECES Framework Indrawati Indrawati; Poetri Lestari Lokapitasari Belluano; Harlinda Harlinda; Fatima A.R Tuasamu; Dirgahayu Lantara
ILKOM Jurnal Ilmiah Vol 11, No 2 (2019)
Publisher : Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Univeristas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ilkom.v11i2.398.118-128

Abstract

The use of information systems requires special management and management, so this system is commonly referred to as a management information system. In it there are various activities ranging from system planning, maintenance, to measuring performance. In running a library information system, software and hardware are needed as well as humans as operators. The above components must be activities that are interconnected so that the library can run smoothly. To determine whether the components of the information system are running well, it requires an evaluation process.The purpose of this study is to measure the level of satisfaction of system users and to determine the strengths and weaknesses of the system in the use of library information systems. The method used is the analytical method PIECES Framework, which consists of several points of analysis, namely: Performance, Information and Data, Economics, Control and Security, Efficiency, and Service. Where each analysis point is a reference for evaluation and analysis of information systems.The results of this study are web applications that are able to analyze the level of user satisfaction with the library information system using the PIECES Framework analysis method and equipped with a satisfaction level reporting chart of the system measured in the 2018 period