Indah Kusuma Dewi
Universitas Udayana

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERAN CITRA MEREK DALAM MEMEDIASI PENGARUH GREEN MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA STARBUCKS DI DENPASAR Indah Kusuma Dewi; Gede Bayu Rahanatha
E-Jurnal Manajemen Vol 11 No 2 (2022)
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/EJMUNUD.2022.v11.i02.p09

Abstract

Isu mengenai lingkungan telah semakin disadari oleh masyarakat dengan maraknya berita mengenai global warming. Hal ini semakin mendorong konsumen untuk menghargai produk ramah lingkungan lebih dalam. Pesatnya pertumbuhan kedai kopi di Indonesia menyebabkan kedai kopi harus memiliki strategi agar dapat bertahan dalam industri. Penelitian ini dilakukan di Kota Denpasar dengan jumlah sampel sebanyak 120 responden dengan kuesioner. Sampel ditentukan dengan purposive sampling, Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis jalur dan uji sobel. Hasil analisis menyatakan bahwa seluruh hipotesis diterima. Green Marketing berpengaruh positif signifikan terhadap citra merek, green marketing berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian, citra merek berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian, dan citra merek berperan positif signifikan dalam memediasi pengaruh green marketing terhadap keputusan pembelian. Implikasi penelitian ini memberikan saran kepada manajer Kedai Kopi Starbucks di Kota Denpasar agar selalu memperhatikan kinerja pemasaran perusahaan dengan berfokus pada orientasi pasar dan selalu meningkatkan keunggulan kompetitif. Kata kunci: Green Marketing, Citra Merek, Keputusan Pembeli