I Dewa Gede Ananda Iswara Pramidana
Universitas Pendidikan Ganesha

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Unsur Intrinsik dan Ekstrinsik Dalam Cerpen “Buut” Karya I Gusti Ayu Putu Mahindu Dewi Purbarini I Dewa Gede Ananda Iswara Pramidana
Jurnal Pendidikan Bahasa Bali Undiksha Vol. 7 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbb.v7i2.28067

Abstract

Pada penelitian ini aspek yang dianalisis yaitu unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik dalam sebuah cerpen yang berjudul “Buut”. Tujuan dari penelitian ini yaitu mendeskripsikan mengenai unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik pada cerpen “Buut” dalam Buku “Apangja Bisa Masekolah Pupulan Satua Bawak” yang diterbitkan oleh I Gusti Ayu Putu Mahindu Dewi Purbarini. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian  seperti teknik baca, mencatat, mencari materi terkait penelitian menggunakan mesin pencarian, dan mengetik hasil penelitian menggunakan mesin ketik. Hasil dari penelitian ini yaitu penganalisisan salah satu cerpen pada buku kumpulan cerpen terbitan oleh I Gusti Ayu Putu Mahindu Dewi Purbarini tahun 2013, yang ditemukan yaitu unsur intrinsik meliputi tema, tokoh dan penokohan, alur, latar, sudut pandang, gaya bahasa, dan amanat pada cerpen “Buut”, dan unsur ekstrinsik meliputi latar belakang pengarang, latar belakang masyarakat, dan nilai-nilai yang terkandung dari cerpen “Buut”.Kata Kuci; unsur, instrinsik, ekstrinsik, cerpen 
Meningkatkan Keterampilan Siswa dalam Berparibasa Bali Menggunakan Media Audio Visual Lawak Bali I Dewa Gede Ananda Iswara Pramidana; Ida Ayu Putu Purnami; Ida Bagus Putra Manik Aryana
Jurnal Pendidikan Bahasa Bali Undiksha Vol. 9 No. 2 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpbb.v9i2.46724

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan tata cara menggunakan media audio visual lawak Bali untuk meningkatkan keterampilan berparibasa Bali siswa kelas XI MIPA 1 SMAN 1 Sukawati, mengetahui keterampilan siswa kelas XI MIPA 1 SMAN 1 Sukawati setelah menggunakan media audio visual lawa Bali dalam berparibasa Bali, serta pendapat dari siswa kelas XI MIPA 1 SMAN 1 Sukawati tentang media audio visual lawak Bali dalam pembelajaran Paribasa Bali. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA 1 SMAN 1 Sukawati, dan objek dari penelitian adalah pembelajaran menggunakan media audio visual lawak Bali. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, tes, dan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa (1) tata cara guru menggunakan media audio visual lawak Bali dalam pelajaran Paribasa Bali sesuai dengan rencana pembelajaran yang sudah dibuat, (2) menggunakan media audio visual lawak Bali dapat meningkatkan keterampilan siswa berparibasa Bali, terdapat peningkatan nilai rata-rata siklus I 70,88 dan siklus II 81,63, (3) pendapat siswa tentang penggunaan media audio visual lawak Bali dalam pembelajaran Paribasa Bali pada siklus I baik, dengan skor 10,80 dan pada siklus II sangat baik, dengan skor 14,61. Berdasarkan hasil tersebut dalam disimpulkan terdapat pengaruh yang baik dan signifikan ketika menggunakan media audio visual lawak Bali dalam pembelajaran Paribasa Bali siswa kelas XI MIPA 1 SMAN 1 Sukawati. Kata kunci: Audio Visual, Keterampilan, Paribasa Bali