Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Rancang Bangun Sistem Informasi Kolaboratif Berbasis Web Untuk Manajemen Proyek Teknologi Informasi Dewi Paramita
Jurnal Buana Informatika Vol. 6 No. 3 (2015): Jurnal Buana Informatika Volume 6 Nomor 3 Juli 2015
Publisher : Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24002/jbi.v6i3.432

Abstract

Abstract. In the workplace, companies are required to apply information technology in various business processes in order to compete with its competitors, so companies often require the services of an IT consultant. Companies sometimes have difficulties to choose an IT consultant and to control the development of their information technology projects. In any implementation, IT consultants also often have difficulties in doing project management. Web-based collaborative information system built to assist companies in selecting information technology consultants that will be used by way of auction project, as well as helping IT consultants and clients doing collaboration in project management that related to the design process, as well as the implementation of an information technology project.Keywords: project management, collaboration, information systems, information technology consultant Abstrak. Dalam dunia kerja, perusahaan dituntut untuk menerapkan teknologi informasi dalam berbagai proses bisnisnya agar dapat bersaing dengan kompetitornya, sehingga seringkali perusahaan membutuhkan jasa dari konsultan TI. Perusahaan terkadang mengalami kesulitan untuk memilih konsultan TI dan untuk mengontrol perkembangan proyek teknologi informasinya. Dalam pelaksanaannya, konsultan TI sering mengalami kesulitan dalam melakukan manajemen proyek. Sistem informasi kolaboratif berbasis web dibangun untuk membantu perusahaan dalam memilih konsultan teknologi informasi yang akan digunakan dengan cara melakukan lelang proyek, serta membantu konsultan TI dan perusahaan klien berkolaborasi dalam melakukan manajemen proyek yang terkait dengan proses perancangan, serta pelaksanaan suatu proyek teknologi informasi. Kata Kunci: manajemen proyek, kolaborasi, sistem informasi, konsultan teknologi informasi
PENERAPAN GOOGLE FORMULIR DALAM MENGEFEKTIFKAN ABSENSI SISWA PADA PEMBELAJARAN DARING DI SMK CAHAYA Dadan Samsul Badar; Dewi Paramita; Maya Marta Dinata; Muhammad Ihsanudin; Nadya Amalia Rachman
Jurnal Fascho: Kajian Pendidikan dan Sosial Kemasyarakatan Vol. 11 No. 2 (2022): Jurnal Fascho: Kajian Pendidikan dan Sosial Kemasyarakatan
Publisher : STKIP Muhammadiyah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54626/fascho.v11i2.134

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan, bertujuan untuk memecahkan permasalahan yang dihadapi para guru di SMK Cahaya dalam pembelajaran yang dilakukan secara daring. Selama masa pandemi Covid-19, dengan berbagai pertimbangan terutama terkait kesiapan sarpras, sekolah mengambil kebijakan menggunakan fitur live streaming facebook dalam pembelajaran daringnya dan memanfaatkan kolom komentar untuk perekapan absensi siswa. Kesulitan yang dihadapi para guru terutama dalam memantau sejauh mana tingkat penerimaan siswa atas materi yang disampaikan. Google formulir diujicobakan menjadi alternatif dalam perekapan absensi sekaligus memberikan questionaer kepada siswa terkait materi yang sudah diberikan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan google formulir bermanfaat bagi guru dan siswa. Guru dapat mengetahui seberapa jauh tingkat pemahaman siswa atas materi, dan siswa menjadi lebih disiplin serta serius dalam mengikuti pembelajaran daring.