Dwi Arum Sari
Universitas Ahmad Dahlan

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penguatan literasi budaya dan kewargaan berbasis sekolah di sekolah menengah pertama Dwi Arum Sari; Supriyadi Supriyadi
Jurnal Citizenship: Media Publikasi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/citizenship.v4i1.19409

Abstract

Gerakan literasi sekolah sangat diperlukan oleh pemangku kepentingan di dunia pendidikan utamanya peserta didik, kemampuan berliterasi peserta didik berkaitan erat dengan tuntutan keterampilan membaca yang berujung pada kemampuan memahami informasi secara analitis, kritis, dan reflektif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penguatan literasi budaya dan kewargaan pada siswa berbasis sekolah untuk siswa Sekolah Menengah Pertama Swasta di Kota Yogyakarta. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Langkah penelitian yang digunakan dalam analisis data adalah menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguatan literasi budaya dan kewargaan kepada siswa berbasis literasi di Sekolah Menengah Pertama mampu memahamkan siswa dalam kaitannya gerakan literasi budaya dan kewargaan di sekolah yaitu adanya pelaksanaan pembiasaan membaca 15 menit sebelum pembelajaran dimulai. Adanya interaksi antara petugas perpustakaan dengan siswa, penanaman nilai-nilai karakter yang di antaranya adalah nilai karakter disiplin, kreatif, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, mencintai budaya sendiri, gemar membaca dan tanggung jawab, pengembangan fasilitas literasi sekolah serta tingkat keterlibatan pelaku atau tim fasilitator dalam rangka penguatan literasi budaya dan kewargaan. Penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan program penguatan literasi dan kewarganegaraan di sekolah-sekolah.