Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Aktivitas belajar siswa penggemar K-pop: studi pada SMPN 7 Jakarta Nur Holisah; Ade Ana Kartikasari
JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 9, No 1 (2022): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jipsindo.v9i1.47507

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui aktivitas belajar siswa penggemar K-Pop pada siswa SMP Negeri 7 Jakarta. Metode penelitian menggunakan survey, dengan populasi siswa kelas 9 SMP Negeri 7 Jakarta angkatan tahun 2020/2021. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner, sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis statistik diskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas belajar siswa SMP Negeri 7 Jakarta pada masa pandemi tetap berjalan baik. Pembelajaran daring dimana siswa tetap berada di rumah masing-masing memungkinkan mereka untuk menonton tayangan K-pop sambi belajar. Data menunjukkan bahwa siswa memiliki semangat yang tinggi selama pembelajaran online. Intensitas siswa dalam menonton tayangan K-pop selama masa pandemi tergolong tinggi dengan durasi sekitar 1-2 jam yaitu sebanyak 38%. Sedangkan frekuensi dalam menonton sekitar 1-3 kali dengan persentase sebesar 41%.Learning activity of fans K-pop students: study in SMP Negeri 7 JakartaThis study aims to determine the learning activities of K-Pop fan students at SMP Negeri 7 Jakarta. The research method uses a survey, with a population of grade 9 students of SMP Negeri 7 Jakarta batch 2020/2021. The research instrument used a questionnaire, while the data analysis technique used descriptive statistical analysis. The results showed that the learning activities of SMP Negeri 7 Jakarta students during the pandemic continued to run well. Online learning where students stay at home allows them to watch K-pop shows while studying. The data shows that students have high enthusiasm during online learning. The intensity of students in watching K-pop shows during the pandemic is relatively high with a duration of about 1-2 hours, which is as much as 38%. While the frequency of watching is around 1-3 times with a percentage of 41%.
Efisiensi Rantai Pasok pada Makanan Tidak Tahan Lama Berdasarkan Permintaan Stokastik dan Densitas Bersyarat Nur Holisah; Sudarwanto Sudarwanto; Ibnu Hadi
JMT : Jurnal Matematika dan Terapan Vol 3 No 1 (2021): JMT (Jurnal Matematika dan Terapan)
Publisher : Program Studi Matematika Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/jmt.3.1.4

Abstract

Rantai pasok pada makanan tidak tahan lama dikelola secara independen untuk memaksimalkan keuntungan. Makanan yang mudah kedaluwarsa dan ketidakpastian permintaan konsumen membuat rantai pasok pada makanan tidak tahan lama sulit dikelola. Akibatnya diberikan diskon sebagai strategi untuk makanan dapat laku terjual sebelum kedaluwarsa. Strategi penentuan harga dan diskon, serta kebijakan stok dapat didekati dengan permintaan stokastik dalam model satu jenis makanan tidak tahan lama. Selain itu, strategi penentuan besarnya rak dapat didekati dengan densitas bersyarat untuk model beragam jenis makanan tidak tahan lama.