Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS DAMPAK ADOPSI TEKNOLOGI BUDIDAYA JAGUNG TERHADAP PENDAPATAN PETANI (Kasus : Desa Bangun Panei Kecamatan Dolok Pardamean Kabupaten Simalungun) Amril Hanapi; Rahmanta Ginting; Siti Khadijah
JOURNAL ON SOCIAL ECONOMIC OF AGRICULTURE AND AGRIBUSINESS Vol 4, No 2 (2015): Volume 4 No. 2 Februari 2015
Publisher : Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis tingkat adopsi teknologi budidaya jagung di daerah penelitian, untuk menganalisis perbedaan pendapatan petani sebelum dan sesudah adopsi teknologi budidaya jagung, dan untuk menganalisis dampak dari adopsi teknologi budidaya jagung terhadap pendapatan petani. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan scoring, dan metode uji beda rata-rata (Compare Means)  dengan menggunakan alat bantu SPSS 19. Metode penentuan lokasi penelitian dilakukan secara purposive. Teknik pengambilan sampel dengan metode Simple Random Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat adopsi petani terhadap teknologi budidaya jagung sesuai anjuran di Desa Bangun Panei adalah tinggi, ada perbedaan pendapatan petani sebelum dan sesudah adopsi teknologi budidaya jagung, dan terdapat dampak positif adopsi teknologi budidaya jagung terhadap pendapatan petani di daerah penelitian.   Kata Kunci : Tingkat Adopsi, Teknologi Budidaya, Pendapatan.