Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Madaniya

Pendampingan Perbaikan Kualitas Kemasan dan Labelisasi Produk demi Optimalisasi Strategi Pemasaran Produk UMKM Maria Angela Diva Vilaningrum Wadyatenti; Fransisca Desiana Pranatasari; Maria Sekar Ayu
Madaniya Vol. 4 No. 3 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.507

Abstract

Strategi pemasaran menjadi kunci yang sangat penting dalam keberhasilan penerimaan produk UMKM dalam kalangan masyarakat. Kemasan merupakan salah satu strategi untuk melakukan persaingan dalam dunia bisnis dan menciptakan citra merek dalam benak konsumen. Hal ini adalah bagian penting dari strategi pemasaran. Kegiatan ini dilakukan untuk menjawab permasalahan UMKM terkait desain dan kualitas kemasan secara khusus sebagai strategi pemasan bagi Pie Daily. Kemasan yang berkualitas dan menarik juga dilengkapi dengan labelisasi tentang identitas UMKM untuk memperoleh positioning dalam benak konsumennya. Pendampingan dan pengembangan UMKM Pie Daily dilakukan dengan melakukan koordinasi aktif antara tim pengabdi dengan mitra mengenai identifikasi masalah dan kebutuhan pengembangan produk, perancangan dan supervisi pembuatan desain, isi, dan estetika kemasaran produk bersama mahasiswa dan penyampaian rancangan pemasaran kemasan dan mencetaknya untuk uji ke pasar. Hasilnya, calon konsumen menyatakan bahwa kemasan menarik, warna yang dipilih juga menstimulus calon pembeli untuk melihat sehingga berminat membeli. Selanjutnya kemasan yang berkualitas dan menarik ini dapat dijadikan salah satu daya tarik dalam strategi pemasaran yang dilakukan Pie Daily sebagai sarana branding bagi UMKM. Kemasan yang baik tentu dilengkapi dengan adanya labelisasi produk yang menjelaskan mengenai produk yang dijual. Dengan dilaksanakan kegiatan ini, kemasan yang berkualitas lengkap dengan informasi labelisasi, maka dapat mencapai optimalisasi strategi pemasaran UMKM tersebut.
Pendampingan Strategi Pemasaran Produk Maggot demi Peningkatan Pendapatan Rumah Tangga di Kampung Wisata Kali Gajah Wong Yogyakarta Rubiyatno Rubiyatno; Venantius Mardi Widyadmono; Maria Angela Diva Vilaningrum Wadyatenti; Theodorus Sutadi; Christina Heti Tri Rahmawati; Josephine Wuri; Trisnawati Rahayu
Madaniya Vol. 4 No. 3 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.531

Abstract

Industri pariwisata di Indonesia terus berkembang pesat, terutama di Yogyakarta yang terkenal dengan beragam destinasi wisata menarik. Salah satunya adalah Kampung Wisata Kali Gajah Wong, yang saat ini sedang berusaha meningkatkan pendapatan masyarakat lokal melalui pengembangan produk maggot. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan solusi permasalahan mitra melalui strategi pemasaran produk terkait pengemasan sehingga dapat meningkatkan pendapatan ekonomi rumah tangga dengan menjual produk yang sudah siap jual dengan kemasan menarik. Pendampingan pengembangan strategi pemasaran produk maggot dilakukan oleh dosen dan mahasiswa dari Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma pada pelaku usaha maggot di Kampung Wisata Kali Gajah Wong. Dari pendampingan yang dilakukan, terlihat peningkatan yang signifikan dalam penjualan produk maggot. Strategi pemasaran yang dirancang mampu menarik minat wisatawan untuk membeli produk maggot dan meningkatkan pendapatan rumah tangga di Kampung Wisata Kali Gajah Wong. Pengembangan produk maggot juga memberikan dampak positif terhadap lingkungan, karena memanfaatkan sumber daya alam yang ada dengan meminimalisir limbah organik. Dengan adanya pendampingan dan bimbingan dalam pengembangan strategi pemasaran dan penggunaan kemasan produk yang efektif, diharapkan rumah tangga dapat merasakan peningkatan pendapatan yang berkelanjutan.
Pengembangan Produk Berkelanjutan berupa Maggot Kering dan Pupuk Organik di Kampung Wisata Kali Gajah Wong, Giwangan Jogyakarta Rubiyatno Rubiyatno; Maria Angela Diva Vilaningrum Wadyatenti; Ika Yuli Listyarini
Madaniya Vol. 4 No. 4 (2023)
Publisher : Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53696/27214834.616

Abstract

Tujuan dari kegiatan ini adalah pengelolaan sampah berbasis masyarakat hingga mampu menghasilkan produk berkelanjutan yakni maggot dan pupuk organic meliputi memproduksi, mengemas hingga memasarkan produk berkelanjutan sehingga tercapai kemandirian ekonomi. Metode yang kami lakukan adalah focus discussion group, workshop dan pendampingan pengemasan poduk. Hasilnya mitra terjadi peningkatan pemahaman terkait budidaya maggot dan pembuatan pupuk organik, peningkatan jumlah produksi dan jenis produk serta terjadi kemandirian ekonomi. Kegiatan pengabdian pada masyarakat pengembangan produk lokal maggot dan pupuk organik dari kotoran kambing adalah sebagai berikut pengembangan produk lokal seperti maggot dan pupuk organik dari kotoran kambing memiliki potensi yang besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.