Parlindungan Manik
Department of Naval Enginering,Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisa Reschedule Repair Kapal Survey Geomarin-III 649 DWT Dengan Menggunakan Critical Path Method M. Andi Handrian; Imam Pujo Mulyatno; Parlindungan Manik
Jurnal Teknik Perkapalan Vol 10, No 2 (2022): April
Publisher : Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam pelaksanaan proyek reparasi sering sekali perencanaan proyek tidak berjalan sesuai dengan apa yang direncanakan dan dijadwakalkan, maka dari itu penerapan metode penjadwalan menjadi hal yang sangat diperhitungkan. Tujuan dari penelitian ini untuk mendapatkan main schedule yang lebih baik baik, mengetahui network planning yang diterapkan serta jalur kritis pekerjaan. Penelitian ini menggunakan metode Critical Path Method dalam analisa penjadwalan proyek kapal Geomarin III yang melakukan reparasi di galangan PT. Dok Bahari Nusantara, Cirebon. Pada proyek reparasi kapal Geomarin III yang dilakukan membutuhkan waktu selama 20 hari namun setelah dilakukannya crashing pada pekerjaan tertentu khususnya 5 pekerjaan, dengan cara penambahan tenaga kerja,pengerjaan proyek menjadi 16 hari, sehingga terjadi penurunan biaya keseluruhan proyek sebesar 6% dari yang semula Rp. 163.670.000 menjadi Rp. 153.790.000. Dalam penelitian ini perhitungan produktivitas berfokus pada pekerjaan pengecatan lambung bagian atas, dengan biaya yang dibutuhkan sebelum dilakukan crashing sebesar Rp. 9.100.000. Setelah dilakukan nya crashing selama 4 hari terjadi penurunan biaya sebesar 20% dengan cara penambahan tenaga kerja sebanyak 7 orang, maka biaya yang dibutuhkan menjadi sebesar Rp. 7.280.000. Hal ini terjadi karena pekerjaan yang semula melakukan lembur kerja selama 2 hari menjadi tidak ada lembur karena dilakukan crashing, namun jumlah mandays nya tetap sama dikarenakan jumlah pekerja yang bertambah dan hari kerja yang berkurang