Vera Rizki
Mahasiswa Program Studi ilmu keperawatan Fakultas Keperawatan universitas syiah kuala

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PEMBERIAN SUSU FORMULA DENGAN KEJADIAN DIARE PADA ANAK USIA 0-24 BULAN DI BANDA ACEH Vera Rizki; Sri Intan Rahayuningsih
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan Vol 1, No 1
Publisher : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diare merupakan salah satu penyakit utama pada bayi di Indonesia yang sampai saat ini menempati urutan ke tiga penyebab kematian bayi. Salah satu penyebabnya adalah pemberian susu formula dengan cara yang tidak benar. Hal ini menyebabkan meningkatnya risiko terjadinya diare sebagai akibat dari tata cara atau proses pemberian susu formula yang kurang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pemberian susu formula dengan kejadian diare pada anak usia 0-24 bulan di wilayah kerja Puskesmas Kecamatan Kuta Alam Banda Aceh. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif korelatif dengan desain cross sectional study.Populasi berjumlah 797 ibu yang memiliki anak usia 0-24 bulan. Teknik pengambilan sampel secara proporsional sampling dengan jumlah sampel 89 orang.Alat pengumpulan data yaitu kuesioner. Uji analisa data dilakukan univariat dan bivariat (uji statistik chi-square). Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan pemberian susu formula dengan kejadian diare pada anak usia 0-24 bulan (p-value 0,002). Secara khusus ada hubungan membersihkan alat yang digunakan dalam pemberian susu formula dengan kejadian diare (p-value 0,027), ada hubungan frekuensi pemberian susu formula dengan kejadian diare (p-value 0,008), ada hubungan jumlah pemberian susu formula dengan kejadian diare (p-value 0,002), ada hubungan cara menyiapkan susu formula dengan kejadian diare (p-value 0,009). Oleh karena itu diharapkan kepada ibu-ibu yang memberikan susu formula kepada anaknya harus memperhatikan cara yang benar dalam pemberian susu formula meliputi cara membersihkan, frekuensi pemberian, jumlah pemberian dan cara menyiapkan susu formula.