Dinda Ainun Zuhra
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH ALIRAN MODAL ASING TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI INDONESIA Dinda Ainun Zuhra; Amri Amri
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi Pembangunan Vol 3, No 1 (2018): Februari 2018
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNSYIAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (452.606 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat adanya pengaruh aliran modal asing terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia.Variabel terikat yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pertumbuhan Ekonomi, sedangkan variabel bebasnya yaitu Investasi Langsung Asing dan Pinjaman Luar Negeri.Model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Ordinary Least Square (OLS) dengan menggunakan data kuartalan dalam runtun waktu (time series) dari tahun 2004.I - 2014.IV.Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel pinjaman luar negeri berpengaruh signifikan positif terhadap pertumbuhan ekonomi.Adanya pinjaman luar negeri pemerintah memberikan manfaat dan nilai tambah bagi sumber daya produksi sehingga menunjang kegiatan ekonomi berjalan dengan baik. Di sisi lain, variabel investasi langsung asing berpengaruh signifikan negatif terhadap pertumbuhan ekonomi. Kondisi ini didasari oleh keadaan investasi Indonesia yang sangat fluktuatif, sehingga Indonesia belum menjadi prioritas bagi para investor luar negeri untuk menanamkan modal.Implikasi penelitian ini adalah negara perlu meningkatkan kembali kemandirian ekonomi untuk mengurangi penggunaan utang.Kata Kunci:   Investasi Langsung Asing, Pinjaman Luar Negeri, Pertumbuhan Ekonomi, Ordinary Least Square (OLS)