Usti Fatimah Sari
STMIK TRIGUNA DHARMA

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Penerapan Metode K-Means dan MOORA dalam Penerimaan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Juniar Hutagalung; Usti Fatimah Sari
InfoTekJar : Jurnal Nasional Informatika dan Teknologi Jaringan Vol 6, No 1 (2021): InfoTekJar September
Publisher : Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/infotekjar.v6i1.4093

Abstract

Penelitian ini menerapkan K-Means dan metode Moora berbasis web sebagai alat bantu dan rekomendasi untuk pengelompokan data penerima dana Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) selanjutnya dilakukan perangkingan dengan metode Moora sehingga akan diperoleh siapa saja yang berhak menerima bantuan tersebut. Program BSPS di Kabupaten Simalungun masih terdapat masalah, seperti penyeleksian calon penerima program BSPS masih secara manual dan membutuhkan waktu lama menentukan penerima bantuan sehingga diperlukan suatu sistem dan metode yang dapat membantu pihak Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman. Terdapat rumah yang tidak layak huni namun belum tersentuh bantuan, padahal berada pada daerah yang sama mendapatkan bantuan. Ada juga mendapatkan bantuan walaupun mampu karena memiliki hubungan keluarga dengan fasilitator. Penelitian ini bertujuan untuk mengkluster dan menyeleksi keadaan rumah tangga miskin agar mendapatkan dana BSPS sehingga bisa menanggulangi masalah kemiskinan. Beberapa kriteria : kewarganegaraan, status perkawinan, tanah hak milik, belum pernah mendapat BSPS atau program sejenis, penghasilan dan keswadayaan dengan sampel dari tahun 2020 sebanyak 80 data dan dibatasi 3 centroid dan 3 cluster yaitu cluster tidak layak (C3) sebanyak 28 orang. Cluster sedang (C2) ada 37 orang dan cluster cukup layak (C1) ada 15 orang. Nilai peringkat rangking paling tinggi dari Alternatif (A-78) dengan nilai Yi = 7,1261. Sedangkan nilai  paling rendah  dari Alternatif (A-20) dengan nilai Yi = 2,7049. Hasil penelitian mempermudah proses pengelompokkan data dan penentuan prediksi penerima bantuan program BSPS sehingga lebih cepat dan tepat sasaran.
Implementasi Data Mining Dalam Menganalisa Pola Penjualan Roti Menggunakan Algoritma Fp-Growth Lidia Kando Sihombing; Tugiono Tugiono; Usti Fatimah Sari
Jurnal Sistem Informasi Triguna Dharma (JURSI TGD) Vol 1, No 3 (2022): EDISI MEI 2022
Publisher : STMIK Triguna Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53513/jursi.v1i3.5288

Abstract

Franch Bakery melakukan kegiatan seperti penerimaan pesanan, transaksi penjualan, penyediaan stok produksi roti, dan lain - lain. Dimasa pandemic covid-19, Franch Bakery telah mengalami penurunan penjualan. Salah satu faktor yang belum maksimal yang digunakan adalah strategi pemasaran yang baik. Kemudian data transaksi penjualan belum pernah dilakukan pengelolaan untuk mengetahui pola penjualan yang terjadi.                Permasalahan tersebut dibutuhkan keilmuan data mining dengan menggunakan metode FP-Growth untuk menyelesaikan permasalahan dalam penurunan penjualan dibutuhkan sebuah metode yang dapat menghasilkan sebuah informasi atau strategi marketing dalam menganalisa pola penjualan untuk membantu meningkatkan penjualan.          Hasil penelitian ini algoritma FP-Growth mampu melakukan analisa terkait pola sesuai dengan kedua kasus tersebut dan dapat membantu dalam melakukan Analisa penjualan produk roti pada Franch Bakery.Kata Kunci: Data Mining, FP-Growth, Penjualan