This Author published in this journals
All Journal Visionist
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia, Penerapan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah, Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan dan Pemanfaatan Teknologi Informasi terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada Instansi Pemerintah yang Berstatus Badan Layanan Yana Marisa; Defrizal Defrizal; Hendri Dunan
VISIONIST Vol 9, No 2 (2020): September
Publisher : Universitas Bandar Lampung (UBL)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (656.392 KB) | DOI: 10.36448/jmv.v9i2.1732

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), Penerapan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP), Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), dan Pemanfaatan Teknologi Informasi, terhadap Kualitas Laporan Keuangan Badan Layanan Umum (BLU). Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari kuesioner yang disebarkan langsung kepada responden yang merupakan pengelola keuangan pada Badan Layanan Umum (BLU) di Provinsi Lampung. Penentuan sampel melalui purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 40 responden. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda, uji t, dan uji F. Hasil analisis menunjukan bahwa Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), Penerapan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP), Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), Pemanfaatan Teknologi Informasi masing-masing secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap kualitas Laporan Keuangan Badan Layanan Umum (BLU) di Provinsi Lampung, dan Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), Penerapan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP), Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), Pemanfaatan Teknologi Informasi secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kualitas Laporan Keuangan Badan Layanan Umum (BLU) di Provinsi Lampung