Muhammad Faillah
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU DAN PENGARUHNYA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR BIDANG STUDI PAI SISWA KELAS X DI SMA MA’ARIF BULAKAMBA KABUPATEN BREBES Muhammad Faillah; Saefudin Zuhri; Iwan Iwan
Al-Tarbawi Al-Haditsah: Jurnal Pendidikan Islam Vol 2, No 2 (2017)
Publisher : Pendidikan Agama Islam, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruann, IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/tarbawi.v2i2.2078

Abstract

ABSTRAKKepribadian adalah sebuah kata yang menandakan ciri pembawaan dan pola kelakuan seseorang yang khas bagi peribadi itu sendiri. Kepribadian melipti tingkah laku, cara berfikir, perasaan, gerak hati, usaha, aksi, tanggapan terhadap kesempatan, tekanan dan cara sehari-hari dalam berintraksi dengan orang lain. Jika unsur-unsur kepribadian ini menyatakan diri dalam kombinasi yang berulang-ulang secara khas dan dinamis maka hal demikian dikenal dengan nama gaya kepribadian. Keberhasilan sebuah pendidikan tidak terlepas dari kepribadian guru yang akan berdampak pada motivasi belajar siswa. Karena guru sebagai suri teladan bagi siswa. Akan tetapi pada kenyataanya masih banyak siswa yang belum sesuai harapan. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Memperoleh tentang kepribadian guru bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMA Ma’arif Bulakamba Kabupaten Brebes. 2) Memperoleh tentang motivasi belajar siswa di SMA Ma’arif Bulakamba kabupaten Brebes. 3) Memperoleh bagaimana kompetensi kepribadian guru dan pengaruhnya terhadap motivasi belajar bidang studi PAI siswa kelas X di SMA Ma’arif Bulakamba Kabupaten Brebes.Penelitian ini berawal dari kerangka pemikiran bahwa kompetensi kepribadian guru dan motivasi belajar saling mempengaruhi antara pendidik dan peserta didik untuk menumbuhkan motivasi belajar bidang studi PAI di SMA Ma’arif Bulakamba Kabupaten Brebes.Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Teknik Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis kuantitatif, dan uji korelasi.Kesimpulan hasil penelitian ini yaitu, kompetensi kepribadian guru di SMA Ma’arif Bulakamba Kabupaten Brebes, memperoleh  rata-ratanya 2289  termasuk dalam wilayah kadang-kadang dengan nilai 67%. Motivasi belajar SMA Ma’arif Buakamba Kabupaten Brebes, memperoleh rata-ratanya 1575 termasuk dalam wilayah Kadang Kadang dengan nilai 58%. Hubungan kompetensi kepribadian guru dan pengaruhnya terhadap motivasi belajar menunjukkan nilai korelasi yang mencapai % yang menunjukkan pada korelasi yang lemah atau rendah karena berada pada interval 0,40-0,70 dan nilai kontribusi determinasi  yaitu dengan nilai prosentase sebesar 0,25% sedangkan sisanya sebesar 99,75% dipengaruhi faktor lain.  Kata Kunci: Kepribadian dan Motivasi Belajar