Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Kadar CA-125 Dengan Subtipe Epitel Tumor Ganas Ovarium Pada Penderita Yang Dirawat Di RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang Tahun 2013-2016 Rikka Wijaya; Krisna Murti; Zen Hafy
Majalah Kedokteran Sriwijaya Vol 49, No 4 (2017): Majalah Kedokteran Sriwijaya
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/mks.v49i4.8526

Abstract

Karsinoma ovarium tipe epitel merupakan 75% dari semua kasus tumor ovarium. Di dunia kanker ovarium merupakan keganasan ginekologi peringkat ketiga dari keganasan saluran genital pada wanita. Tumor marker keganasan ovarium tipe epitel adalah CA-125 yang ditemukan meningkat pada hampir semua kasus tumor ovarium (80%). Diduga terdapat perbedaan peningkatan kadar CA-125 pada berbagai subtipe epitel tumor ganas ovarium yaitu serosum (37,5%), endometrioid (50%), musinosum (62,5%), undifferentiated (84,3%) dan clear cell (100%). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kadar CA-125 dengan subtipe tumor ganas epitel ovarium pada penderita yang dirawat di RSUP Mohammad Hoesin Palembang. Penelitian ini menggunakan studi observasional analitik dengan desain cross sectional. Populasi penelitian adalah semua penderita subtipe epitel tumor ganas ovarium yang melakukan pemeriksaan kadar CA-125 di Bagian Patologi Anatomi RSMH Palembang sejak Januari 2013 sampai September 2016. Dari 61 sampel berbagai subtipe epitel tumor ganas ovarium yang didominasi subtipe serosum (32,8%), diikuti subtipe musinosum (26,2%), disusul oleh subtipe endometrioid (19.7%), clear cell (14,8%), borderline musinosum (4,9%) dan subitpe brenner (1.6%). Kadar CA-125 meningkat dijumpai delapan kali lipat (88,5%) lebih banyak dibanding subjek dengan kadar normal (11,5%). Hasil uji one-way ANOVA menunjukkan tidak terdapat perbedaan antara kadar CA-125 dengan masing-masing subtipe epitel tumor ganas ovarium. Hasil uji statistik Chi-square menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan yang bermakna antara kadar CA-125 dengan subtipe tumor ganas epitel ovarium. Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara kadar CA-125 dengan subtipe tumor ganas epitel ovarium di RSMH  Palembang.