Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : JAKU (Jurnal Akuntansi

Pengaruh Kinerja Keuangan, Kebijakan Dividen dan Ukuran Perusahaan Terhadap Harga Saham (Studi ‎Pada Perusahaan Publik yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia)‎ Rico Wijaya Z; Agus Solikhin; Andi Mirdah
Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja Vol. 3 No. 5 (2018): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (518.47 KB) | DOI: 10.22437/jaku.v3i5.6023

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh kinerja keuangan, kebijakan dividen dan ukuran perusahaan terhadap harga saham pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2012-2014. Penelitian ini memiliki jumlah total sampel 141 sampel dan menggunakan purposive sampling dengan kriteria yang menyatakan bahwa pembayaran dividen selama 3 tahun berturut-turut, debt to equity ratio dan total asset turnover yang bernilai positif. Sumber data pada penelitian ini diperoleh dari Indonesia Stock Exchange (IDX). Pada penelitian ini analisis data menggunakan alat bantu aplikasi WarpPLS Versi 5. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa total asset turn over, dividend payout ratio dan Ln_total aset berpengaruh positif terhadap Ln_harga saham, sedangkan debt to equity ratio tidak berpengaruh positif terhadap Ln_harga saham. Kata Kunci: Debt to Equity Ratio, Dividend Payout Ratio; Stock Prices; Total Asset Turnover and Total Assets
PENGUKURAN KINERJA PERUSAHAAN PT. SUMBER ALFARIA TRIJAYA Tbk. CABANG JAMBI DENGAN MENGGUNAKAN BALANCE SCORECARD PADA TAHUN 2019-2021 Moch. Riski E; Arum, Enggar Diah Puspa; Rico Wijaya Z
JAKU (Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja) (E-Journal) Vol. 7 No. 4 (2022): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai kinerja perusahaan yang di ukur dengan metode balanced scorecard. Data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah data keuangan dan karyawan perusahaan PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk. Cabang jambi tahun 2019-2021. Data dalam penelitian adalah data primer. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis deskriptif dengan menggunakan microscoft excel dalam pengolahan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja perusahaan atas tolak ukur perspektif keuangan mengalami peningkatan kinerja dari tahun ditahun pertama dan penurunan di tahun berikutnya. Perspektif pelanggan mengalami stagnan pada kinerjanya di tiap tahunnya, tetapi secara persentase mengalami penurunan di tahun ke 2. Perspektif proses bisnis intermal mengalami peningkatan kinerja. Perspektif Pembelajaran dan Pertumbuhan mengalami peningkatan kinerja di tahun sebelumnya dan penurunan di tahun berikutnya.
PENGARUH RETURN ON INVESTMENT, DEBT TO EQUITY RATIO, CURRENT RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER, DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP RETURN SAHAM DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN YANG TERMASUK KE DALAM LQ45 DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) Fatricia Rofalina; Mukhzarudfa Mukhzarudfa; Rico Wijaya Z
JAKU (Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja) (E-Journal) Vol. 7 No. 4 (2022): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jaku.v7i4.25246

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Return On Investment (ROI), Debt to Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), Total Asset TurnOver (TATO), Net Profit Margin (NPM) pada perusahaan-perusahaan LQ 45 terhadap Return saham, dan untuk mengetahui apakah ukuran perusahaan dapat memoderasi hubungan ROI, DER, CR, TATO, dan NPM pada perusahaan-perusahaan LQ 45 terhadap Return saham. Sampel pada penelitian ini adalah 25 (dua puluh lima) Perusahaan yang terdaftar di Indeks LQ45periode 2017-2019, yang memiliki laporan keuangan lengkap periode 2017-2019. Data dalam penelitian adalah data primer. Metode analisis yang digunakan adalah analisis Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan program Warp PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Return On Investment (ROI) pada perusahaan-perusahaan LQ 45 tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Return saham dalam kurun waktu 2017-2019. Pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) pada perusahaan-perusahaan LQ 45 memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Return saham dalam kurun waktu 2017-2019. Pengaruh Current Ratio (CR) pada perusahaan-perusahaan LQ 45 memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Return saham dalam kurun waktu 2017-2019. Pengaruh Total Asset TurnOver (TATO) pada perusahaan-perusahaan LQ 45 tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Return saham dalam kurun waktu 2017-2019. Pengaruh terhadap Net Profit Margin (NPM) pada perusahaan-perusahaan LQ 45 tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Return saham dalam kurun waktu 2017-2019. Ukuran perusahaan memiliki pengaruh yang signifikan dalam memoderasi hubungan ROI, CR, dan TATO pada perusahaan-perusahaan LQ 45 terhadap Return saham, namun ukuran perusahaan tidak memiliki pengaruh yang signifikan dalam memoderasi hubungan DER dan NPM pada perusahaan-perusahaan LQ 45 terhadap Return saham.
Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan dengan Ukuran Perusahaan Sebagai Variabel Moderasi (Studi Empiris Sektor Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021) Arsyi Zahwa; Nela Safelia; Rico Wijaya Z
JAKU (Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja) (E-Journal) Vol. 8 No. 2 (2023): Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja
Publisher : Magister Ilmu Akuntansi Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jaku.v8i2.27511

Abstract

This study aims to determine the influence of independent board of commissioners, board of commissioners, audit committee variables on company value with company size as a moderation variable (empirical study of the banking sector listed on the Indonesian stock exchange in 2019-2021). The subject studied in this study is the banking sector listed on the Indonesia Stock Exchange in 2019-2021. The sampling technique used was purposive sampling and obtained as many as 4 0 companies as samples from a total population of 43 companies. The observation period in this study is for 3 years, namely from 2019-2021 so that a total of 120 data were obtained. Data processing using WarpPls 7.0 software. This research proves that the audit committee has a positive effect on company value and company size moderates the influence of the size of the board of commissioners on the value of the company, while the independent board of commissioners, the size of the board of commissioners does not have a positive effect on Company value and company size do not moderate the influence of independent boards of commissioners and audit committees on company value.